MR. AWN (TENGAH) JANGKAR MERAH TEAM MEMBOYONG PIALA CUCAK HIJAU DAN KACER

LATBER KEBOKICAK BC

CH Zidane Tampil Mewah di Sesi VIP, MB Prontox Jawara di Kelas Kebokicak

Cucak hijau Zidane milik Mr. AWN tampil elegan di sertai gaya jamtrok dan bongkar isiannya, sedangkan Murai batu Prontox milik Akbar Speed tidak  ada tanding di sesi Kebokicak. Simak ulasannya...

Minggu, 17 Oktober 2021 bertempat di lapangan SDN Kwaron Diwek Jombang gelaran Kebokicak berjalan lancar dan tertib, dimulai jam 10.00 tepat gelaran dibuka kelas Branjangan, dengan antusias komunitas branjangan yang sangat banyak hingga naik dua sesi.

 

 

JAWARA KELAS CUCAK HIJAU VIP

 

Banyaknya pemain dalam kota maupun luar kota yang berdatangan, panitia hingga kuwalahan menerima pesanan tiket masuk dari kota Mojokerto, Kediri, Nganjuk, Tulungagung hingga Sidoarjo berdatangan mencoba atmosfer ketatnya persaingan di arena Kebokicak BC.

Dengan menggunakan sistem tanpa teriak dan tempat parkir yang luas serta didukung tempat yang enak untuk menyiapkan gaco andalannya, panitia Kebokicak BC juga selalu menyiapkan tempat cuci tangan di beberapa titik agar semua para pemain tetap mengikuti prosedur dari pemerintah untuk menanggulangi penyebaran virus Covid-19.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Partai Cucak hijau VIP menjadi saksi semua pasang mata burung-burung tingkat Nasional yang di lombakan dengan kualitas mewah. Zidane andalan Mr. AWN yang dikawal langsung oleh Mr. Tulus menjadi momok menakutkan, dengan gaya jamtroknya dan roll tembakan membuat telinga sakit didukung isian seperti Kapas tembak, Cililin, dan Besetan panjang-panjang.

Dari kelas VIP, Zidane andalan Mr. AWN dari Jangkar Merah Team merangkak ke podium satu, didampingi Citilink milik Bayan AGS Jombang, dan dikunci Harmonika milik Rizki Argol SF.

 

JAWARA CUCAK HIJAU KEBOKICAK

 

“Zidane ini memiliki keistimewaan tersendiri mas, dengan lagu yang bervariasi dan nagen di satu pangkringan, satu minggu bisa saya buat main tiga kali hingga empat kali, kembali lagi pada kita konsisten perawatannya mas, Insya Allah hasilnya akan memuaskan ketika tampil di lapangan”. Cetus Mr. Tulus Jangkar Merah.

Di sisi lain kelas neraka diperlihatkan di kelas Murai batu Kebokicak, di sesi ini burung yang diturunkan bertaraf event. Banyak sekali burung mewah dan berkualitas bagus, salah satunya murai batu Prontox milik Akbar Speed. Prontox memiliki kehebatan dengan mengumbar gaya sujud dan roll tembak sampai terdengar di sisi lapangan. Digantang pada nomor gantangan 43, Prontox tak terbendung dari awal penilaian hingga akhir selalu menyuguhi isiannya.

 

JAWARA MURAI BATU KEBOKICAK

 

Dengan dominan isian Cililin, Kenari, Kapas Tembak, dan Pelatuk Sampit yang dibawakan maka tim juri Kebokicak menghadiahi murai batu Prontox milik Akbar Speed bendera koncer A mutlak, juara dua diisi Nikoton milik Abiyar LA 014, dan juara tiga Mrico milik Sis Rea MBJ TEAM.

“Penampilan Prontox agak kurang mas ini tadi karena cuacanya yang sangat panas sampai membuka paruh, biasanya tidak seperti ini sekali saya naikkan langsung mengumbar isiannya, ini tadi ada jedanya tapi pembawaannya panjang-panjang. Mungkin minggu depan saya siapkan lagi agar penampilannya lebih maksimal lagi”. Bilang Mr. Akbar Speed.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

 

Tak kalah menarik para kekek mania juga memeriahkan gelaran Kebokicak BC, terlihat pada sesi Love Bird Fighter VIP, A, dan B. Banyak sekali burung-burung berdurasi mewah berdatangan, seperti Xenia, Jeekriting, Bulle, dan Cilla.

Xenia milik Rudi Kluper SF mendulang kesuksesan dengan mengeluarkan durasi bintang dan istimewanya secara berulang-ulang. Sehingga Xenia milik Rudi Kluper SF bertengger di puncak line up, juara dua Jeekriting milik Hani Pendekar SF, ditutup Bulle milik H. Oyan dari Doa Ibu SF.

 

JAWARA MURAI BATU VIP

 

Gelaran Kebokicak BC kali ini mendulang kesuksesan besar hampir 700 tiket terjual di semua kelasnya serta gelaran berjalan aman dan kondusif.

“Sampai bertemu di gelaran rutin hari Minggu jam 10.00 WIB dan hari Kamis Jam 15.00 WIB. Juga jangan lupa setiap awal bulan minggu pertama Kebokicak BC selalu mengadakan Latpres, segera pesan tiketnya jangan sampai kehabisan”, Ungkap Karyanto, ketua Kebokicak BC. [ANGGA]

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

 

JAWARA LOVE BIRD FIGHTER VIP

 

 

JAWARA LOVE BIRD FIGHTER A

 

JAWARA LOVE BIRD M1 A

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

JAWARA LOVE BIR M2 A

 

JAWARA KELAS KACER VIP

 

 

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: latber kebokicak bc ch zidane mb prontox

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp