BANG RONNY SERAHKAN TROPI JUARA BC PADA KAPAL OLENG SELAKU JUARA BC PIMPINAN MR. ARYANTO (foto: inze

DATA JUARA PIALA KUTHO TRENGGALEK #3

Kapal Oleng feat KWK Juara BC, Sepikul Boyong Pulang Tropi SF

Gelaran lomba burung berkicau ikonik besutan Cah Galek SF yang memasuki tahun ketiga, Piala Kutho Trenggalek #3 tuntas digelar di gantangan Cah Galek, kawasan Kedungsigit, Trenggalek, Jawa Timur. Minggu (16/1/2022).

Even yang gawangi kicaumania gaek kota Trenggalek, Bang Ronny, sukses menyajikan suguhan lomba di gatangan permanen yang baru saja didirikannya. Direncanakan, gantangan ini bakal menjadi salah satu gantangan permanen kota Trenggalek yang siap menggelar berbagai lomba burung baik berskala latihan maupun lomba besar.

JURI-JURI INDEPENDEN GABUNGAN DARI BEBERAPA KOTA YANG BERTUGAS DI PIALA KUTHO TRENGGALEK #3.

 

 

Ratusan kicaumania asal berbagai kota hadir 'mencicipi' gantangan ini, mereka datang dari banyak kawasan baik dari dalam maupun kota-kota di sekitar Trenggalek, seperti dari Tulungagung, Kediri, Blitar, Ponorogo, Madiun bahkan dari Surabaya dan Madura, satu-satunya tim yang datang cukup jauh adalah tim Kapal Oleng BC dari Temanggung, Jawa Tengah.

Lomba yang dimulai pukul 11.00 WIB dan sempat diguyur hujan ringan dengan juri-juri independen gabungan ini, berhasil menuntaskan 26 dari 28 kelas yang direncanakan tepat saat hari menjelang gelap atau pada pukul 17.00 WIB.

Dua tim sukses mengantong gelar juara umum, mereka adalah Kapal Oleng BC dengan boss Mr. Ariyanto Temanggung, dengan Kaji Budi selaku komandan lapangan yang juga komandan wilayah Timur Kapal Oleng BC.

PANITIA LOMBA YANG BERTUGAS DI PIALA KUTHO TRENGGALEK #3, MINGGU (16/1/2022)

 

Sedangkan Tropi Juara Single Fighter berhasil diraih Sepikul SF yang juga hadir dengan pasukan cukup banyak.

Raut berseri pun nampak di wajah Bang Ronny atas kesuksesan lomba kali ini, yang seperti kita ketahui bersama ini merupakan gelaran akbar perdana usai masa pandemi melanda Indonesia.

"Alhamdulilah gelaran berlangsung dengan lancar, kondusif dan transparan karena memang kita pakai sistem penjurian terbuka seperti yang anda lihat sendiri," ucap Bang Ronny usai gelaran.

SEPIKUL SF MENERIMA TROPI SINGLE FIGHTER DARI BANG RONNY CAH GALEK SF.

 

Untuk itu, mewakili segenap kru Cah Galek SF, Bang Rony mengucapkan banyak terima kasih pada segenap kicaumania yang sudah hadir.

"Dan tentu sulit untuk mencapai kesempurnaan, sehingga jika ada kekurangan saat gelaran tadi saya pribadi dan mewakili teman-teman yang bertugas meminta maaf. Sudah pasti semuanya akan menjadi bahan evaluasi untuk gelaran-gelaran mendatang yang lebih baik," pungkasnya.

Selamat untuk para pemenang, Simak juga Video singkat dan Data juaranya di bawah:

SALAH SATU TIM YANG SUKSES MENYABET GELAR PEMBELIAN TIKET TERBANYAK.


VIDEO SINGKAT PIALA KUTHO TRENGGALEK #3

 

 

 

KATA KUNCI: piala kutho trenggalek 3cah galek sflomba burung trenggaleklomba burung ponorogo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp