LEONIS DAN SUPREMASI DI KHI CUP IV DAN PIALA PRADANA (INZET Mr TAUFIK)

PIALA PRADANA, #7

Tak Hanya di Pantura, MB Leonis Mulai Eksis di Jalur Selatan

Nama Leonis sebelumnya lebih banyak dikenal di wilayah Pantura Timur, mulai Semarang, Demak, Kudus, Jepara, Pati. Namun sekarang, kicaumania di sisi tengah dan selatan mulai mengenalnya dengan baik.

Hal itu berkat penampilan dan prestasinya saat turun di KHI Cup IV Yogyakarta (7/2) yang berlanjut ke Piala Pradana Klaten (14/2). Di KHI, Leonis yang sebelumnya tidak diunggulkan sanggup merebut juara 1 tiket 1 juta dan juara 4 kelas utama tiket 2,5 juta rupiah.

 

KRU PERWIRA MUDA DI KHI CUP

 

Penampilan dan prestasi ini pun membuat banyak mata muraimania mulai terbuka dan memperhitungkan kiprah Leonis. Sepekan kemudian, di Piala Pradana, Leonis juga masih sanggup bersaing melawan jago-jago top tanah air, dengan menempati posisi 5 pada tiket 1 juta dan posisi ke-6 pada tiket 2 juta.

Leonis dulu didapatkan dari Latpres gantangan Tiara BC Park di Welahan, Jepara. Setelah dibawa pulang ke markas Perwira Muda, Leonis tidak serta-merta langsung mau tampil. “Sampai 4 bulan belum juga mau tampil waktu itu,” ujar Bambang yang didampingi Kipli, perawatnya saat ini.

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

Leonis baru mulai mau tampil dan meraih prestasi saat diturunkan di RKBC Pati. Setelah di banyak Latpres dan Latber wilayah Jepara juga mulai langganan jadi juara. Awal tahun 2020 masuk juara papan atas di Solar Cup Pati.

Leonis memiliki keunggulan pukulannya yang keras dan menghentak, kalau sudah tampil ngedur bahkan seperti konslet nyaris tanpa jeda. Materi lagi yang digelontorkan dan membuat musuh termehek-mehek antara lain kenari, cililin, lovebird, kapas tembak, jalak ure, dan burung-burung kecil lainnya.

 

 

Rawatan cukup simpel, jangkik 5-5 pagi dan sore, dianginkan pagi dan sore, dan mandi 3 kali seminggu. Untuk seting hari H, tinggal dinaikkan jumlah jangkrik dan jumlah ulat Hongkong. Dengan pola rawatan seperti itu, Leonis mampu main 4 kali dalam sehari atau satu event.

Hasil itu membuat sang pemilik, Mr. Taufik dari Perwira Muda Jepara semakin pede dan yakin untuk kembali menurunkan di event-event akbar berikutnya, seperti Valentine Istimewa Jogja pada 14 Maret, H. Wiebie Cup 2 Malang pada 28 Maret, lalu ada Piala Jateng 2 pada 14 April di Ungaran.

 

LEONIS RAIH 4 TROPI DALAM 2 PEKAN

 

H. Wiebie Dwi Andriyas Cup 2, event yang mendapat perhatian luas karena kemasan yang begitu mengesankan. Semua kelas hadiah utuh tanpa potongan, selain ada beberapa kelas gantangan terbatas yang hadiahnya berdasarkan persentase. Hal memikat lainnya, baik peserta yang kalah maupun yang menang sama-sama berpeluang membawa pulang mobil baru Daihatsu Ayla.

Murai batu (non ring) dibuka sampai 7 kali, sementara murai batu ring dibuka 2 kali. Pada beberapa kelas dengan tiket 1 juta, 500 ribu, 300 ribu, 200 ribu, dan 100 ribu, juga akan ada tambahan hadiah / bonus mulai 2 juta bagi juara 1.

 

PERWIRA MUDA SF. MB LEONIS MASIH MAMPU BERSAING DI PIALA PRADANA

 

 

Nah, jangan sampai kelewat ya, segera pesan tiketnya, siapkan jagoan Anda dari sekarang untuk melawat ke Kota Malang pada 28 Maret. Ingat, kalah atau menang, masih berpeluang meraih mobil baru Daihatsu Ayla. [danu, asept, maltimbus]

 

JUARA DI KHI CUP IV, KLIK DI SINI

JUARA PIALA PRADANA, KLIK DI SINI

BROSUR VALENTINE ISTIMEWA JOGJA, KLIK DI SINI

BROSUR H. WIEBIE DWI ANDRIYAS CUP 2, KLIK DI SINI

 

 

 

KATA KUNCI: piala pradana murai batu leonis

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp