TEGUH WALET SF, JUARA SF.

DANYON RAIDER 323/BP CUP BANJAR PATROMAN

Karin, Samber Nyawa, & Petir Hatrik, RWP Team & Walet SF Juara Umum

 

 

Sejumlah burung berjaya di Banjarpatroman, Jawa Barat. Kenari Samber Nyawa, mengantarkan RWP Team juara BC. Mr. Kusman yang dikenal sebagai spesialis anis merah juga memborong tiga juara 1 bersama Petir.

Jago lainnya, Karin milik Martin Rosa juga memborong tiga kelas cucak jenggot. Karin nyaris tak pernah lepas meraih juara setiap kali turun di berbagai lomba, lintas blok, juga lintas EO.

 

KARIN KRU, CJ KARIN HATRIK.

 

Kali ini, Karin menang dalam even gelaran Radjawali Indonesia bertajuk Danyon 323/BP Cup, di lapang Mangkalana Digjayana Batalyon Raider, Purwaharja, Banjar Patroman, Minggu (13/11). Karin mampu melibas lawan-lawannya dengan mudah.

Sejak awal Oktober hingga pertengahan Nopember ini, enam even besar sudah dilahapnya, dengan koleksi total sembilan gelar terbaik. Juara 1 Pres Cup Senayan (2/10), juara 1 Piala Panglima TNI Cibubur (9/10), juara 1 & 1 Piala Hanjuang Banjar Patroman (16/10), juara 1 Piala Dan Pusdikpal Cimahi (23/10), juara 1 Piala Ronggolawe Nusantara DPC Tasikmalaya (30/10), dan terakhir hatrik di Danyon Raider 323/BP Cup Banjar Patroman (13/11). Prestasi yang harus diakui sangar luar biasa!

 

Anis merah Petir  milik Kusman dar Ciamis, juga mampu tampil menawan pada tiga kelas yang dibuka panitia. Di setiap laganya, Petir membawakan lagu mewah sambil teler serong ke kiri dan ke kanan sampai mentok.

Samber Nyawa, andalan kenari milik Rizky RWP Team dari Bandung, juga mencetak hatrik.

Rizki lebih dikenal sebagai pemilik salah satu love bird fenomenal di tanah air, Candy. Di sini, Candy juga menyumbakan satu poin juara 1, dan mengantarkan RWP Team merebut juara BC.

 

RWP TEAM, JUARA BC.

 

Sementara itu, Astra Jingga dan New Raja Gokil yang bermain di kelas cucak ijo berhasil mengantarkan Walet SF meraih juara umum SF. Astra Jingga yang merupakan burung lawas, mampu memetik dua kali kemenangan.

Penampilan yang mempesona, membuat jagoan Mr Teguh layak menjadi kampiun. Lagu yang dibawakannya disertai speed rapet mampu dikeluarkan dengan sempurna. Di sesi ketiga, New Raja Gokil yang merupakan lapis keduanya juga mencetak juara. Kinerjanya pun cukup meyakinkan dari awal sampai akhir hingga berujung dengan kemenangan.

 

PANITIA, RI MULAI MERENGSERK PRIANGAN TIMUR.

 

Mr. Teguh masih menambah poin juara lagi dari murai batu Rongsok yang nyeri. Prestasi Astra Jingga dan New Raja Gokil ditambah Rongsok, menjadikan Mr. Teguh dengan benderanya Walet SF ditetapkan sebagai juara SF.

Misteri Bahari yang juga merupakan jagoannya di kelas kacer, hanya menduduki tempat kedua sekali. Tempat pertama diduduki oleh Obi Tuary, jago milik tuan rumah H. Bandi dari Banjuar. Obi Tuary mampu merebut dua kali juara 1, dan sekali runner up.

Sebagian peserta siap membidik Festival Jawara Kicau di Klaten untuk dituju pada Minggu 20 November besok. Sebagian lain akan menuju Piala Indonesia di Cibubur. Festival Jawara Kicau Klaten menyiapkan kemasan 35 sepeda motor untuk hadiah, + 7 unit motor untuk doorprise.

 

JUARA DANYON BANJARPATROMAN, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

 

KATA KUNCI: danyon raider 323/bp cup banjar patroman karin samber nyawa petir rwp team walet sf

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp