SUASANA TERTIB DI EVENT BMBI SELALU TERJAGA

DATA JUARA BMBI JAKARTA

Sejumlah Peserta Kena Diskualifikasi, Event Berikut Buka Jalur Undangan

Janji Bang Boy bisa menggelar event terbatas untuk member harus benar-benar tertib sehingga tak segan memberikan sanksi tegas bagi pelanggar tata tertib benar-benar dipenuhi. Dua peserta terpaksa didiskualifikasi karena teriak.

Secara umum, gelaran perdana BMBI pada Minggu 26 September 2021 di gantangan JGC Jakarta Timur berlangsung sangat tertib dan kondusif. “Peserta juga full, kecuali kelas ekor hitam dan Borneo, ada beberapa kosong.”

 

SEMUA SESI DIBATASI 36-G DAN 25-G

 

Bang Boy pun merasa tak berlebihan bila menyebut gelaran perdana ini sukses, baik secara kehadiran peserta maupun dari sisi penyelenggaraan. “Secara umum kami cukup puas, tentunya pada penyelenggaraan berikutnya harus lebih baik dan lebih baik lagi,” ujar Bang Boy kepada burungnews.com.

Pembatasan peserta yang hanya member saja, juga pembatasan jumlah gantangan, memang membuat lomba lebih mudah dikendalikan. “Jadi saling mendukung, peserta relatif sedikit, penonton tertib, juri jadi lebih mudah dan teliti dalam memantau burung,” imbuhnya.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

 

Sesuai janjinya untuk menjaga marwah BMBI menjadi event yang sepenuhnya tertib dan fairplay, panitia pun tanpa ragu memberikan diskualifikasi pada peserta yang melanggar aturan, seperti berteriak.

“Tadi ada dua peserta yang mencoba main-main dengan berteriak. Ya tidak ada ampun, langsung kita diskualifikasi dan cabut membernya. Kan berulang kali sudah dibilang, peserta karena berbagai alasan punya hak untuk komplain atau bertanya bila tidak puas dengan hasil penilaian, kita bisa diskusi panjang lebar untuk mendekatkan pemahaman, tapi tidak boleh berteriak saat lomba atau penilaian sedang berlangsung.”

 

BANG BOY BERSAMA VICTOR FREEYORK BC

 

Bang Boy merasa perlu menggarisbawahi, edukasi seperti ini harus terus dilakukan oleh semua EO kepada para kicaumania, karena ini memang masalah bersama, bukan hanya masalahnya BnR. “Hal yang sama juga terjadi hampir di semua lomba yang digelar EO lain. Saya kira kita semua sepakat sikap-sikap peserta yang suka teriak atau tindakan lainnya yang tidak tertib apalagi sampai berlebihan harus sama-sama dibenahi, di saat yang sama kami sebagai EO maupun para juri juga harus ikut berbenah.”

Dari hasil evaluasi gelaran BMBI perdana, disimpulkan pada laga BMBI berikutnya, tidak hanya semata member yang bisa ikut jadi peserta. “Bulan depan kita gelar lagi di Purwakarta, terus berlanjut ke daerah-daerah lain. Kita juga akan membuka opsi peserta non member lewat jalur undangan. Tentu ada kriteria supaya murai batu mania bisa mendapatkan undangan mengikuti gelaran BMBI,” tandasnya.

 

 

Selain BMBI, BnR juga sudah punya sejumlah agenda lomba prestis. Ada Piala Pariwisata Magelang pada 7 November, Bung Tomo Cup Sidoarjo pada 21 November, Bandung Lautan Api Cup pada 12 Desember, adapun Presiden Cup rencananya akan digelar pada bulan Februari tahun 2022.

Beberapa gelaran lain yang tak kalah menarik dan sudah ditunggu kehadirannya oleh kicaumania, antara lain Radja 4 Kota bersama RGN DPW Kedu-DIY pada 3 Oktober, Piala Barometer Indonesia bersama PBI Tangerang pada 17 Oktober, Piala Pahlawan Purwokerto pada 7 November, Obi Award Pekanbaru 7 November, juga ada Balekambang Kumandang bersama PBI Solo pada 14 November.

 

 

Anda tentunya juga mau MOBIL, MOTOR, dan ratusan hadiah menarik lainnya, langsung tanpa diundi kan. Beli terus TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Perhatikan saat membuka kemasan, siapa tahu Anda yang beruntung mendapatkan kuponnya. Kupon yang diterima setelah 31 Desember tetap berlaku. [maltimbus]

 

 

 

DATA JUARA KONTES PERDANA BMBI DI JAKARTA TIMUR:

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

 

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

KATA KUNCI: bmbi bang boy

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp