AKSI NEW APOLO RING APBN

APBN CUP II AMBARAWA #2

Tak Semata Ajang Peternak Adu Kualitas, Juga Bikin Permintaan Anakan Meningkat

Salah satu kelas unggulan event APBN CUP II yang berlangsung di Pasar Hewan Ambarawa, Minggu 23 Februari 2020 adalah kelas khusus ring APBN. Tiketnya hanya 50 ribu, hadiah mulai 2 juta rupiah.

Pesertanya memang belum penuh. Namun hal ini bisa dimaklumi oleh ketua panitia Mr. Agus Nasa. “Ya ini bisa dikatakan baru mulai memperkenalkan. Peternak sebenarnya sudah cukup banyak, yang sudah bersiap sebenarnya cukup banyak, tapi pada saatnya malah juga pada mabung. Kita juga akan terus mengedukasi supaya peternak itu mau sekali-kali turun ke lomba, biar tahu auranya lomba, juga biar tahu kualitas burung yang dicari di lomba itu yang seperti apa.”

 

 

AGUS NASA DAN PUR NASA KAWAL APBN CUP 2

 

Agus sangat optimis pada gelaran-gelaran berikutnya, peserta ring APBN akan semakin banyak. “Apalagi kalau kita buka setidaknya dua kelas. Jadi yang jauh-jauh tidak merasa nanggung misalnya mau ikut partisipasi.”

Yoyo dari Stiga BF Salatiga menjadi salah satu partisipan di kelas ini. Ia yang menurunkan jago bernama New Apollo mengaku sangat antusias mengikuti gelaran ini.

“Bukan semata karena tiket terjangkau dengan hadiah yang menarik, tetapi keberadaan kelas ini memberikan ruang bagi para peternak khususnya yang tergabung dalam APBN di Salatiga, Kabupaten Semarang, dan sekitarnya.”

 

 

Kepada burungnews yang meliput kegiatan lomba ini, Yoyo pun menceritakan ihwal breedingnya. Awalnya, Yoyo memulai dari 2 indukan, namun kini sudah berkembang menjadi 5 indukan.

“Saya sendiri mengikuti pertemuan bersama H. Ebod waktu lalu pas ada pembukaan kelas ring bersama om saya yang berada di Jogja. Om Rony salah satu yang membuat saya tertarik dengan ring ini."

Ke depannya, akan berlaku aturan hanya murai batu ring / hasil breeding yang bisa ikut lomba. "Karena akan semakin banyak lomba yang membuka kelas khusus ring APBN, saya semakin tertarik. Hal ini tentunya secara langsung atau tidak juga membuat permintaan terhadap anakan yang memakai ring APBN akan semakin besar. Hal ini juga sudah mulai saya rasakan.”

 

SERTIFIKAT APBN UNTUK NEW APOLO

 

Dari kandang-kandang yang berada di Salatiga (5 kandang), Yogya (3 kandang) Magelang (3), Madiun (4), dan Kediri (3) sudah menghasilkan belasan anakan dengan ring APBN nomor 005201-005250 dan 0040851-0040900. “Salah satunya anakan yang sekarang saya bawa ini, namanya New Apollo.” imbuh Yoyo.

Yoyo mengakui belum semua indukan / kandangnya produksi, yaitu yang di Salatiga. “Mungkin juga cuaca saat ini kurang mendukung. Tetapi tetap disyukuri sebab dari New Apollo sudah banyak yang inden adik-adiknya.”

 

 

Padahal, Yoyo mengaku belum mempromosikan ternaknya secara serius. “Selama ini baru sebatas dari mulut ke mulut sesama teman di Salatiga. Namun yang paling banyak pesan justru para kicaumania dari Jogja.”

Yoyo berharap lomba-lomba yang membuka kelas Ring APBN diperbanyak, kerjasama dengan EO di luar Ronggolawe harus terus digalang. “Karena itu benar-benar memacu para breeder APBN juga, membuat pasar lebih luas. Burung-burung ring APBN akan semakin terasah dan yang berkualitas pun akan bermunculan.”

 

STIGA BF KONCER KELAS MURAI APBN

 

New Apollo saat ini baru selesai mabung yang pertama. Masih muda, umur sekitar 1,2 tahun. “Dengan kualtias dan sejumlah prestasi termasuk terakhir di event APBN Cup Ambarawa kemarin, penawaran New Apollo sudah mencapai 20 jutaan, tapi belum kami lepas.”

Sementara itu, di hari yang sama burung hasil breeding Stiga BF - APBN juga meraih juara 2 kelas Ring APBN di event 2nd Anniversary Reksa BC Muntilan, Kabupaten Magelang. Burung itu diketahui bernama Pangeran, milik Nyus dari Muntilan.

Hal ini tentu saja menunjukkan kualitas anakan dari Stiga BF  memang cukup bisa diandalkan dan mendapat pengakuan cukup luas dari para murai mania. Wajar bila untuk mendapatkan anakannya harus rela inden. [danu, maltimbus]

 

JUARA APBN CUP AMBARAWA, KLIK DI SINI

 

 

SUASANA KELAS RING APBN

 

Sebagai obat, terbukti efektif. Sudah sering mampu mengatasi kondisi kritis, apalagi cuma sakit "biasa". Di saat perubahan musim dari kemarau menuju penghujan seperti sekarang, juga sangat baik untuk mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

KATA KUNCI: apbn cup 2 ring apbn

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp