ROCKER SF REBUT JUARA UMUM KATEGORI SF

NANCY CUP PURWOKERTO

Real 928 Peserta, Rocker SF dan Duta DBF Cup Purwokerto Rebut Juara Umum

Tercatat total real 928 kontestan turut meramaikan gelaran Nancy Cup yang bertajuk “Road To Piala Pasundan 3” pada Selasa 25 Desember 2018. Pada even ini, Rocker SF berhasil keluar sebagai juara SF. Sedangkan untuk juara BC, jatuh kepada Duta DBF Team Purwokerto.

Rocker SF yang masih dalam kendali Om Udy, ayah dari Fla Rocker, kembali menunjukkan tajinya dalam memburu gelar juara kategori SF. Poin kemenangan diperoleh lewat love bird Amil, murai batu Lorenzo, kenari Onthoseno dan cucak jenggot Ratu Kidul, yang berhasil meraih poin maksimal di masing-masing kelasnya.

 

 

DUTA DBF TEAM PURWOKERTO REBUT JUARA UMUM BC

 

Meraih poin tertinggi pada even yang berakhir pukul 21.00 WIB ini, Rocker SF akhirnya dinobatkan sebagai juara umum kategori SF. “Alhamdulillah atas perolehan juara SF pada even kali ini. Cukup melelahkan terlebih di akhir lomba hujan turun deras, tetapi tak menyurutkan bagi kami,” tandas Gilang mewakili Rocker SF.

Gelar juara umum BC berhasil direngkuh Duta DBF Cup Purwokerto. Poin kemenangan diraih lewat murai batu Braja Musti, kenari Bojo Galak, kacer Samba dan pleci X-Men, yang berhasil meraih juara pertama pada masing-masing kelasnya. Pundi-pundi poin juga berhasil ditorehkan branjangan KLX dan konin Raja Enak yang meraih kemenangan ganda.

 

NZR INDONESIA CUP 1, MINGGU 27 JANUARI 2019 DI LAPANGAN RAMPAL MALANG. 2 Lapang, tiket terjangkau mulai 50 ribu, hadiah utama mobil, semua kelas hadiah UTUH TANPA POTONGAN, banjir doorprise super menarik. Pesanan tiket sudah mengalir deras, terlambat Anda bisa gigit jari karena tidak kebagian. KLIK BROSUR DI SINI. Pesan tiket hubungi Mr Yanto (WA) 0817.0454.012.

 

Mengoleksi poin tertinggi hingga akhir, Duta DBF Cup Purwokerto berhasil dinobatkan sebagai juara umum kategori BC. “Perjuangan yang tak sia-sia dari pagi hingga malam akhirnya meraih poin maksimal. Terima kasih rekan-rekan atas dukungannya dan tak lupa juga kepada kepada jajaran panitia Nancy BF, Om Adho dan lain-lain atas gelaran dan tentu doorprizenya,” ucap Jiwog DBF Team.

Beralih pada kelas cucak hijau yang berlangsung seru dan ketat. Athena besutan Mr. B dari Sri SF feat Hipu Cirebon berhasil mencuri kemenangan di kelas utama, mengungguli Buta Ijo milik Rocker SF dan Zambrud milik H. Slamet dari Duta DBF Cup. ”Bangga dan sempat tak percaya akan kemenangan ini. Terlebih full gantangan, lawan-lawan Athena juga bukan burung-burung sembarangan,” ungkap Mr. B dengan wajah sumringah.

 

NANCY BF INISIATOR LOMBA. TERIMA KASIH KICAUMANIA

 

“Alhamdulillah dan terima kasih kami ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, sehingga acara berjalan ramai dan sukses hingga akhir. Terima kasih juga kepada rekan-rekan kicaumania yang telah ikut berpartisipasi pada gelaran perdana kami ini bersama RGN. Mohon maaf sebesar-besarnya bilamana masih banyak kekurangannya,” tutup Nancy yang diamini Adho SBA.

 

DATA JUARA NANCY CUP PURWOKERTO, KLIK DI SINI

 

BARU... ini yang sudah lama Anda tunggu-tunggu, segera dapatkan dengan menghubungi nomor-nomor di bawah.

 

ROCKER SF. KENARI PRESIDENT STABIL

 

MR B SRI SF FT HIPU CIREBON. CH ATHENA JAWARA KELAS UTAMA

 

SARDOT TEAM. LB PAUD RAJA MERCON MENGGILA

 

FLA ROCKER. TUNGGU EVEN ANNIVERSAY FLA YANG KE-9, MINGGU 13 JANUARI 2019

 

 

ADHO SBA RAJA SOTO SOKARAJA. TURUT SUKSESKAN GELARAN

 

YANTO SILVER. KAWAL LANGSUNG JALANNYA LOMBA

 

JAJARAN PANITIA DAN JURI YANG BERTUGAS

 

TOTAL REAL 928 PESERTA

 

KELAS CUCAK HIJAU MEMBLUDAK

KATA KUNCI: nancy cup piala pasundan 3 rocker sf duta dbf team nancy bf adho sba

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp