BnR SRAGEN DAN KAPOLRES SRAGEN MEMBERIKAN PIAGAM KOMUNITAS

KAPOLRES CUP FEAT BnR SRAGEN #1

Tembus 1.068 Peserta, Kapolres Ajak Brantas Narkoba

Rekor baru tercipta di kota Sragen. 1.068 tiket ludes terjual di gelaran Kapolres Cup feat BnR Sragen, Minggu 15 April. Jumlah peserta ini merupakan yang terbanyak dalam sejarah perburungan wilayah Sragen.

Gelaran ini punya misi membangun kesadaran dan partisipasi masyarakat terhadap Kamtibmas, serta mensukseskan Pilgub tahun 2018. Sekaligus jadi ajang sosialisasi model baru penjurian kelas love bird.

 

 

SAMBUTAN KAPOLRES SRAGEN AKBP ARIF BUDIMAN S.I.K.,M.H

 

Lomba dimulai dengan sambutan Kapolres Sragen AKBP Arif Budiman SIK. MH beserta jajarannya. Isi dari sambutan tersebut pada umumnya tentang hubungan kebersamaan POLRI bersama masyarakat tidak hanya dalam hal keamanan dan ketertiban tapi juga sebagai sahabat masyarakat.

POLRI sendiri khususnya Polres Sragen sangat mendukung lomba burung. Selain dinilai positif juga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat di lingkungan lomba.

 

BnR SRAGEN DUKUNG PEMBERANTASAN NARKOBA DAN MENOLAK PENYEBARAN BERITA HOAK

 

Mereka juga mengajak masyarakat untuk memberantas Narkoba sebagai musuh nomor satu generasi muda Indonesia. Lalu juga melawan Terorisme dan paham radikal, serta menyaring berita Hoak yang bertebaran di media sosial.

Lomba berlangsung lancar dan tertib, BnR Sragen sukses menerapkan garis batas Line BnR pada  lomba ini. Penerapan sistem penjurian terbaru di kelas love bird juga berjalan mulus, satu juri mengawasi secara langsung 6 burung.

 

SISTEM PENJURIAN LB TERBARU SUKSES DITERAPKAN DI KOTA SRAGEN

 

Hal ini membuat burung dapat terpantau dengan baik, perhitungan poin pun diperoleh sesuai durasi kerja burung yang berlomba. Sistem penilaian ini pertama kali diterapkan di wilayah Sragen. Sebelumnya sudah berjalan dengan baik di event lomba Nasional BnR di Borobudur sepekan yang lalu.

Persaingan di setiap kelas berlangsung dengan seru, turunnya gacoan istimewa dari berbagai daerah membuat gayeng gelaran. Di kelas love bird turun nama-nama burung jawara seperti Roro milik Danang Barker, Gading dan Woyo Woyo milik M Adrian Sukoharjo, RCA milik Bayu, dan Jarwoe milik Arifin.

 

PENGGANTANGAN SIMBOLIS OLEH KAPOLRES SRAGEN

 

Tidak ketinggalan love bird yang sedang naik daun seperti Mesem milik Seto, Casper milik Hendrat, Play Boy milik Sodiq dan Laviola milik Jay Very. Sementara itu dikelas ocehan juga tidak kalah seru, misalnya kelas Murai Batu ada Brother Hood milik Saprol Jaza, Maestro milik Putra Katong, Sujud milik Budhi dan Black Devil milik Andri Bolang.

Lomba yang berakhir sampai malam hari ini ditutup dengan kemenangan Pekalongan SF. Tim ini dikawal oleh Putra Zaky dan Sahabat Bonita sebagai Duta Pakualam BC Sebagai juara umum.

 

PUTRA ZAKY PEKALONGAN RAIH JUARA UMUM SF

 

“Saya mewakili pengurus BnR cabang Sragen mengucapkan banyak terima kasih kepada semua rekan kicaumania yang sudah mensuport event Kapolres Cup Sragen. Mohon maaf apabila ada salah dan kekurangan kami baik dari segi penilaian ataupun pelayanan. Kritik dan saran akan kita terima untuk bahan evaluasi bagi BnR Sragen agar kedepan semakin baik lagi,” ucap Nanang Saputra selaku pembina 2 BnR Sragen.

 

DATA JUARA KAPOLRES CUP FEAT BnR, KLIK DI SINI

 

GALERI GELARAN KAPOLRES CUP SRAGEN:

 

BONITA DUTA PAKUALAM RAIH JUARA UMUM BC

 

PANITIA KAPOLRES CUP BERSAMA BnR SRAGEN

 

AGUS KOMANDO TURUT KAWAL GELARAN BnR SRAGEN

 

 

AKP HARTONO SH MH, NANANG SAPUTRA PEMBINA, RUDI TAN DAN ZUBAIDI

 

KETUA BnR SRAGEN IHSAN DAN PEMBINA CABANG ZUBAIDI

 

BnR SRAGEN BERSAMA JAJARAN KEPOLISIAN SRAGEN

SUMPAH JURI BnR SEBELUM BERTUGAS

 

 

 

MC FAJAR SUKSES KAWAL GELARAN

 

BnR SRAGEN BERSAMA JAJARAN POLWAN DAN IBU BHAYANGKARI

 

PARA PUNGGAWA BnR SRAGEN

 

KAPOLRES BERSAMA BRIPTU IHSAN KURNIAWAN KETUA BnR SRAGEN

KATA KUNCI: sragen polri kapolres bnr bnrline polisi

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp