STEVEN (KIRI) BERHASIL ANTARKAN KRAMAT DJATI SEBAGAI KACER TERBAIK

MBAH NO SILATURAHMI, #2

Tunjukkan Kestabilannya Kramat Djati Dinobatkan Kacer Terbaik, MB Diesel Nyaris Hatrik

Berhasil tunjukkan kestabilannya yang memukau, Kramat Djati dinobatkan sebagai kacer terbaik di even Mbah No Silaturahmi. Perlihatkan gaya sujud yang hyper, murai batu Diesel nyaris hatrik.

Berkumpulnya para burung jawara di arena Wonk Lawas Enterprise, Surabaya pada hari Minggu (29/11) untuk mengikuti even Mbah No Silaturahmi membuat aura persaingan semakin ketat. Seperti halnya saat sesi kacer berlangsung.

 

 

KACER RX KING BERHASIL MONCER PADA SESI A

 

Saat sesi pertama kacer A naik, burung-burung jawara nasional seperti RX King, Screen Saver, Kramat Djati, Saklar serta masih banyak lagi bertarung dengan indah. Pada sesi ini, RX King yang pernah meraih podium di Piala Raja menunjukkan tajinya dengan meraih juara pertama yang disusul oleh Screen Saver di podium dua dan Kramat Djati di podium tiga.

Kemudian saat sesi kacer B berlangsung, Kramat Djati milik Steven dari P2HP Surabaya menunjukkan keterampilannya yang indah. Gaya tarung buka ekor ngobranya yang bermain di tangkringan atas dan bawa sambil membawakan roll speed yang rapat membuat Kramat Djati mencolok.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Ditambah dengan durasi kerja yang nyaris tanpa jeda membuat Kramat Djati sukses meraih puncak podium pada sesi kali ini. Kembali berlaga di sesi C, Kramat Djati masih stabil menunjukkan performanya yang aduhai baik dari gaya maupun irama lagunya. Penampilannya yang apik pada sesi ini membuat Kramat Djati duduk diposisi runner up.

“Padahal cuacanya sedang tidak bagus, tapi Kramat Djati bisa menunjukkan performanya yang apik sehingga mendapat juara 1, 2 dan 3. Tak hanya itu, hasil dari kestabilan performanya membuat Kramat Djati dinobatkan sebagai kacer terbaik pada even hari ini,” bangga Steven.

 

YUSUF (2 DARI KIRI) SUKSES KAWAL DIESEL HINGGA MENJADI MURAI BATU TERBAIK

 

Ukiran prestasi apik lainnya juga ditunjukkan murai batu Diesel milik Agung dari Mahadewa SF. Burung yang diramu oleh Yusuf ini tampil stabil dengan menunjukkan gaya hyper sujud yang menjadi ciri khasnya di tangkringan model T.

Membawakan lagu cililin serta kenari yang fase, membuat Diesel semakin mencolok di mata para kicau mania serta juri yang bertugas. Pada even kali ini, Diesel berhasil membawa pulang tropi juara 1, 1, 3 dan 3. Berkat keterampilan apiknya, Diesel juga dianugerahi sebagai murai batu terbaik.

 

IMAM (KIRI) BERSAMA IMANOV SUKSES SAPU BERSIH SESI KENARI BERKAT AKSI KAKEAN TJANGKEM

 

“Alhamdulillah walau sesinya banyak tapi burung ini tergolong mempunyai stamina kuat sehingga bisa mendapat hasil yang istimewa. Hari ini saya juga membawa Pitersen sebagai gaco pelapis, hasilnya juga lumayan karena masuk juara 6,” ucap Yusuf.

Lama tidak terlihat di arena gantangan, Imam yang mengawal kenari Kakean Tjangkem berhasil menjadikannya bintang lapangan. Burung kesayangan Imanov ini tampil apik dengan kualitas cengkok standar yang dibawakannya dengan panjang nan rapat.

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

Ditambah dengan gayanya yang nagen, membuat Kakean Tjangkem sukses menyapu bersih kedua sesi kenari yang dilombakan. “Alhamdulillah burung ini stabil menunjukkan kinerjanya yang istimewa. Gelar kenari terbaik juga didapat Kakean Tjangkem karena bisa sapu bersih hari ini,” kata Imanov sambil senyum.

Pasukan Krucil BC yang datang full team juga sukses mengukir prestasi berkat aksi beberapa gaco yang dibawanya. Namun kinerja paling mencolok ditunjukkan cendet Sang Penghibur milik Asno yang turun pada sesi A.

 

KRUCIL BC BERHASIL UKIR PRESTASI LEWAT AKSI CENDET SANG PENGHIBUR

 

Bermodalkan irama lagu gereja tarung sebagai tonjolan utamanya. Sang Penghibur sukses menjadi kampiun utamanya dan meredam Sambel Korex di urutan kedua serta Monster di urutan ketiga. “Kerennya kalau membawakan lagu gereja tarung itu beruntun. Apalagi volumenya tebal jadi pasti terdengar,” pungkas Asno. [SINGGIH]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA MBAH NO SILATURAHMI, KLIK DI SINI

 

CENDET VENOM PUNCAKI PODIUM SESI C

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

KAS UKIR PRESTASI LEWAT GACO-GACO KACERNYA

 

NYARIS NYERI CENDET SAMBEL KOREX JADI YANG TERBAIK

 

 

PARA KOMUNITAS KACER BERBAGAI BENDERA TURUT RAMAIKAN GELARAN

 

RAMBO JADI CUCAK HIJAU TERBAIK

 

VitaMix METABOLIS, atau lebih dikenal sebagai Metabolis Putih, cara baru, mudah, dan cespleng menggacorkan burung. Mudah didapat di kios-kios burung. Buktikan.

 

KATA KUNCI: mbah no silaturahmi kramat djati mb diesel

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp