RULIE TOLAK MAHAR UNTUK CH LANGSOL

DENANYAR BC JOMBANG, #2

Jadi Ajang Perburuan Gaco, CH Langsol Tolak Mahar

Pamer variasi lagu mewah dengan volume grade A adalah kehebatan Langsol di kelas Cucak Hijau Vip yang menyita perhatian para pemburu gaco, saat tampil di Denanyar BC. Di kelas Murai Batu, Kaisar nyaris mendominasi.

Perebutan piala di kelas cucak hijau Vip di gelaran Denanyar BC di Lapangan Desa Denanyar Jombang pada Minggu, 21 November 2021 berlangsung ketat dan sengit. bukan hanya pesertanya yang mencapai kuota G-35, namun kualitas kontestannya juga pilih tanding.

 

 

JUARA CUCAK HIJAU VIP

 

Alby dari JBC yang biasanya intens menurunkan gaco kacer, kali ini mencoba peruntungan di kelas cucak hijau. Tampaknya nama Venom menjadi brand imej Alby, karena untuk cucak hijau debutannya, ia menyematkan nama Venom Jr yang sudah menjadi nama legendaris kacer andalannya.

Meski kali ini adalah aksi debut, penampilan Venom Jr cukup membanggakan. Dengan gaya jamtrok dan intens mengobral suara roll tembak, Venom Jr nyaris membuat para juri terlena. Andai saja Langsol yang diturunkan oleh Rulie dari Landung SF tidak tampil all out, line up teratas di kelas Cucak hijau Vip tentu menjadi milik Venom Jr.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Namun, aksi Langsol di sesi pembuka ini tak bisa dipandang sebelah mata. Sejak awal digantang hingga akhir penilaian, langsol langsung memanjakan tim juri dengan suara besetan cucak jenggot, tembakan tengkek, suara sempritan, dan love bird.

Selain bergaya jamtrok, langsol juga memiliki volume suara di atas rata-rata. "Istimewa penampilan gaco yang mendapat koncer A di kelas cucak hijau vip tadi. suara isiannya komplit, volume grade A, dan gaya jamtroknya sangat intens," beber Koko, juri Denanyar BC yang didatangkan dari Mojosari, Mojokerto.

 

JUARA CUCAK HIJAU A

 

Penampilan apik Langsol juga menyita perhatian H Nizar, Ketua KHI sekaligus owner Sumber Indah. Tak ingin kehilangan kesempatan, ia langsung mendekati Rulie dan mencoba menawarkan mahar. Sayang, niat H Nizar bertepuk sebelah tangan.

Gagal memboyong Langsol menjadi skuad Sumber Indah, rasa kecewa H Nizar terobati dengan aksi Sablon yang tampil maksi dan meraih juara I di kelas Cucak hijau B. Penampilan Sablon di kelas ini sangat menghibur. Gaya dan pembawaannya mirip dengan Kapak Dewa, salah satu koleksi cucak hijau milik H Nizar.

 

JUARA MURAI BATU VIP

 

Pilar yang diusung Midin dari Arpas Tunggurono Jombang juga mendapat perhatian dari H. Nizar. Sayang, hingga berakhirnya gelaran, tak ada satupun gaco yang berhasil diboyong H Nizar untuk memperkuat Skuad Sumber Indah.

Di kelas Murai Batu yang dibuka tiga kelas, Kehebatan Kaisar yang jadi andalan Dosis dari LA 014 diuji. Gagal memboyong tropi di kelas Murai Batu Vip karena bertengger di peringkat IV, berhasil dibalas Kaisar dengan raihan apik di kelas Murai Batu A dan B.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Kaisar berhasil merangkum juara I setelah, di kelas Vip dikandaskan Simon yang jadi andalan Saimon dari Makelar Kodok yang meraih juara I, Joni Jr milik Chandra dari Shaqueena Team yang meraih juara II, dan Mlejid milik Pak Budi dari Mancar Barat yang meraih juara III.

Di kelas Cendet, kehebatan badai yang dikawal TW dari Ngimbang, Lamongan kembalui tak terkalahkan. Pekan lalu di Launching Denanyar BC, Badai berhasil merangkum dua prestasi emas. Dan kali ini, kembali gaco nagen ini meretas dua emas di gelaran Denanyar BC. (RAFFAEL/BERSAMBUNG)

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

 

JUARA MURAI BATU A

 

JUARA LOVE BIRD FIGHTER A

 

PERTAMA di Surabaya dan Jawa Timur, lomba menyediakan DUA UNIT MOBIL! Siapkan jagoan Anda, tiket 3,5 juta (36-G) dan 5 juta (24-G). Tunggu brosur lengkapnya.

 

KATA KUNCI: denanyar bc jombang ch langsol

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp