GEMPA SF. MB GEMPA JUARA KELAS RADJAWALI

LAUNCHING JAGALAN ENTERPRISE KLATEN

Gempa dan Gultor Naik Podium, Berdikari BC dan Gempa SF Raih Juara Umum

Menggandeng juri Radjawali Indonesia (RI), Launching Jagalan Enterprise yang digelar pada Minggu, 16 Juni 2019 di Jagalan, Cawas, Klaten berjalan lancar. Mengumpulkan poin tertinggi di akhir lomba, Berdikari BC dan Gempa SF raih juara umum.

Penampilan gemilang kembali ditunjukkan oleh murai batu Gempa di Launching Jagalan Enterprise dengan meraih podium pertama di kelas utama Radjawali. Menempati gantangan 26, amunisi milik Pak Gendut ini tampil apik dengan meluncurkan suara kenarian panjang dan utuh.

 

 

PENYERAHAN JUARA UMUM SF

 

Kemenangan ini melanjutkan tren positif yang diraih oleh Gempa setelah beberapa waktu lalu juga menang di THR Cup 2 Wonogiri. Di akhir lomba, Gempa SF juga dinobatkan sebagai juara umum SF setelah mendulang poin kemenangan dari Parjio, Triump, Benyamin, Ewon dan Yani.

Menurunkan murai batu Gultor dan Kiblat, Agung Gempol berhasil meraih juara pertama dan ketiga di kelas Klaten. Meski datang terlambat dan tidak mengikuti sesi pertama, kedua gaco Agung tampil maksimal dan berhasil membawa pulang juara.

 

AGUNG GEMPOL. SUKSES BERSAMA GULTOR DAN KIBLAT

 

“Ini tadi datangnya terlambat, sesi pertama nggak sempat naik. Alhamdulillah, murainya mau nampil dan maksimal kerjanya, Gultor juara satu, Kiblat dapat juara tiga, lagi hoki saja sih,” jelasnya. Apabila tak ada halangan, Agung akan kembali menurunkan amunisinya ke Launching RGN Klaten.

Siap turun ke Piala Pakualam akhir bulan nanti, Dino Lestari mulai memanaskan amunisinya di even kali ini. Triumph, amunisi andalannya yang dikawal oleh Yudha Bagong berhasil meraih posisi kedua di kelas Radjawali setelah berhasil menarik perhatian juri dengan aksi bongkar isian dan gaya tarung ngentrok jambul.

 

YUDHA BAGONG. CH TRIUMPH SIAP KE PIALA PAKUALAM

 

Diperkuat oleh Tigor, Doraemon, Kidang dan Rawit, Berdikari BC sukses mendominasi podium juara di kelas love bird. Tak hanya itu, Berdikari BC juga keluar sebagai juara umum BC setelah mendapat poin tertinggi di akhir perlombaan.

Mewakili juri dan panitia, Gunawan selaku ketua mengucapkan terima kasih atas partisipasi peserta di launching kali ini. Menurut rencana, Jagalan Enterprise akan mengadakan latihan rutin tiap Senin sore.

 

 

BERDIKARI BC. JUARA UMUM BIRD CLUB

 

CONDRO MORO JUARA KELAS KENARI

 

KOMUNITAS PRENJAK RAMAIKAN GELARAN

 

 

KATA KUNCI: launching jagalan enterprise gempa gultor triumph

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp