MB BINTANG IN ACTION. BARU 3 x MABUNGAN, TEBAR ANCAMAN

CHANDRA BOTORONO BF KENDAL

Hasil Kebun Sendiri, MB Bintang Terus Prestasi

Bintang, salah satu jago milik Chandra BBF dari Weleri, Kendal yang merupakan hasil dari kandang sendiri mulai tampil garang. Di Boyolali Cup 4 pada 15 Juli, mencuri juara 1. Di Piala Kapolda Jawa Tengah Magelang 22 Juli bertahan di urutan ke-3. Masih muda, baru 3 mabungan.

“Di Piala Kapolda tampilnya cukup bagus, tapi memang kurang ngotot dan ada ngedropnya sedikit. Hasil ini tetap kami syukuri, insya Allah kembali disiapkan untuk even-even berikut seperti Purwodadi Award besuk 29 Juli, dan tentu saja kita juga akan turun di Piala Raja Jogja 23 September yang akan datang,” ujar om Chandra yang kali ini datang ikut mendampingi Rifki Nugroho ke Lapangan Soepardi, kota Mungkid.

 

 

CHANDRA BBF WELERI. SUKSES DI KANDANG & LAPANG

 

Bintang adalah salah satu hasil breeding dari kandang sendiri. Inilah hal yang membuat Chandra bangga. “Saya kira salah satu puncak kebanggaan adalah saat merebut juara, dan itu burung memang hasil ternak sendiri, lalu kita rawat dan siapkan sendiri sejak masih kecil, sampai akhirnya jadi burung prestasi.”

Chandra mengaku tak main-main dalam menyiapkan breedingnya, terutama terkait materi indukan. Tak heran, bila tokoh sekaligus Bang Boy, pendiri dan ketua Yayasan BnR pun kepincut untuk membeli anakan dari Botorono BF, bendera breeding miliknya.

 

 

“Belum lama ini, beberapa kandang ada yang diborong. Tapi kita tetap mempertahankan beberapa kandang lainnya, juga terus berburu calon indukan yang berasal dari burung lapangan juga. Harus bagus lah kualitasnya, bahkan juga merupakan burung prestasi. Betina pun tidak asal. Dua-duanya kita harapkan merupakan perpaduan yang bagus sehingga kelak anakannya juga punya potensi bagus, seperti Bintang ini,” imbuhnya.

 

BROSUR PURWODADI AWARD & PIALA RAJA, LIHAT DI SINI

JUARA DI BOYOLALI CUP 4, KLIK DI SINI

JUARA DI PIALA KAPOLDA JATENG DI MAGELANG, KLIK DI SINI

 

 

KATA KUNCI: chandra bff bintang rifki nugroho

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp