GOR SAMAPTA, LOKASI BARU ROBERT PANTAU PEDULI COVID-19

STOP PRESS ROBERT PANTAU PEDULI COVID-19

Antisipasi Membludaknya Peserta, Lokasi Geser ke GOR Samapta + Map

Lomba Robert Pantau Cup Peduli Covid-19 tinggal menghitung mundur, saat ini sudah memasuki H-3 menjelang hari H pada 9 Agustus 2020. Antusiasme peserta luar biasa, laju pesanan terus membubung. Sebagai antisipasi, panitia pun mencari lokasi baru yang lebih representatif.

Semula, lomba akan berlangsung di gantangan Arena, di depan RSJ Magelang. “Tapi dengan melihat antusiasme peserta yang begitu rupa, kami kawatir daya tampungnya kurang memadai, jadi dalam waktu singkat kami harus bergerak cepat mencari lokasi lain yang lebih layak dan tentunya juga harus lebih nyaman baik untuk gantangannya, dan tak kalah penting juga untuk parkir dan fasilitas pendukung lainnya,” jelas Agung Qpt dari BnR Magelang.

 

 

KOORD DENGAN GUGUS TUGAS DAN PEMKOT MAGELANG

 

Pada Rabu 5 Agustus, terkait dengan pemindahan lokasi, Agung Qpt selaku penyelenggara lomba pun diundang dalam rapat dengan Gugus Tugas Covid-19 Kota Magelang, dengan perwakilan masyarakat, dinas-dinas terkait, kepolisian, dan lainnya.

“Intinya, kami diijinkan bahkan didukung sepenuhnya untuk pindah ke GOR Samapta. Kalau boleh jujur, lokasi baru ini jauh lebih representatif, lebih kondusif dari lokasi lama di gantangan Arena. Jadi sekali lagi, untuk gelaran ini, kami sudah mendapat dukungan penuh dari pihak Pemerintah Kota Magelang”

 

 

Agung juga memastikan segala sesuatunya sudah disiapkan dengan sebaik-baiknya, sehingga layanan untuk peserta pun tetap akan berjalan sesuai rencana. “Hanya lokasi saja yang bergeser, itu pun tidak terlalu jauh dari lokasi yang direncanakan semula. Lain-lainnya masih tetap, kemasan, jadwal lomba, hadiah, hingga doorprize untuk semakin memanjakan peserta.”

Agung menambahkan, panitia akhirnya menambah satu kelas murai batu G-36 dengan tiket 500 ribu, karena banyak sekali permintaan setelah kelas sebelumnya sudah sold out. Khusus kelas tambahan, pemesanan tiket silakan langsung ke Tobil Nanang Kusuma di nomor / WA 0812.2786.1515

"Penambahan kelas itu harus kita pertimbangkan dengan matang, karena kami kan tidak ngejar-ngejar target jumlah peserta, yang kita kejar justru target bagaimana supaya jam 17.00 sudah bisa rampung, terus peserta juga puas karena kualitas lombanya bisa bagus. Dua hal terakhir itu bagi kami jauh lebih penting ketimbang mengejar jumlah peserta.”

 

AREA YANG AKAN DITEMPATI GANTANGAN

 

Boleh jadi, ini memang lomba amal dan peduli yang sesungguhnya. Semua hasil penjualan tiket tidak akan dikurangi sepeser pun, untuk alasan apa pun. Semuanya, 100 persen, akan diperuntukkan untuk amal, untuk disumbangkan bagi mereka yang terdampak covid-19.

Karenanya, tentunya juga tidak berlebihan bila mengikuti lomba ini, juga sama artinya dengan ber-amal, berpotensi mendapatkan pahala dan berkah yang melimpah.

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

“Sejauh ini, teman-teman kicaumania sudah menunjukkan kerjasama yang sangat bagus dalam hal pemesanan tiket. Kami berharap kerjasama ini juga terus berlangsung sampai lomba selesai dan pulang ke rumah masing-masing dengan lancar dan selamat,” imbuh Agung.

Sesuai tajuk lomba untuk Peduli Covid, sudah barang tentu lomba ini juga akan menerapkan protokol kesehatan secara ketat untuk semua yang memasuki area GOR. Apakah Anda peserta, panitia, team juri, pedagang, atau yang datang sekadar pengin lihat-lihat, harus ikut tunduk pada protokol.

 

PETA LOKASI LOMBA

 

Mulai wajib mengenakan masker, sering cuci tangan pada tempat-tempat yang sudah disediakan panitia (bila perlu juga membawa hand sanitizer sendiri), serta wajib saling jaga jarak aman. “Satu lagi yang masih terkait protokol adalah, mengelola waktu agar bisa rampung jam 17.00, sebab bagi kami ini juga bagian dari protokol, sesuai dengan arahan dari Bang Boy selaku pendiri BnR.”

Agar target waktu jam 17.00 benar-benar bisa terealisir, maka lomba akan dimulai jam 09.00 tepat, tidak akan mundur hanya gegara menunggu peserta yang belum datang. “Kami juga akan menerapkan BnR Line dengan ketat, sebab selama ini itu sudah terbukti efektif membuat jalannya lomba tidak perlu molor-molor dari sesi ke sesinya.” [maltimbus]

 

BROSUR DAN JADWAL ROBERT PANTAU PEDULI COVID-19, KLIK DI SINI

 

 

AREA PARKIR LUAS:

 

 

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

AREA TRANSIT/PEDOK PESERTA NYAMAN:

 

 

KATA KUNCI: robert pantau peduli covid-19 gor samapta

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp