BUPATI KULONPROGO DAN KETUA PBI PUSAT

PIALA RAJA 2017 #4

Hadiri Penyerahan SK PBI Cabang Kulonprogo, Bupati Hasto Ingin Jadikan Kacer Sebagai Kelas Unggulan

 

 

 

Ada hal yang berbeda pada gelaran Piala Raja tahun ini. Selain ada tiup lilin dan potong kue ulang tahun, juga ada penyerahan SK Kepengurusan PBI Cabang baru, seperti Kulonprogo. Pak Bupati dr. Hasto Wardoyo pun hadir ke Prambanan.

Sepertinya, sepanjang sejarah Piala Raja yang sudah 18 tahun berjalan, memang baru kali ini ada seorang bupati hadir di lapangan. Itulah Bupati Kulonprogo dr. Hasto Wardoyo yang memang dikenal sangat bersahaja, merakyat, dan punya perhatian besar pada berbagai kegiatan yang dilakukan masyarakat.

 

PENYERAHAN SK PBI CABANG KULONPROGO

 

“Beliau memang kami undang untuk ikut menyaksikan penyerahan Surat Keputusan Pengurus Cabang PBI Kulonprogo. Alhamdulillah beliau berkenan hadir, sehingga juga bisa menyaksikan secara bagaimana kemeriahan lomba burung yang dikelola dengan baik dan konsisten, juga bisa untuk memperkenalkan potensi daerah kepada publik dalam hal ini kicaumania dari seluruh wilayah tanah air,” ujar Mr. Bagiya.

Apa yang diinginkan pak Hasto setelah ada PBI? “Tentu kami berterima kasih sekali diundang ke sini, bisa lihat sendiri bagaimana sebuah even yang memang benar-benar sangat meriah. Harapannya ke depan PBI Kulonprogo juga bisa menggelar yang seperti ini. Semoga di tahun pertama sudah bisa menggelar even yang cukup menarik sekaligus juga bisa memperkenalkan Kulonprogo sebagai daerah yang seterus berkembang maju kepada para kicaumania,” jelasnya.

 

 

Secara khusus, Pemerintah daerah melalui PBI Cabang Kulonprogo ingin memperkenalkan dan menjadikan kacer sebagai burung unggulan, karena itu memang burung khas Kulonprogo. Setelah itu berikutnya adalah branjangan. “Dengar-dengar branjangan asal Kulonprogo paling dicari karena dianggap paling bagus. Yang ternak dan berhasil juga sudah ada. Nah itu juga perlu mendapat perhatian,” imbuhnya.

Bupati Hasto sangat optimis ke depan setelah Bandara jadi, Kulonprogo juga bisa menggelar even akbar sebagaimana yang sekarang sudah bisa dilakukan oleh daerah lain khususnya di DIY.

 

KATA KUNCI: piala raja pbi kulonprogo hasto wardoyo kacer bagiya

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp