LB ANGKASA NYARIS NYERI

LAUNCHING BnR MARKAS

LB Raja Bulu Juarai Kelas Markas, Angkasa Nyaris Nyeri

 

 

Love bird masih menjadi kelas primadona di Launching BnR Markas Magelang, Selasa 27 Desember. Raja Bulu menorehkan prestasi di kelas Markas, sementara Angkasa milik H. Mansur nyaris nyeri.

Launching BNR Markas yang di gelar di Plengkung Rindam, Magelang berlangsung meriah. Tempat strategis dan cuaca yang mendukung menjadi salah satu nilai lebih, dan membuat even ini dihadiri peserta dari dalam dan luar kota.

 

SUASANA LOMBA BNR MARKAS

 

BnR Markas merupakan gantangan BnR ketiga yang dibuka di Magelang setelah BnR MCC dan Kobra.  Kelahiran BnR Markas merespon kebutuhan kicaumania akan hadirnya lomba burung yang mengutamakan lomba non teriak dan fairplay.

Kelas love bird yang melombakan 3 kelas utama dan 2 kelas PAUD berlangsung meriah. Love bird Raja Bulu berhasil menjadi yang terbaik di kelas Markas. “Raja Bulu ini love bird kepala mas, baru berumur 7 bulan, tapi sudah memiliki durasi panjang,” ungkap Arie dari Delano SF, sang pemilik.

 

RAJA BULU. JUARA I LB MARKAS

 

H. Mansur Muntilan yang membawa Angkasa nyaris nyeri setelah meraih juara 1 kelas BnR dan juara 2 kelas JBI. Penampilan Angkasa terlihat mencolok di lapangan dan memukau peserta. “Suara ngekeknya panjang. Jeda sebentar kemudian ngekek lagi,” jelas Ipin, sang mekanik.

BnR Markas mengikuti tren kekinian dengan membuka kelas Telolet. Di kelas PAUD Telolet yang melombakan anakan di bawah 5 bulan berlangsung ketat. Voltus dan Triple H berhasil menjadi yang terbaik di kelas A dan B. Love bird Klimaxs milik Bowo KGB meraih juara 3 di kelas PAUD B.

 

KLIMAXS. JUARA 3 LB PAUD

 

Bowo yang membawa bendera Dapur Fidela SF mengaku senang dengan dibukanya kelas PAUD. Pria ini mengaku memiliki 6 pasang indukan di rumah. “Kelas PAUD memacu para breeder untuk mencetak love bird jawara, tadi Klimaxs udah ngekek 20 menit up” ujarnya.

Di kelas pleci, One King milik PCMI Magelang menjadi yang terbaik di kelas A. Bos Pandu dari Aryasita SF Secang mendominasi kelas pleci melalui Gladiator dan Bvlgari. Gladiator merebut posisi ke 2 kelas A dan 1 di kelas B. Bvlgari juara 3 kelas A dan 2 kelas B.

 

WAHYU NUCLEAR. KETUA PANITIA

 

Dihadiri 500-an peserta, launching BnR Markas berlangsung tertib dan kondusif. “Untuk ukuran Magelang, launching ini bisa dikatakan sukses,” ungkap Wahyu Nuclear, ketua panitia. Ia berterima kasih atas kehadiran peserta di even kali ini. BnR Markas akan menggelar latber rutin setiap hari Selasa.

Sabtu 31 Desember, para kicaumania bisa mengikuti even Launching GPK Kartasura di selatan Pasar Kartasura / pabrik kertas. Minggu 1 Januari 2017, ada sejumlah tawaran even, di antaranya yang terbesar adalah Piala Merapi di Muntilan Magelang, Gebyar Tahun Baru IKMD Donohudan Solo Raya, BnR King Benso Mojolaban Solo Raya, Posma Sambego Jogja.

 

JUARA LAUNCHING BnR MARKAS MAGELANG, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

PANITIA BNR MARKAS MAGELANG

 

ASEP MAGELANG BERSAMA ISKANDAR JOGJA

 

JUARA 3 KENARI

 

PENONTON TERTIB DI PINGGIR LAPANGAN

 

KATA KUNCI: bnr markas magelang raja bulu angkasa asep magelang iskandar jogja wahyu nuclear klimaxs

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp