CUCAK HIJAU BANTENG DOUBLE WINNER

KEBOKICAK BC JOMBANG

Kelas Murai Batu Berbagi Podium, Kacer Banteng Double Winner

Kacer Banteng andalan H Doni dari Antasari tidak terkalahkan di dua sesi kelas hitam putih. Cucak hijau dan murai batu yang pesertanya cukup membludak podium utama diisi dengan saling bergantian.

Kontes rutin gantangan Kebokicak BC, yang berlokasi di lapangan SDN Kwaron 2, Kecamatan Diwek, Jombang, Minggu, 27 September 2020, berjalan lancar di tengah harus menjalani protokoler kesehatan.

 

 

PARA JAWARA DI KELAS CUCAK HIJAU KEBOKICAK

 

Di kelas Kacer A, ada Banteng gaco andalan H Doni dari Antasari yang mendominasi podium puncak hingga dua sesi. Banteng kerap membongkar suara melengking yang bikin para juri memalingkan kepala melihat ke arahnya. Karena stabil dari awal hingga akhir penilaian, tim juri pun tidak ragu untuk menghadiahi bendera koncer A.

Sedang di podium 2 dikuasai Kopral andalan Mr Budi dari Kertosono. Gaco ini juga terlihat dominan. Kopral berhasil mengalahkan Dewi Persik milik Mr Margono dari WBC dan Dewi Persik andalan Mr Margono dari WBC.

 

JUARA KELAS CUCAK HIJAU VIP

 

Naik lagi di sesi B, Banteng masih galak. Serangannya seolah tidak kendor. Banteng sukses melibas prestasi teratas, dan lagi-lagi Sabar harus puas menempati posisi runner up. Jagal milik Awn dari JM meraih juara 3 di kelas ini.

Di kelas murai batu Kebokicak, Canon andalan H Irfan dari Gubuk Reot SF Alap Alap milik Bendor dari Persebaya Fans dan Arjuno andalan Aselik M dari MBJ Team pun dipaksa menyerah di podium 3.

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

Di sesi murai batu A, giliran Petric yang meraih podium utama. Gaco ini kerap nembak hingga menjadi bintang lapangan. Petric yang jadi andalan H Atok dari Gladiator ini mengalahkan Kacak gaco hebat milik Aries PS dari Gembel Mboys dan Borobudor milik Yongki dari Geneng.

Di leg pertama sesi Love Bird Fighter A, Rembes andalan Karjuni dari Kpk Cukir dan Prigel andalan Bagas berhasil mengalahkan Rere yang diusung Ari dari Suka suka sf.

 

PARA PEMENANG SESI LOVE BIRD FIGHTER A

 

Sedangkan Love Bird L2 A, Scorpio milik Sundava Trophy dari Mbadug Team yang harus mengakui kehebatan Suropati. Jaka dari SGT 567 meraih juara II, dan podium III direbut New Rossi andalan Ulum dari Tebuireng.

"Terimakasih atas partisipasi dan dukungan dari peserta kicaumania dan love bird serta komunitas murai batu, cucak hijau, kenari, kacer sudah dukungannya gelaran latber rutin Kebokicak BC. Dukung terus gelaran Latber Rutin Kebokicak BC, Kamis sore jam 14.00 WIB dan Minggu pagi Jam 09.00 WIB dan jangan lupa  tetap menjaga diri dengan mematuhi protokoler kesehatan,” pungkas salah seorang panitia. [WAWA]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

PARA JAWARA DI KELAS LOVE BIRD M2 A

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

PARA JUARA KELAS MURAI BATU VIP

 

JUARA KELAS KENARI A

 

 

PARA JAWARA KACER A

 

TEAM HASIL LAUT SF DARI JOMBANG

 

VitaMix METABOLIS, atau lebih dikenal sebagai Metabolis Putih, cara baru, mudah, dan cespleng menggacorkan burung. Mudah didapat di kios-kios burung. Buktikan. Informasi produk Phoenix, hubungi (WA) Yovie di 0813-8378-3626.

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: kebokicak bc jombang kacer banteng

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp