INDRA HARPINDO KAWAL B16 JUARA SF DI PASIBA JOGJA

Satu Hari, Jagoan H. Sadat Unggul di Tiga Kota

 

 

 

Di Jogja, pasukan B16 dikawal oleh Indra Harpindo dalam laga di gantangan Pasiba, jalan Wates Yogyakarta. Berbekal murai Provokator yang juara 1 dua kali, ditambah poin dari kelas branjangan, sudah cukup menjadikan B16 sebagai juara umum SF.

Sementara itu, salah satu gaco lawas yang beberapa tahun lalu begitu kesohor, sudah mulai kembali tampil dan berulang kali meraih juara. Kacer Speed Racer, yang kesehariannya dalam pengawalan Adry Riady, turun di even Launchign Ronggolawe Bangka Belitung.

 

   SPEED RACER LEBIH BAIK DARI YANG DULU

 

Speed Racer berhasil meraih juara 1  di kelas utama Ronggolawe, kemudian kembali menang di kelas BOB. Kemenangan di dua kelas itu juga dengan bendera koncer A Mutlak, tidak ada yang terpecah.

Sumber burungnews menyebutkan, burung yang ditangani sepenuhnya oleh Adry Riady itu bisa dikatakan menang dengan mudah saat digantangkan. Secara materi dan kualitas, SR disebut masih beberapa level di atas lawan-lawannya.

 

RESPATI NYERI, BIG RED & HERO JUARA 1

 

“Ya kebetulan SR benar-benar lagi on fire, sudah kembali seperti dulu lagi, bahkan lebih baik. variasi lagu lebih banyak,volume juga lebih powerfull. Ini buat persiapan ke Royal Cup Jakarta besuk 24 Juli. Burung di sini juga banyak yang bagus dan cukup merepotkan juga perlawanannya,” jelas Adry merendah.

Satu lokasi lagi sejumlah jagoan B16 ditarungkan, yaitu di Gebyar Konservasi garapan Ronggolaawe di Jakarta. H. Sadat langsung memimpin para kru seperti Likin, juga ada Nanda yang baru datang dari Jogja bersama jagoannya kenari Hero.

 

 

Hero tercatat sekali meraih juara 1 di kelas Standar Besar. Ada pun di kelas kenari kecil, H Sadat membawa pulang 3 juara 1. Big Red meraih sekali juara 1, dan burung yang masih gres datang  dari Salatiga yaitu Respati, meraih juara 1 dua kali alias nyeri.

Respati yang ditake over dari Faiz Salatiga, ternyata mampu menyisihkan jagoan yang sangat di segani di Jabodetabek, yaitu TC-1 dan Van Hellsing, dua jago yang memperkuat Sien Ronny SF.

 

 FAIZ & RESPATI JUARA DI BnR ROJOLELE, SEBELUM TERBANG KE JAKARTA

 

 

TERKAIT:

TANDAI EKSISTENSI, H SADAT JUARA SF

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

KATA KUNCI: kacer speed racer adry riady b16 sf pasiba jogja indra harpindo h. sadat likin klaten

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp