TROPI MASKOT PAKUALAM 5, 7 MEI 2017

PIALA PAKUALAM 5

Sangkar Pakai Stiker Atau Tanda Lainnya, Langsung Diskualifikasi!

 

 

 

Hai para kicaumania calon peserta Piala Pakualam. Kalian patut gembira dan lega, soalnya even Piala Pakualam, menyiapkan penjurian atau penilaian yang benar-benar mengedepankan pada kinerja burung.  Panitia tak akan segan mendiskualifikasi sangkar yang berstiker.

Hal ini ditegaskan oleh H. Samsulhadi, ketua pelaksana even. “Lomba sudah dekat. Biasalah kadang lantas bersliweran gosip, bahwa burung yang akan menang adalah yang pakai stiker atau tanda tertentu. Saya tegaskan itu tidak benar. Kami melarang pemakaian stiker atau tanda dalam bentuk apa pun. Kalau ada dan diketahui, tanpa ragu akan kami diskualifikasi, atau tidak dinilai.”

 

BANG SAMSULHADI BERSAMA ABAH YOSI, Mr G, BENZ WIRA, DKK.

 

Menurut Samsul, PBI memiliki pakem yang sudah lama dikembangkan dan sejauh ini dianggap bagus hasilnya. Contohnya saat gelaran Bali Shanti Cup, 30 April kemarin. Penjurian mendapatkan banyak pujian. Hasilnya dianggap bagus dan sesuai kondisi di lapang saat itu. Lomba pun bersih dari komplain.

Hal-hal yang bagus seperti itu, sudah barang tentu ingin dipertahankan, bahkan akan terus ditingkatkan lagi. “Jadi penilaian di PBI dan terutama yang akan dilaksanakan adalah di Pakualam 5, itu berbasis kinerja burung. Bukan menilik sangkar atau pemiliknya. Kita tak peduli lah sama yang kayak begituan. Burung Anda bagus secara materi, kualitas, dan kinerjanya juga bagus, maka ada peluang untuk juara. Itu pasti.”

 

CENDERAMATA KAUS EKSKLUSIF PAKUALAM 5. JANGAN SAMPAI KEHABISAN!

 

Soal peserta mau pakai sangkar model apa saja, bebas. “Silakan Anda mau memilih dan memakai sangkar apa saja yang disuka, bebas. Yang penting semua itu harus polos, tidak ada tempel stiker dan semacamnya yang berpotensi menjadi penanda, ini loh burung saya. Mungkin kebetulan burung bagus dan layak juara, tapi kalau ada tanda, orang lain berpikir itu sudah dikondisikan dari awal. Padahal tidak sama sekali. Kita hindari hal-hal semacam itu yang bisa jadi sumber fitnah dari awal.”

Pakualam Cup 5 akan digelar di Lapang Pemda Sleman, lokasi yang sama dengan digelarnya even Valentine Jogja Vaganza, 12 Februari yang lalu. Bagi yang sudah pesan tiket dan sudah di OKE, bisa mengambil kupon dan menukarkannya dengan tiket pada Sabtu sore 6 Mei di lokasi lomba. 

 

 

Yang belum pesan, segera lakukan sekarang juga. Beberapa kelas sudah disebutkan habis, beberapa kelas lainnya masih menyisakan sedikit. Sekali lagi, pesan sekarang jangan tunda nanti apalagi besuk. Hubungi Abah Yosi di 0817.

Panitia juga menyiapkan cenderamata khas dan ekslusif berupa kaos tematik. Pastikan Anda memakainya, sebagai bukti Anda berpartisipasi dan menjadi bagian dari even prestisius ini. 

 

 

 

INI DIA KAUS WAJIB MURAI MANIA SEJATI:

 

KATA KUNCI: pakualam5 pakai stiker diskualifikasi samsulhadi yosi

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp