POLO DAN AYU KAWAL LOVE BIRD RS

KEBOKICAK BC JOMBANG

Nyaris Hatrik, LB Rasa Sayang Dilamar 50 Juta

Rasa Sayang adalah salah satu gaco yang bikin sensasi di gelaran Kebokicak BC Jombang, Minggu 30 Agustus 2020. Love bird andalan H. Erwin ini nyaris hatrik dan mendapat lamaran 50 Juta. Bagaimana kelanjutan lamaran ini?

Setelah vakum lebih dari lima bulan akibat Covid 19 yang mendunia, Kebokicak BC yang bermarkas di SDN Kwaron II, Diwek Jombang kembali aktif. Minggu 30 Agustus 2020 adalah gelaran perdana di masa Covid 19 ini.

 

 

LOVE BIRD RASA SAYANG

 

Antusiasme para pemain begitu besar menyambut eksistensi Kebokicak pekan ini. Tidak hanya diikuti para pemain dari lokal Jombang, arena Kebokicak juga diserbu para pemain dari luar kota yang rindu dengan suasana lomba di Kebokicak BC yang mengusung lomba tanpa teriak.

Tentu saja, protokoler kesehatan mendapat perhatian besar dari panitia. Begitu melihat ada pemain yang tidak membawa masker langsung disuruh keluar lapangan. Pun saat melihat pemain tidak memakai masker dengan benar, panitia langsung menegur dan meminta memakai dengan semestinya.

 

 

"Ini gelaran perdana Kebokicak di masa pandemi. Kita sudah vakum lima bulan lebih, jangan karena ada pemain yang melanggar protokoler kesehatan, Kebokicak tidak boleh buka gantangan lagi. Toh, protokoler kesehatan ini juga demi kebaikan bersama," kata Karyanto, Ketua Kebokicak BC Jombang.

Untuk menghindari kepadatan pemain, panitia hanya menjual 36 lembar tiket per kelasnya. Tentu saja banyak pemain yang datang hanya jadi penonton karena tidak kebagian tiket. Lomba pun dimulai tepat pukul 10.00 Wib dan selesai sekitar pukul 14.30 Wib.

 

JUARA DI KELAS LOVE BIRD L2 A

 

Banyak gaco hebat dari lokal Jombang dan luar kota yang ngluruk gelaran perdana Kebokicak BC pekan lalu. Hampir semua kelas yang dibuka dijubeli kontestan dan menyajikan pertarungan sarat gengsi.

Di kelas Cucak Hijau Vip, Jendral andalan Gus Habib dari Tebuireng langsung menggebrak dan menuntaskan laga dengan apik. Jendral berhasil merebut tropi utama mengalahkan Janggring yang jadi andalan YIS BF, dan Sadis milik Bambang Resmob yang dikawal putranya, Raihan.

 

CITY LINK MONCER DI KELAS CUCAK HIJAU A

 

Di sesi kedua, kelas Cucak hijau A, Bayan Ags dari Jombang 1 yang terkenal sebagai pengorbit cucak hijau hebat, berhasil melesatkan City Link ke puncak. Gaco ini mengalahkan sang jawara Liga Kebokicak, Zamrud milik Eko dari Arpas Tunggorono Jombang, dan Beng Beng andalan Mr Hendra Raff dari Ngasem Kediri.

Di kelas Murai Batu Vip, MBJ Team yang menurunkan sejumlah amunisinya berhasil memerahkan lapangan. MBJ Berkibar lewat aksi Expander yang dikawal Ovic Hyun Bin, Aselik, Jun, Febri, dan kawan-kawan.

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

Di sesei berikutnya, kelas Murai Batu A, giliran Disco andalan H Dony dari Antasari BC yang mampu meretas prestasi teratas. Dan di kelas Murai Batu B, juara I direbut Sikatan milik Slompreng dari KMB.

Di kontes ini, H Dony juga mengirim gaco kesayangannya di kelas kacer. Gaco yang dikawal Nardi berhasil mendominasi podium teratas, moncer di kelas A dan B.

 

DISCO JUARA 1 KELAS MURAI BATU A

 

Di kelas Kenari, dominasi Mitra Sf masih terlihat. Menurunkan dua amunisi andalan, Mitra SF melejit lewat aksi Nicotin milik Mr Dodik Bali di kelas Kenari A, dan di kelas B melejit lewat aksi +87 sebagai pemangku podium utama. "Nicotin sudah pulih dan siap dikirim lagi ke Bali," kata Hendra Mitra SF.

Sementara gaco yang tersukses di gelaran ini adalah Rasa Sayang (RS), love bird andalan H. Erwin yang sudah konslet ngunci tapi bersuara lantang. Dikawal Polo, love bird warna lutino mata merah ini nyaris hatrik. Juara I di kelas Love Bird L2 A dan M2 A, sedangkan di kelas M2 B meraih juara II dikalahkan Welas milik Unyil dari Liliana SF.

 

BANTENG NYERI DI KELAS KACER

 

Tidak hanya mampu mempersembahkan prestasi apik, RS juga mendapat sanjungan dari para pemain yang melihatnya di luar pagar. Malah, ada pemburu gaco dari Gresik yang langsung nembak menawarkan mahar 50 juta.

"Tadi pas turun di kelas Love Bird M2 A, ada pemain yang mengaku dari Gresik siap memboyong dengan mahar limapuluh juta rupiah. Tapi setelah saya konfimasi ke Haji Erwin, maharnya masih belum cocok. Beliau mintanya 70 juta," kata Polo.

 

 

Meskipun batal diboyong oleh pemain dari Gresik, Polo sama sekali tidak menunjukkan wajah melas. Ia malah senang karena untuk beberapa waktu ke depan, ia masih bisa menikmati aksi RS, serta menjadikannya ATM berjalan.

Ketika ditanya Burungnews soal perawatannya, Polo dengan lancar menjelaskan detail perawatan RS. Antara lain, setiap hari pakai untulan betina warna pastel hijau. Mandi hanya pada pagi hari selama 15 menitan dan dijemur hanya sebentar. "Setelah dijemur langsung masuk rumah tanpa kerodong," jelasnya.

 

MITRA SF AHLINYA KENARI

 

Namun ketika ditanya soal berapa kali RS kawin dengan betinanya, Polo langsung terpingkal. "Waduh, kalau itu saya gak pernah ngintip. Karena kalau kawin di dalam gelodok. Dan saat di dalam rumah, saya jarang nungguin. Pokoknya burung ini gampang sekali perawatannya, karena itu kalau tidak jadi transaksi, saya malah senang. Bisa jadi ATM," katanya. [RAFF]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA KEBOKICAK BC JOMBANG, KLIK DI SINI

 

JUARA DI KELAS KENARI A

 

 

JUARA LOVE BIRD FIGHTER A

 

JUARA LOVE BIRD FIGHTER B

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

KATA KUNCI: kebokicak bc jombang lb rasa sayang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp