MB SAPU JAGAD JUARA KELAS UTAMA MESKI EKOR COPOT

BANG HERMAN CUP 4 #1

Copot Bulu, MB Sapu Jagad Masih yang Terbaik di Kelas Teratas

Murai Batu fenomenal asal Karawang yang bernama Sapu Jagad kembali membuktikan keperkasaannya di gelaran Bang Herman Cup 4 (27/03). Burung yang sangat viral di Kota Lumbung Padi ini, selalu menjadi buah bibir di setiap lomba yang diikutinya.

Selain karena kualitasnya yang mumpuni, sederet prestasi di berbagai even akbar nasional yang menjadikannya idola baru kicau mania Karawang. Agung Cempreng dari 69 SF Karawang, kali ini libur menyambangi even di luar kota.

Ia sengaja menyempatkan diri untuk memeriahkan lomba di kota sendiri. Sebenarnya, ia sempat ragu dengan kondisi Sapu Jagad, karena bulu ekornya turun/ copot 3 hari sebelum lomba.

 

AGUNG CEMPRENG SESANG MEMANTAU AKSI SAPU JAGAD

 

Dari pantauan kamera, ekornya memang terlihat pendek. Namun, karena Agung sudah terlanjur memesan tiket, akhirnya Sapu Jagad tetap tampil di kelas tertinggi, kelas Nanjung 105 (wajib sangkar) tiket 500 ribu dengan hadiah 15 juta rupiah.

“Tiga hari sebelum lomba sudah lepas bulu ekornya. Lihat aja ekornya jadi pendek. Tapi sudah terlanjur beli tiket, gak enak juga sama Bang Herman kalo tidak datang,” imbuh Agung.

 

 

Di kelas paling bergengsi itu Sapu Jagad menjadi pusat perhatian. Seringnya bermain di luar kota, membuat penasaran para peserta lain untuk melihat langsung aksi dari Sapu Jagad.

Alhasil, penonton dibuat terpukau dengan tembakan panjang cililin dengan durasi ±10 detik yang menjadi ciri khasnya. Itu dimuntahkan beberapa kali oleh Sapu Jagad dengan variasi rol dan durasi kerjanya.  

 

SUASANA KELAS UTAMA BANG HERMAN CUP 4

 

Meski tidak 100% performanya, kualitas Sapu Jagad sulit untuk dikejar oleh lawan-lawannya. Hal itu membuat Sapu Jagad mendapatkan bendera koncer merah mutlak dari para juri. Juara 1 pun berhasil direngkuh.

Hasil itu semakin menegaskan Sapu Jagad memang layak disebut idola baru Karawang. Sejumlah prestasinya di pentas lomba nasional cukup untuk mengharumkan nama Karawang di dunia burung berkicau.

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

“Alhamdulillah, Sapu Jagad masih mau kerja walau kondisinya kurang fit. Mungkin harus diistirahatkan dulu, mudah-mudahan cepet mabung dan lancar mabungnya,” pungkas Agung Cempreng.

Para penggemar murai batu khususnya di blok tengah, ada gelaran yang benar-benar sangat menantang, Solo Fair Factor pada 24 April 2022. Penjurian didisain transparan – terbuka, aura dan atmosfer fairplay akan lebih terasa nyata.

 

DATA JUARA BANG HERMAN CUP 4, KLIK DI SINI

BROSUR SOLO FAIR FACTOR, KLIK DI SINI

 

 

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

KATA KUNCI: bang herman cup 4 murai batu sapu jagad

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp