PR BC. JUARA UMUM BIRD CLUB

TUGU BOTO BERKICAU KARANGANYAR

RCA Double Winner, Leter SF dan PR BC Juara Umum

 

 

 

Keberhasilan love bird RCA milik Mr. Anank meraih dua kali podium pertama mengantarkan Leter SF meraih juara umum Single Fighter. Didukung sejumlah burung papan atas dari Sragen, PR BC keluar sebagai juara umum Bird Club.

Menempati gantangan nomor 6, love bird RCA langsung menggebrak di kelas Tugu Boto dengan aksi ngekek rajin dan panjang dengan durasi di atas rata-rata. Gaco andalan Mr. Anank ini meraih podium pertama setelah mendapat poin tertinggi di akhir lomba.

 

MR. ANANK. LB RCA DOUBLE WINNER

 

Love bird ijo palamas ini kembali mengandakan kemenangan saat turun di kelas VIP A setelah tampil apik dari awal sampai akhir lomba. Dengan keberhasilan meraih prestasi ini, Anank siap untuk turun ke Kapolres Cup Sragen.

Tirto Kencono, gaco andalan KTG - Oki berhasil mencuri kemenangan di kelas VIP B setelah bersaing sengit dengan Edo dan Sunyi. Ngekek rajin dengan durasi di atas 30 detik lebih, TK berhasil mencuri perhatian juri dan diganjar bendera koncer A. Dikelas lain, Putri dan Kocak keluar sebagai kampiun.

 

KTG-OKI. TIRTO KENCONO JUARA VIP B

 

Tampil gemilang dari awal sampai akhir lomba, love bird Levy PnR 01 keluar sebagai juara pertama di kelas PAUD Tugu Boto. Meski durasinya masih pendek-pendek, gaco andalan PR BC ini tampil receh dari awal sampai akhir lomba.

Poin kemenangan PR BC disumbangkan oleh love bird Sunyi milik Mr. Mul, PAUD Sia milik Dody dan PAUD Anjani milik Mr. Penchor. Di kelas kenari, Noise Hell milik The Copet SF meraih juara pertama di kelas Tugu Boto.

 

LIMBAD SF. DOMINASI KELAS MURAI BATU

 

Bersaing dengan Ken Arok dan Phantom, murai batu Executor berhasil meraih juara pertama setelah tampil apik dengan aksi ngerol nembak dengan gaya tarung ngeplay. Tampil cemerlang dengan aksi ngentrok njambul sambil bongkar isian, cucak hijau Cahyono milik Sigit W finish di posisi pertama.

Panitia mengucapkan terima kasih atas kehadiran peserta di kontes prestasi kali ini. “Kami menerima saran dan kritik membangun dari peserta. Bila ada kekurangan selama berlangsungnya lomba, kami mohon maaf sebesar-besarnya,” ujar Radiyanto di akhir lomba.

 

DATA JUARA TUGU BOTO BERKICAU KARANGANYAR 12 JULI 2017 LIHAT DI SINI

AGENDA DAN BROSUR LOMBA LIHAT DI SINI

 

 

SUASANA LOMBA TUGU BOTO BERKICAU

 

KATA KUNCI: rca pr bc leter sf tugu boto berkicau karanganyar

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp