JAGAD KUNCI SATU KEMENANGAN DI KELAS UTAMA MURAI BATU VIP.

PIALA DANPASMAR 2 GEDANGAN – SIDOARJO, #1

Jagad Kuasai Kelas Utama Murai Batu, MB Krisna Boyong 4 Trophy

Murai batu Jagad berhasil menguasai kelas utama sebagai sang juara pada lomba Piala Danpasmar 2 Gedangan Sidoarjo. Sedangkan Krisna milik H Adi bisa memborong 4 trophy kejuaraan.

Sukses minggu lalu di gelaran Kopdar SKN 8 Road Show Malang City dengan menggondol 2 trophy kejuaraan, Jagad gaco muda milik Kaji Ubed dari Adipati SF Sidoarjo kembali mengulang untuk bisa tampil apik dengan meraih juara di tiket utama murai batu. "Dia bisa tampil bagus karena banyak lawan mau bertarung dengannya," ucap Kaji Ubed.

 

 

MARQUES SAAT MERAIH JUARA 2 DI KELAS CUCAK HIJAU NUSANTARA G-24.

 

Aksi sujud mulai awal lomba hingga akhir yang dipertontonkan oleh burung yang baru berusia 1 kali urakan ini, benar-benar bisa memikat hati dewan juri. Dibarengi dengan berondongan lagu cucak cungkok, gereja, jenggot serta cililin.

Jagad bisa mengunci satu kemenanan pada tiket utama kelas murai batu VIP G-24, dengan mengalahkan dua pesaing terdekatnya yaitu Dealova milik Abah Tony dari Team Sar dan Denjaka milik Abah Mujib dari Serdadu ZR sebagai juara ke dua dan ke tiga.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Sayangnya pada sesi selanjutnya, Jagad kurang tampil maksimal hingga belum bisa masuk nominasi kejuaraan. "Kerjanya kurang kalau sebelah-sebelahnya tidak mau tarung, maklum dia masih usia muda maunya tarung terus," bilang Kaji Ubed.

Tidak hanya membawa murai batu, Kaji Ubed juga membawa gaco lain di kelas cucak hijau dan kacer. Cucak hijau Marques juga bisa mempersembahkan 1 trophy sebagai juara ke dua pada kelas cucak hijau Nusantara G-24. "Hanya di kelas kacer kita kurang beruntung," tutup Kaji Ubed.

 

RAYAP LAUT SF BERHASIL MEMBORONG BANYAK TROPHY KEJUARAAN.

 

Sementara itu Rayap Laut SF yang dikomandoi oleh Beni Rayap Laut berhasil mendulang banyak trophy berkat amunisi andalannya murai batu Krisna. "Allhamdulillah hari ini kita bisa membawa pulang 6 trophy kejuaraan," girang Beni.

Gaya tarung sujud fighter serta dibekali tonjolan lagu bermateri cililin, kenari, dan cucak cungkok. Krisna bisa mengunci dua kemenangan pada sesi murai batu Cakti dan Perkasa sebagai sang juara.

Sedangkan pada dua sesi lainnya di kelas murai batu Raksa dan Nusantara, Krisna juga tampil apik untuk bisa menduduki peringkat ke tiga dan ke empat. "Dalam beberapa bulan ini pada beberapa even, dia selalu stabil berada di jalur angka kecil," bangga Beni Rayap Laut. [dick's]

DATA JUARA PIALA DANPASMAR 2 GEDANGAN – SIDOARJO, KLIK DI SINI

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

 

BENI (KIRI) ANTARKAN KRISNA MEREBUT JUARA DI SESI MURAI BATU CAKTI.

 

 

KATA KUNCI: piala danpasmar 2 gedangan – sidoarjo jagad mb krisna

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp