SELAMAT DATANG DI BOYOLALI CUP 4

BOYOLALI CUP 4 #1

Kebun Raya Indrokilo Diserbu Kicaumania, Mahadewa Menangi Sesi Pertama

Kebun Raya Indrokilo dipenuhi oleh kicaumania dari berbagai daerah untuk mengikuti lomba burung berkicau Boyolali Cup 4 pada Minggu, 15 Juli 2018. Tampil apik di kelas kacer komunitas, Mahadewa milik Dian SRG berhasil meraih podium puncak.

Tak hanya diserbu oleh pemain-pemain papan atas blok tengah, lomba burung berkicau Boyolali Cup   juga diramaikan oleh hadirnya berbagai komunitas seperti kacer, campuran impor, murai borneo dan kolibri ninja (konin).

 

 

CAHAYA PERDANA AMBARAWA

 

Nama-nama seperti Andi Donk Jogja, Firman Magelang BC, Cahaya Perdana Ambarawa, Putra Zakky Pekalongan, Candra BBF dan Dian SRG Kendal, Gus Sholah Purwodadi, Mardi PJSI, Warjo IKPBS, Oke Team Solo, 1945 Team Kartasura, Miming Sukoharjo, dan lain-lain terlihat hadir di lapangan.

Sementara dari tuan rumah sendiri, nama-nama seperti MBC Ampel dan Edan Bebas terlihat hadir dan siap meladeni perlawanan gaco-gaco terbaik dari luar daerah. “Sebagai tuan rumah, kita tetap support even ini. Menang kalah itu uruan belakang, pokoknya tetap silaturahmi dan guyup rukun,” ungkap Hendrawan, punggawa Edan Bebas.

 

EDAN BEBAS BC. SIAP LADENI BURUNG BURUNG LUAR KOTA

 

Mewakili panitia, Joko Bonita mengucapakan selamat datang dan terima kasih yang sebesar-besarnya bagi kicaumania yang telah hadir di gelaran kali ini. Selain even tahuanan, Boyolali Cup 4 kali ini juga upaya memperkenalkan Kebun Raya Indrokilo sebagai destinasi wisata baru di Boyolali.

Dipandu oleh Trio MC Asep, Fajar dan Mawar, lomba dimulai pukul 11:00 WIB dengan melombakan kelas kacer komunitas di sesi pertama. Tampil apik dengan aksi bongkar isian dan ngerol nembak, kacer Mahadewa keluar sebagai pemenang.

 

KACER MAHADEWA BUKA KEMENANGAN

 

Saat ini, lomba telah memasuki sesi ketiga dari total 32 kelas yang akan dilombakan. Jika Anda tidak ingin ketinggalan gelaran bergengsi ini, segera merapat dan datang ke Kebun Raya Indrokilo Boyolali sekarang juga.

 

GALERI BOYOLALI CUP 4

 

TRIO MC (ASEP FAJAR DAN MAWAR) PANDU JALANNYA LOMBA

 

JURI BOYOLALI CUP 4

 

ANDI DONK JOGJA

 

MAGELANG BC

 

PUTRA ZAKY PEKALONGAN

 

ADI BOLANG SALATIGA

 

MBC AMPEL

 

1945 TEAM KARTASURA

 

MARDI PJSI SOLO

 

WARJO IKPBS SOLO

 

KOH MIMING SUKOHARJO

 

KOMUNITAS KACER BOYOLALI

 

REBORN SALATIGA

 

KOMUNITAS KONIN SEMARANG

 

KENARI MANIA KLATEN

KATA KUNCI: boyolali cup 4

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp