SIMBAH BJC. MB BRV COMEBACK

PKM KLATEN

BRV Comeback, Nakula Double Winner

 

 

 

Murai batu BRV kembali ke tahta juara setelah meraih podium pertama dan kedua di kontes spesial PKM Plembon Klaten. Di kelas love bird, Nakula milik Oky Putra Chika meraih dua kali kemenangan alias double winner.

Kontes spesial PKM Plembon Klaten yang digelar Jumat, 9 Juni 2017 berlangsung ramai dan meriah. Dengan kemasan lomba dan hadiah yang lebih menarik, EO yang dimotori oleh Mr. Harno ini masih menjadi barometer bagi kicaumania Klaten dan sekitarnya.

 

SUASANA LOMBA

 

Laga seru sarat tensi panas tersaji di kelas murai batu antara Kafir, BRV dan Sambalado. Kafir, gaco milik Mr. SWD keluar sebagai juara di kelas A setelah tampil apik dengan aksi bongkar isian disertai dengan tonjolan-tonjolan istimewa.

Meraih podium kedua di kelas A, BRV milik Simbah BJC menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu murai batu yang layak diperhitungkan setelah keluar sebagai pemenang di kelas B. Meski baru turun lagi pasca mabung, murai batu ekor hitam ini tampil spartan dari awal sampai akhir lomba.

 

 

“BRV mulai comeback lagi, dapat juara 1 dan 2. Isiannya tetap siri-siri, prenjak, srindit, love bird dan kenari,” ujar Simbah bangga. Dengan torehan prestasi ini, ia siap untuk menurunkan BRV ke Gajah Mada dan Kapolres Klaten Cup.

Di kelas love bird, Oky Putra Chika berhasil mengukir prestasi setelah meraih dua kali kemenangan alias double winner melalui Nakula. “Meski musuh-musuhnya berat, Nakula masih kebagian hokky. Dua kali juara satu,” ujarnya sambil tersenyum. Di kelas lain gelar juara di bagi rata oleh Maricha, Palapa dan Susi.

 

OKY PUTRA CHIKA. NAKULA DOUBLE WINNER

 

Kacer Sakti besutan Likin Solo meraih dua kali kemenangan setelah tampil ngerol nembak dari awal sampai akhir. Di kelas cucak hijau, Rubicon milik Ipunk keluar sebagai kampiun di kelas A, sementara KK keluar sebagai yang terbaik di kelas B.

Tampil ngedur dengan durasi panjang dan volume tembus, kenari Wapres meraih podium pertama dan kedua di kelas Bebas. Bersaing dengan The Rock dan Junior, gaco andalan Mr. SWD ini meraih podium pertama di kelas B. Di kelas A, Wapres harus mengakui keunggulan Finalis milik Jack.

 

NEF BF. MESKI ORBITAN BARU, SIR KONYIL LANGSUNG RAIH JUARA

 

Sir Konyil meraih kemenangan di kelas Kenari Kecil A setelah tampil spartan dari awal sampai akhir lomba. Bersaing dengan Bangladesh dan Surya, Orbitan baru RR ini tampil ngedur dengan volume tembus dan buka tutup rapat. Di kelas B, The Copet SF berjaya melalui Noise Hell.

Panitia mengucapkan terima kasih atas kehadiran peserta di kontes kali ini. Mohon maaf apabila ada kekurangan selama berlangsungnya lomba, panitia akan selalu membenahi diri demi kemajuan kicau mania Klaten. PKM Plembon akan menggelar kontes rutin setiap hari Jumat mulai pukul 14:00 WIB.

 

JUARA SPESIAL PKM PLEMBON 9 JUNI 2017, KLIK DI SINI

AGENDA DAN BROSUR LOMBA, LIHAT DI SINI

 

 

 

 

303 TEAM. CITIZEN STABIL DI JALUR JUARA

 

BANG DOEL. BPC GELAR LATPRES SENIN 11 JUNI

 

IRVAN. TERMINATOR JR JUARA KELAS CIBLEK

 

POTHOK. GALI GONGLI JUARA KELAS PLECI

 

JUARA KELAS KENARI 

KATA KUNCI: pkm plembon

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp