SEBAGIAN STAKE HOLDER LAKUKAN SIMULASI PROKES

PIALA PARIWISATA MAGELANG

Perijinan Lengkap, Sudah Simulasi Prokes, Gratis Masuk, dan Gratis Pakan Burung

Lomba burung berkicau Piala Pariwisata di Taman Kyai Langgeng, Minggu 7 November 2021 besuk, benar-benar dilakukan dengan perencanaan yang sangat baik. Terkait pelaksanaan prokes, semua pemangku kepentingan sudah melakukan simulasi pada Jumat pagi, 5 November 2021.

Pihak yang terlibat dalam simulasi penerapan prokes di Piala Pariwasata antara lain Dispora, Dinkes, Satpol PP, Polres, Kodim 0705, Perekonomian Setda, Kesbang Polinmas (semuanya dari Kota Magelang), Kecamatan Magelang Tengah, dan Keluaran Kemiri Rejo.

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

“Terlibatnya semua pemangku kepentingan dalam simulasi atau gladi ini, menunjukkan bila kegiatan kami benar-benar adalah event resmi yang semua syarat dan perijinannya juga sudah terpenuhi secara lengkap. Insya Allah, semua bakal berjalan lancar, semua rencana sudah kita tata sampai hal-hal yang detil,” jelas Agung Qipit, Ketua BnR Magelang.

Perencanaan yang detil itu juga mencakup mengelola atau mengatur arus peserta mulai dari titik parkir, pintu masuk yang dipisah dengan pengunjung umum, dari gerbang masuk sampai ke area lomba, dan mengatur para peserta di sekitar area/gantangan lomba, tentu juga pada saat penggantangan dan selama penilaian.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

 

“Kita ingin semua benar-benar bisa mengikuti aturan. Mulai dari tata tertib lomba burung pada umumnya, non teriak misalnya, juga bagaimana supaya pelaksanaan lomba masih tetap bisa memenui standar prokes,” imbuhnya.

Dari pesanan yang sudah masuk, diketahui bila peserta yang akan hadir cukup banyak dan berasal dari berbagai daerah. “Makanya kami merasa perlu melakuikan simulasi, agar semua pihak dan pemangku kepentingan punya gambaran yang riel bagaimana pelaksanaannya besuk,” ujar Sinyo, bagian reservasi tiket.

 

 

Bagi Anda para calon peserta, tiket pesanan sudah bisa diambil hari Sabtu (6/11) mulai jam 13.00 di pendopo Taman Kyai Langgeng. Demikian pula bagi yang belum pesan tiket, juga ada layanan pembelian langsung, tentu saja selama persediaan masih ada, atau ketika ada peserta yang cancel tiket dan meminta bantuan panitia untuk menjual kembali.

Pengambilan tiket dan penjualan langsung juga akan kembali dibuka pada hari Minggu mulai jam 08.00 pagi di lokasi lomba atau bagian penjualan tiket. “Bagi peserta, khususnya dari luar kota yang tidak menginap dan belum sempat mengambil hasi Sabtu, bisa diambil hari Minggu, diharapkan bisa sampai ke lokasi lebih awal. Tiketing sudah dibuka dari jam 08.00. Lomba akan dimulai tepat jam 09.00, mohon para peserta bisa menyesuaikan diri, terutama yang jadwal main awal. Terlambat adalah risiko peserta,” tandas Sinyo.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Perlu juga digarisbawahi kembali, bila setiap tiket lomba burung, gratis masuk area Taman Kyai Langgeng, termasuk akses masuk ke beberapa Wahana kekinian. Intinya, biaya masuk ke arena Taman Kyai Langgeng itu sudah menjadi tanggungan panitia lomba burung. Agar fasilitas ini bisa termanfaatkan dengan baik, para kicaumania bisa mengajak serta anggota keluarga.

Teknisnya, pintu masuk peserta lomba burung terpisah dengan gerbang untuk pengunjung umum. Anda yang belum mengambil tiket pada hari Sabtu, atau belum bisa menunjukkan tiket lomba burung (dan tiket masuk area Taman), tinggal menyampaikan ke petugas yang berjaga di gerbang khusus lomba, bila Anda akan menuju area lomba burung.

 

 

Prosedur prokes sudah dimulai sejak awal Anda akan masuk area Taman, seperti wajib memakai masker, pengecekan suhu, dan mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer. Selama di dalam taman, Anda juga tetap harus disiplin menerapkannya, plus protokol untuk saling menjaga jarak aman atau menghindari kerumunan.

Setiap tiket tidak hanya gratis masuk area Taman dan sejumlah Wahana, tetapi juga gratis pakan burung jawara Topsong, selama persediaan masih ada. Caranya, tinggal tunjukkan tiket ke petugas di bagian tiketing. Peserta yang sudah mengambil pakan, tiket akan ditandai oleh petugas.

 

 

Selamat datang di Taman Kyai Langgeng, pastikan semua kesiapannya, baik Anda maupun burungnya. Cek perlengkapan lomba, alat mandi burung, pakan dan EF cadangan, akesoris lain ygn diperlukan, tak kalah penting juga kelengkapan surat-surat kendaraan sebelum berangkat.

Selalu waspada, hati-hat,i dan patuhi aturan lalu lintas. Semoga perjalanan menuju Piala Pariwisata Magelang lancar sampai tujuan, pun saat selesai lomba, bisa kembali sampai rumah dengan lancar dan aman. [maltimbus]

 

BROSUR DAN JADWAL PIALA PARIWISATA MAGELANG, KLIK DI SINI

KATA KUNCI: piala pariwisata magelang bnr magelang agung qpit taman kyai langgeng

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp