B16. RAIH JUARA BIRD CLUB

LATPRES 3L (LATBER LOVEBIRD LOVERS)

Dilirik Peserta Luar Kota, B16 Team Juara BC

 

 

Latpres 3L ( Latber Lovebird Lovers ) pada Senin sore 14 November yang digawangi Pitik dan kawan-kawan berjalan meriah. Meskipun diguyur hujan, namun Taman Kuliner, homebase 3L, tetap nyaman bagi para peserta.

Menunggu sesi berikut, atau merawat burung, tetap bisa dilakukan dengan normal. Mau makan, minum, semua tersedia dekat dan cepat. Pokoknya bisa dikatakan tidak ada kendala apa pun biar diguyur hujan.

 

PANITIA. RUTIN GELAR LATPRES SATU BULAN SEKALI PADA PEKAN KE 2

 

Semula 3L hanya melombakan dua jenis burung saja, yaitu love bird dan kenari. Namun sudah dua bulan ini panitia membuka semua kelas jenis burung. Ini dilakukan karena banyaknya masukan dan permintaan dari peserta agar membuka semua kelas.

”Untuk memenuhi permintaan peserta, akhirnya kita buka semua kelas. Alhamdulillah sudah berjalan dua bulan ini,” jelas Pitik Zona SF selaku ketua panitia.

 

SUASANA. PESERTA DISIAPKAN KORSI DUDUK

 

Hal berbeda tampak pada gelaran Senin 14 November kemarin. Panitia sudah menyediakan tempat duduk berderet dipinggir lapangan. Peserta yang masuk setelah mengantangkan burungnya, boleh duduk. Satu burung hanya dapat jatah satu kursi.

Diharapkan bagi yang duduk juga tenang, sehingga sama-sama bisa menilai burung yang benar-benar kerja maksimal. Sementara peserta lainya juga bisa menyaksikan di luar pagar dan tetap bisa menyimak dengan baik.

 

 

B16 Team yang kali ini dipimpin oleh Fian berhasil meraih juara BC. Ini karena sejumlah jago yang dibawanya tampil oke. Di antaranya kacer Black Baron dan cendet Lali Jiwo yang berhasil borong juara 1 dua kelas.Begitu juga kenari Carvajal juga berhasil merebut juara 1 dua kali. Keberhasilan ini sudah cukup mengantarkan B16 Team untuk meraih juara Bird Club.

Ada pun juara Single Fighter diraih oleh Bintang Gading SF. Poin Bintang Gading antara lain diraih bersama cucak hijau Rock n Roll, Cendet Pangeran, dan kenari Rambo.

 

INDRO KLATEN. JACKPOT RAIH JUARA 1

 

Peserta datang tidak hanya dari Jogja saja. Dari luar kota seperti Klaten juga banyak yang hadir. Salah satunya  Indro yang membawa duta Klaten Bersinar. Jagoan handal murai batu Jackpot kembali meraih juara 1. Jackpot  terbilang langanan juara di wilaya Jogja, sebelumnya di UGM dan Sorogenen lomba BnR juga berhasil meraih juara 1.

Aris Excellent dan Othy sang putra tercinta juga terlihat gembira. Menyaksikan jagoannya love bird Quick Lady tampil ngekek panjang, sehingga tembus tiga besar kelas sejati. ”Quick Lady tadi nembak panjang banget mas, belakangan agak kendor.  Masih bisa kita dongkrak lebih kencang lagi agar besok di Klaten bisa tampil lebih maksimal,” jelas Othy didampingi Ayahnya.

 

ARIS EXCELENT. QUIK LADY SIAP KE FESTIVAL JAWARA KICAU

 

Latpres ini rutin digelar setiap satu bulan sekali, yaitu pada hari Senin pekan kedua. Dari hari ke hari, para peserta semakin ramai, terutama mulai berdatangan dari  luar kota, seperti kali ini datang pula tamu dari Kabar BF Banjarnegara.

Sebagian besar peserta terfokus pembicaraannya untuk even Festival Jawara Kicau Klaten hari Minggu besuk 20 November, sebelum ke Danyon 408 Suhbrastha Boyolali 27 November, Latpres hari Pahlawan Handayani Gungun Kidul yang memanjakan lovebird dan kenariman ia, Aditya Cup Salatiga 4 Desember, HUT Infantri Cup Klaten 11 Desember, hingga Solo Raya Cup 18 Desember berbarengan dengan Blacan Award Banjarnegara.

 

JUARA 3L TAMAN KULINER, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

B16. RAIH JUARA BIRD CLUB

 

CAK SAFIRI. ROLET TERBAIK DI KELAS BEBAS

 

LOMBA HINGGA LARUT MALAM. LB TETAP RAMAI

 

KATA KUNCI: b16 3l lovebird lovers

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp