MULYONO GEMOLONG (PALING KANAN). MB DEWA NDARU JAWARA KELAS UTAMA

GEMOLONG CUP 4 SRAGEN

MB Dewa Ndaru Menangi Kelas Utama, MB Jerro dan CH Predator Stabil di Jalur Juara

Gelaran Gemolong Cup 4 yang digelar pada Minggu, 14 April 2024 di Gantangan IKM Gemolong, Sragen berlangsung sukses dan ramai dibanjiri peserta. Yang paling menarik pada event tahunan kali ini, kelas love bird mengalami lonjakan peserta yang membahagiakan.

Salah satu konsep Non Teriak yang konsisten diterapkan oleh IKM Gemolong membuat gelaran berlangsung kondusif. Selain membuat juri maksimal dalam menilai burung, pesertapun bisa melihat dan mendengar langsung kinerja gacoannya.

 

 SUASANA LOMBA RATA-RATA PENUH PESERTA

 

Dewa Ndaru, amunisi milik Mr Mulyono Gemolong keluar sebagai pemenang pertama di kelas utama Murai Batu Gemolong G-16 setelah bersaing sengit dengan Jerro (Hadiid-JRP SF) dan Jawir (Jethu-Kuwojo BC).

Tampil gahar dengan membawakan tembakan panjang dan tembus, Dewa Ndaru langsung tancap gas sejak awal digantangkan. Dipertengahan sampai akhir penilaian, penampilan murai batu ekor putih ini makin edan dan berhasil undang decak kagum penonton dengan materi lagu panjang dan suara tembus yang dibawakannya.

Kemenangan ini melecutkan kembali semangat Pak Mul yang sempat vakum lomba karena kesibukan. Walaupun penampilan Dewa Ndaru baginya belum sampai 70 % seperti di saat top form, hasil positif yang diperoleh kali ini memantapkan langkahnya untuk membawa amunisi andalannya ke Sukowati Award 2024.

 

JRP SF KRU. MB JERRO NYARIS NYERI, STABIL DI JALUR JUARA

 

Salah satu laga yang menjadi pusat perhatian di lomba kali ini adalah sesi Murai Batu Edupark G-24 yang akhirnya dimenangkan oleh Jerro, amunisi andalan Hadiid JRP SF. Tampil maksimal dengan melesatkan materi lagu panjang dan variatif, Jerro akhirnya dinobatkan sebagai pemenang, unggul dari Yakuza (Abah Munib-Serdadu ZR) dan Nevada (Bayu Tatto-Mahesa SF).

Dengan materi dan kualitas yang mumpuni, Jerro memang selalu menorehkan hasil positif dalam beberapa pekan terakhir seperti di Spesial Ramadhan Putra Lawu Sragen dan Sambut Hari Raya Lambergini Reborn.

Performa yang terus membaik pada setiap pekannya paska mabung membuat Hadiid semakin bersemangat untuk menurunkan Jerro di berbagai perlombaan. Salah satunya pada Minggu, 12 Mei 2024 di Gantangan PMB Miri Sragen, Hadiid sudah memesan tiket untuk tampil di event Kabut Lawu Cup 1.

 

 MAKSUM MARTABAK AQILA. PREDATOR JUARA KELAS CH SPESIAL

 

Tampil mencuri perhatian dengan gaya khas jambul ngentrok sayap getar-getar. Cucak hijau Predator besutan Maksum (Martabak Aqila) yang dikawal oleh Aref berhasil meraih kemenangan di kelas Cucak Hijau Spesial. Membawakan materi lagu dominan kunti, cungkok, gereja tarung, prenjak tir dipadu besetan-besetan tajam, burung yang berada di gantangan nomor 28 ini memang tak terbendung lawan.

Predator memang sudah teruji kestabilannya, trek record mencatat kemenangan dalam beberapa pekan terakhir. Sebelum moncer di Gemolong Cup 4, Predator telah mengoleksi pundi-pundi juara di berbagai gelaran prestis seperti di Kapolres Cup 1 Klaten, Bapak Kota Cup, Lawu Fiesta dan terakhir di Sambut Hari Raya Lambergini Reborn.

 

DUTA KABUT LAWU CUP 1. KACER BRAJAMUSTI MENANG NYERI

 

Mengusung bendera Duta Kabut Lawu Cup 1, perwakilan Singget BC yang dikawal oleh Tardex dan Nenedh membawa dua kali kemenangan mutlak bagi Brajamusti di kelas kacer. “Langkah selanjutnya, untuk para kicaumania jangan lupa persiapkan gacoan anda untuk mengikuti dan juga meramaikan pagelaran lomba burung berkicau Kabut Lawu Cup 1 yang akan diselenggarakan Minggu, 12 Mei 2024 di Gantangan PMB Miri Sragen, bagi yang belum pesan tiket bisa segera pesan melalui Budi Bendol cp 0822-2044-2726,” tulis Tardex Upax Upux di laman facebooknya.

Keberhasilan kenari Casablanca meraih dua kali juara pertama di kelas Kenari Sejati A dan Kenari Sejati B serta masuk podium tiga besar di kelas Kenari Vip, mengantarkan amunisi milik UNS 1 ini meraih predikat kenari terbaik di gelaran Gemolong Cup 4.

 

UNS 1. CASSABLANCA DINOBATKAN SEBAGAI KENARI TERBAIK

 

Casablanca yang sedang dalam kondisi onfire ini sebelumnya juga meraih prestasi terbaiknya di event Beautiful Canary Salatiga. Dengan modal prestasi yang memuaskan di dua event ini, burung dari markas AG Cosmetic ini digadang-gadang bisa menjadi pesaing kuat di event kenari Romusha pekan depan di Jepara.

Kembali ramainya kelas love bird di gantangan IKM Gemolong tentunya membawa angin segar pada pecinta paruh bengkok di wilayah Sragen pada khususnya. Event Gemolong Cup 4 menjadi bukti meningkatnya gairah peserta untuk menggantang. Pemandangan yang pernah terlihat pada 4 sampai 5 tahun yang lalu kembali tampak dengan penuhnya dua kelas love bird yang dilombakan.

 

TOPSONG dengan bangga memperkenalkan TOPSONG PREMIUM kemasan baru dengan botol, dengan tambahan pengaman. Infomasi, hubungi 0813.2941.0510.

 

“Minat pecinta love bird untuk kembali menggantang cukup tinggi di wilayah Gemolong. Kami mencoba mewadahi permintaan tersebut dengan membuka rutin kelas love bird di IKM Gemolong dengan kesepakatan kelas non konslet dan sistem coret. Alhamdulillah animonya lumayan tinggi, di latberan paling sedikit hadir 30 peserta, dan di event Gemolong Cup malah bisa penuh 50 gantangan. Kami tentunya menerima sharing dan masukan dari para pecinta love bird. Gagasan mereka pasti akan kami rembug dan godog untuk meramaikan kembali kelas love bird di IKM Gemolong,” tutur Donat salah satu punggawa IKM Gemolong.

Di akhir perlombaan, Okta mewakili team juri dan panitia mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh kicaumania yang sudah hadir meramaikan event kali ini, dan tidak lupa meminta maaf apabila masih ada kekurangan dalam berjalannya lomba.(Hery)

 

 LOVE BIRD MULAI BERGAIRAH DI GEMOLONG

 

 

 

TORY, pakan premium untuk Anda yang benar-benar menyayangi burungnya, menyediakan varian sesuai kebutuhan. Merapat ke kios burung terdekat atau hubungi agen dengan KLIK DI SINI

 

BROSUR SEMARANG VAGANZA 4:

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

 

KATA KUNCI: ikm gemolong gemolong cup

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp