MAGELANG BC JUARA UMUM, 9 OKT KE BLC BOROBUDUR

PIALA BATIK PEKALONGAN

Peserta 800-an, Kacer Batman Nyeri

 

 

 

 

DPC Ronggolawe Kabupaten Pekalongan bersama Dian Toto sukses mengemas even bertajuk Piala Batik Pekalongan, Menuju Piala Panglima TNI.  Kontes digelar Minggu 2 Oktober 2016 bertempat di IBC.

Hujan yang sempat menggugur, tak mengganggu jalannya lomba. Lokasi IBC memang menjamin lomba tetap lancar dan aman, meskipun hujan, sebab sudah tertutu oleh atap alias semi indoor.

 

MAGELANG BC JUARA UMUM. LANJUT KE BLC BOROBUDUR 9 OKT

 

Dian Toto selaku ketua pelaksana yang punya pengalaman panjang menggelar lomba, sudah melakukan seting dengan memberikan kursi di dalam lapangan yang berjarak sekitar tiga meter dari gantangan. Peserta duduk manis, sambil mengikuti jalannya lomba.

Salah satu kacer terbaik yaitu Batman milik H Bayu dari Kediri yang dibesut H. Budi, turut anbil bagian di Piala Batik. Penampilan mewah dan garang, kembali dipertontonkan Batman di dua kelas yang diikutinya. Kemenangan nyeri, akhirnya mutlak diraihnya.

 

H. BUDI. BATMAN LANJUT PAKDE KARWO & PBI SLEMAN CUP

 

Budi yang dipercaya H. Bayu Kediri untuk memoles dan menggelandang ke setiap lomba mengaku puas dengan performa Batman. Prestasi ini, membuat Batman mantap menuju even Pakde Karwo Cup IV yang dihelat 16 Oktober, serta PBI Sleman Cup 13 November.

Hadiyanto Ratna SF Tegal yang menurunkan murai Panca Sakti paska selesai rontok bulu, langsung sukses masuk peringkat dua dan tiga. Walau belum tampil maksi, namun Hadiyanto sudah puas dengan performa Panca Sakti.

 

HADIYANTO TEGAL. PANCA SAKTI KE PIALA DAWET AYU & PEKALONGAN TEAM

 

Di tampilan perdana ini, Panca Sakti sengaja diturunkan dua kali. Ini sebagai pemanasan sebelum turun di even Piala Dawet Ayu Banjarnegara (6/11), dan even Piala Pekalongan Team (13/11). “Lumayan sudah mau kerja dan masuk papan atas,” ucap Hadiyanto.

Bambang Lodoyo yang menurunkan murai Rajaku milik Hendy Josh dari Joss BF Semarang yang memiliki materi indukan jawara di kandangnya, berhasil bertengger di posisi dua & tujuh. Murai yang belum lama dipegang Bambang ini, selalu masuk peringkat atas di setiap tampilannya. 

 

SELALU MASUK PAPAN ATAS, RAJAKU SIAP MENGANCAM MURAI

 

Di sini, Rajaku yang banyak diminati pecinta murai tampil kurang maksi sehingga harus terlempar dari posisi satu. “Rajaku murai baru, tiga pekan didur tanpa henti. Mungkin kecapaian, lumayan masih bisa meretas prestasi atas,” kata Bambang Lodoyo.

Magelang BC yang hadir dikomandani H Hakim Arief, sukses menempatkan sejumlah gaconya di papan atas. Kenari Mentari yang turun di kelas Batik IBC, tampil ngedur tanpa jeda dengan volume tembus. Tak pelak, Mentari mampu menyisihkan lawan tangguh lainnya dengan gaet juara satu yang diikuti Dozzer milik Kely-Nalen di posisi dua, dan Picholo milik Slamet SRG di peringkat tiga.

 

ANANTO SERAHKAN TROPY SF KEPADA JAWMIN KUDUS

 

Kacer Batman milik H Bayu Kediri yang menang nyeri, turut menyumbang poin untuk kemenangan Magelang BC sebagai juara umum BC. “Terimakasih kepada mas Budi dan H Bayu yang telah bergabung di Magelang BC, sehingga bisa meraih juara umum,” tutur H. Hakim.

Juara umum single fighter, diraih Jawmin dari Kudus yang didapat dari kemenangan pleci Tengok dan Meteor. Di kelas cucak jenggot, Master Antik milik Sugiyanto MA dari Weleri dan Kalah Pamor milik Putra TU dari Karangkobar, bergantian menjadi yang terbaik.

Love bird Ninok dan kenari Drexler milik Birly Pekalongan yang mengibarkan Gonza BC, mampu unjuk gigi di kelasnya. Ninok menjadi yang terbaik di kelas Batik Ronggolawe, sedangkan Drexler masuk runner up di kelas Batik Ronggolawe. Birly bersama Gonza BC, siap hadir full team di even Piala Pekalongan Team 13 November yang akan datang.

 

LB NINOK TERBAIK DI KELAS BATIK RONGGOLAWE

 

Ananto Triono, SE selaku ketua DPC Ronggolawe Kabupaten Pekalongan dan Dian Toto ketua pelaksana mengucapkan terimakasih atas kehadiran kicaumania dan memohon maaf bila masih ada kekurangan baik sebelum lomba maupun selama jalannya lomba.

Pekan depan, Ronggolawe Nusantara akan punya gawe even Piala Panglima TNI (9/10) di Cibubur. Pilihan lainnya adalah Launching IKM – Piala Ketua DPRD Cup Karanganyar – Solo Raya, Anniversary BLC – Borobudur, kemudian ada Anniversary WBC Banjarnegara (16/10), Anniversary Papburi Rembang (16/10), The Ponk Trans Cup Boyolali (16/10), Anniversary All Star Sidareja (23/10), BNS Cup Purwokerto (30/10), dan PBI Sleman Cup  Jogja (13/11), hingga kontes khusus kenari Parikesit Award Klaten (20/11). 

JUARA DI PIALA BATIK PEKALONGAN, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

YEYEN SKBC KUDUS. CUCAK HIJAU BLEDEX REBUT JUARA 1 

 

KATA KUNCI: juara piala batik pekalongan dian toto ananto hadiyanto tegal h budi kacer batman h bayu kediri pekalongan

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp