CUCAK HIJAU METEOR DAN TEAM ZOMBIE SAAT MENDAPATKAN GELAR CUCAK HIJAU TERBAIK

PIALA PARIWISATA KENJERAN-SURABAYA, #1

CH Meteor Tampil Gemilang, Dan Dinobatkan Sebagai Cucak Hijau Terbaik

Cucak hijau Meteor milik Rizky dari Zombie tampil gemilang pada gelaran Piala Pariwisata Kenjeran Gantangan Auri Surabaya Sabtu, 25 desember 2021. Plus di nobatkan sebagai cucak hijau terbaik.

Risky dari Zombie bisa tersenyum dengan bangga, setelah gaco andalanya yaitu cucak hijau Meteor berhasil membawa pulang empat kejuaraan. Plus dinobatkan sebagai cucak hijau terbaik di gelaran Piala Pariwisata Kenjeran.”Alhamdulillah, penampilan Meteor kali ini cukup bagus. Dari empat laga yang diikutinya Meteor selalu masuk tangga juara, plus dinobatkan sebagai cucak hijau terbaik.” Ujar Rully sang perawat dari cucak hijau Meteor.

 

 

PIAGAM DARI CUCAK HIJAU METEOR

 

Burung yang masih delapan bulan dipegang oleh Rizky ini, benar-benar tampil apik pada gelaran kali ini. mengandalkan roll tembak yang panjang, disertai variasi lagu seperti Kapas tembak, kenari dan platuk sampit. Membuatnya terlihat sangat mencolok.”Meteor ini kalo bawa lagu pasti panjang-panjang, dan suaranya itu terdengar jelas samai pinggir lapangan.” kata Rizky.

Menurut Rizky, setelah delapan bulan lamanya dipegang. Meteor setiap diajak lomba hampir tak pernah pulang dengan tangan kosong alias zonk. Dan disetiap penampilan Meteor selalu tampil apik saat diatas Gantanagan.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Tak puas dengan mendapatkan burung terbaik di hari sabtu, Rizky sang pemilik mencoba mengikutkanya lagi di hari minggu. Diikutkan semua kelas, tapi sayang Meteor harus puas hanya mendapatkan dua kemenangan juara 1 di kelas cucak hijau C G-36 dan juara 2 di kelas cucak hijau D.

“Sayang sekali, kita ikutkan lagi di hari minggu kali ini Meteor panasnya telat. Tetapi meski begitu penampilan dari meteor cukup membuat saya puas, dikarenakan sabtu bisa menjadi burung terbaik dan kali ini masih bisa bersaing lagi.” Bangga Rizky.

 

DI HARI MINGGU METEOR (PALING KIRI)  MASIH BISA MERAIH JUARA

 

Meteor ini burungnya sangat kuat. Pernah dalam sehari main sampai enam kali main, Meteor selalu masuk tangga kejuaraan. Dan setiap penampilannya Meteor selalu mengeluarkan tembakan andalannya yaitu kapas tembak dan kenari.

Perawatan yang konsisten, serta mengatur birahi saat di gantangan menjadi kunci sukses cucak hijau Meteor untuk selalu mendapatkan juara. Kali ini Rully sang perawat akan memberikan sedikit tips perawatan dari cucak hijau Meteor.”Perawatan Meteor ini tak begitu sulit, pagi JK 3 serta sore 3 mandi pagi dan sore, kalau mau lomba H-1 kasih apel itu saja. Harian di full buka krodong.” Ujar Rully.

Melihat performa apik dari Meteor belakangan ini. Rizky sang pemilik siap untuk mengikuti event-event yang akan datang.”melihat penampilan apik dari Meteor, Next kita akan siapkan di event-even yang akan datang. Tunggu saja kejutan dari Meteor.” [nizar]

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

DATA JUARA PIALA PARIWISATA KENJERAN-SURABAYA, KLIK DI SINI

 

JUARA 1 DAN 2 SAAT MAIN DI HARI MINGGU

 

PERTAMA di Surabaya dan Jawa Timur, lomba menyediakan DUA UNIT MOBIL! Siapkan jagoan Anda, tiket A dan B @ hanya 2,5 juta (36-G). Untuk brosur lengkapnya, KLIK DI SINI.

 

KATA KUNCI: piala pariwisata kenjeran-surabaya ch meteor

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp