MR. PRIYO GENDUB DI MARKAS RHN BF

RHN BF SALATIGA

Setelah LB Ekor Lembu dan Maling Melejit, Rilis Lewung Junior di Piala Raja + Vidio

RHN BF sang spesialis pembesut dan pengorbit lovebird jawara yang telah sukses mengorbitkan Ekor Lembu dan Maling, pada gilirannya akan merilis Lewung Junior di Piala Raja 2023. Kualitas bisa dipastikan diatas rata-rata, dari trah apa sebenarnya para gacoan hebat ini?

RHN BF Pengorbit lovebird berkualitas diatas rata-rata kembali memunculkan icon-icon baru. Di tahun 2023 ini Mr. Priyo Gendub pemilik RHN BF dari Salatiga ini menggebrak dengan lovebird bernama Ekor Lembu dan Maling, event perdana dua gaco ini di Kopdar Konslet Jatim di Blitar dengan menyabet berbagai posisi bergengsi.

 

KANDANG RHN BF, MELAHIRKAN BANYAK LOVEBIRD PAPAN ATAS

 

Menurut Mr. Gendub, dua burung tersebut disewa, “Ekor Lembu dan Maling waktu itu disewa, karena saya banyak kerjaan, harus ada burung lain keluar, jadi RHN ini sebenarnya hanya pengorbit dan keluar lomba hanya sebatas perkenalan burung, habis itu hilang lagi untuk mengejar target lainnya,” jelasnya.

Jumlah indukan yang dimiliki RHN BF saat ini sekitar 70 pasang, rata-rata trah konslet karena bisa dikatakan dulunya farm ini sebagai biang awalnya penghasil lovebird konslet.

 

 

Pemilihan indukan untuk dikembang biakkan lagi di markas RHN BF tetep memakai anakan sendiri, “Ibarat keluar anakan 3 ekor, yang dua ekor buat saya poles (untuk kemudian di orbitkan, Red), dan yang satu ekor untuk regenerasi.”  

Kedua burung yaitu Ekor Lembu dan Maling juga hasil tangkaran dari indukan yang dulunya juga hasil breeding RHN, si Ekor Lembu adalah darah dari lovebird Sangkala (Sangkala  sudah pernah diulas burungnews, Red). Sangkala merupakan LB jawara yang merajai diberbagai event termasuk di Gempar Konslet Cup 1 Blitar, meraih juara satu kelas utama. “Kalau LB Maling itu masih darah Sumbang x Lewung, kita crosing keluarlah si Maling,” ungkapnya.

 

RHN BF ANDALKAN TRAH DAN INDUKAN DARI HASIL BREEDING SENDIRI

 

Kemahiran RHN dalam menghasilkan lovebird yang memiliki kualitas tinggi diatas rata-rata dan terstandart tidaklah mudah, terlebih indukan dari trah yang berbeda, namun ditangan RHN hal itu bisa diwujudkan, “Karena kita juga lakukan seleksi, ibarat dari 10 jantan kita hanya pakai 2 sampai 3 ekor saja, lainya kita masukan afkiran,” terangnya.

Dalam Breeding lovebird, meski dalam satu indukan, anak yang dihasilkan bisa memiliki berbagai macam kualitas. Bisa lebih baik, sama, bahkan ada yang memiliki kualitas lebih rendah dari induknya.

 

LOVEBIRD HASIL BREEDING SIAP SORTASI

 

“Kalau dalam satu indukan menghasilkan anakan yang kualitasnya berbeda, misalnya kualitasnya lebih rendah maka pada anaknya tersebut cuma bisa kita latih pola ritme - ritmenya. Hasil pola ritme yang kita harapkan bisa terlihat saat dilakuakn latihan harian pada burung tersebut, grafiknya naik apa turun,” terangnya.

Lovebird fighter yang dikembang biakkan oleh Mr. Priyo Gendub ternyata ada juga hasil anakan dari trah konslet, “Tapi saya pilih betinanya lewat test DNA sejak dari usia paud, biar tepat kalau memang kelamin itu tertebak sejak usia dini.” Dengan sistem ini, pada tahun 2022 keluar anakan yang bernama Tentrem yang berhasil meletus di Presiden Cup 2022.

 

 

Sedangkan dari indukan fighter menurutnya bisa juga menghasilkan keturunan konslet, “Bisa juga sih induk fighter menghasilkan konslet, cuma kita selalu mengutamakan pemolesan yang jantan,” tandasnya.

Kalau di 2023 ini lovebird konslet besutan RHN pecah sebanyak dua kali, yang terakhir dari lovebird yang diberi naman Rambu, Anto Baret dan Lewung Junior. “Ketiga burung ini pecah di tahun 2023, cuma yang dua ekor (Rambu dan Anto Baret, Red) baru jadi langsung diambil kolega saya dari luar pulau dan luar kota. Sedangkan yang Lewung Junior saya persiapkan untuk di keluarkna perdana nanti saat di Piala Raja sebagai perkenalan,” ungkapnya.

 

RHN BF SELALU BORONG JUARA

 

Kemahiran Mr. Gendub dalam memoles dan menghasilkan lovebird tidak sekonyong-konyong, namun melalui proses yang panjang. “Saya menggeluti duni lovebird sekitaran tahun 2007-2008, waktu itu saya cuma dikasih 3 pasang sama mantan bos saya di ocehan. Dulu saya cuma tukang bersih-bersih kotoran burung punya orang dan saya tukang gabur merpati di sawah dengan upah 3 ribu rupiah tiap merpati,” kenangnya.

Berjalannya waktu, tiga pasang lovebird tersebut beranak pinak, dan saat putri pertamanya yang bernama Reyhana lahir di tahun 2011 perternakan lovebirdnya juga berubah nama yang semula bernama Priyo Gendub LB menjadi RHN BF, “Saya buatkan ring, yang dulu bering Priyo Gendub LB menjadu RHN BF, RHN singkatan dari Reyhana.”

 

MR. GENDUB (DUDUK), PENJEMURAN RUTIN

 

Usahanya terus berkambang dan mulailah Mr. Gendub membutuhkan tenaga yang bisa membantu mengurus usahanya ini, “Saya rekrut temen saya yang se-frekuensi yang dulu juga pengangguran, saya olah jadi sebuah kerja sama saya, masukanlah RHN menjadi ‘Remeh Hasil Nekad’ dengan inti pokok kita remeh tapi kita berhasil dengan kwalitas yang nekad,” ungkapnya.

"Semboyan ‘Remeh Hasil Nekad’ ini kita bawa dari dulu sampai sekarang. Ma’af kita berangkat dari nol dan tidak punya modal sama sekali cuma mengandalkan spikulasi, sampai sekarang kita punya sekitar 70 pasang indukan lovebird,” tandasnya.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Dengan pengalamannya yang segudang dan cara breedinya yang begitu terstrutur dan sistematis, dia memberi masukan untuk bisa melihat karater burung, karena dari karater tersebut kita bisa mengolahnya menjadi lebih baik, “Kalau masalah memilih karakter burung bisa lihat show dan volume kerasnya, itu pembawaan dengan sistem kita lihat dari dasar dia sebelum jadi," ungkapnya.

Diungkapkan pula jangan memilik lovebird dari ciri fisiknya, “Kalau memilih lovebird dengan cara melihat ciri fisik atau katurangan tidak bisa dijadikan patokan, dan bisa dikatakan salah besar kalau memilih lewat cara ini,” pungkasnya. [Ferry]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

TEMPAT NYAMAN MEMUNCULKAN IDE DALAM MEMBESUT LOVEBIRD BERKUALITAS

 

KRU RHN SIAP RILIS DAN ORBITKAN LEWUNG JUNIOR DI PIALA RAJA

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

 

VIDIO AKSI LB EKOR LEMBU DI KOPDAR KONSLET JATIM – BLITAR:

 

VIDIO AKSI LB MALING DI RESTART 2 MENIT, KELEBIHAN DURASI DI KOPDAR KONSLET JATIM - BLITAR:

 

VIDIO AKSI LB MALING DI BURSA 50JT KOPDAR KONSLET JATIM – BLITAR:

 

GALERI FOTO RHN BF:

 

KATA KUNCI: rhn bf salatiga lb ekor lembu maling lewung piala raja

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp