DENDRA & BAYU GEMBUR BAWA PULANG 4 TROPHY KEJUARAAN.

23rd ANNIVERSARY DEWA 99 – SIDOARJO, #1

Kenari Dancer dan Cendet Mechanix Bawa Pulang 2 Gelar

Tampil stabil dalam dua sesi awal, Dancer bisa memborong semua kelas kenari pada hari pertama Anniversary Dewa 99 yang ke-23 Sabtu, 10 September 2022. Begitu juga dengan cendet Mechanix milik Rudi Samaan yang bisa meraih dua kemenangan.

Dengan system penilaian terbaru yang diterapkan oleh Dewa 99, Dendra dari Aulia SF bisa membawa pulang 4 trophy kejuaraan lewat dua amunisi andalannya Dancer dan Star Boy. "Sayangnya di sesi awal Star Boy telat panas, jadi hanya bisa meraih dua gelar saja," terang Bayu Gembur sang pengawal burung.

 

 

 

Kenari Dancer yang sudah malang melintang diberbagai gantangan lintas EO, bisa menunjukkan kualitasnya sebagai burung jawara dengan menyapu bersih semua gelar. "Penampilannya kali ini dalam top formnya, semoga kedepannya bisa terus stabil dan meraih banyak prestasi," ucap Dendra.

Alunan lagu roll panjang disertai intonasi yang merdu didengarkan oleh telinga, Dancer berhasil mengunci satu kemenangan di sesi awal kelas kenari A. Unggul atas dua pesaing terdekatnya Rolls Royce milik Bro Cazel dari Brembo Canary dan Hokkyan milik Ramdan dari Ho-Ho Canary di peringkat kedua dan ketiga.

 

DANCER SAAT MERAIH JUARA DI SESI AWAL KENARI A.

 

Masih tampil apaik pada sesi selanjutnya, untuk kedua kalinya juri tanpa ragu memberikan kemenangan kedua buat Dancer di kelas kenari B. Posisi kedua dan ketiga ditempati oleh Mythic milik DO Naufal dari Pejuang Rasa dan Jet Lee milik Edy dari MKS.

Sukses pada kelas kenari juga menjalar di sesi cendet, kurang beruntung pada sesi awal membuat Star Boy mampu bangkit pada dua sesi selanjutnya. Aksi nagen satu titik dibarengi tembakan berkali-kali, Star Boy bisa meraih satu gelar di posisi runner up kelas cendet B.

 

STAR BOY KETIKA MERAIH JUARA DI KELAS CENDET C.

 

Pada sesi terakhir, Star Boy bisa mencatatkan namanya di daftar tertinggi sebagai sang juara di kelas cendet C. "Syukur Allhamdulillah hari ini kita bisa meraih 4 gelar untuk mengangkat nama Aulia SF," girang Dendra diamini oleh Bayu Gembur.

Penampilan apik juga diperlihatkan oleh cendet Mechanix milik Rudi Samaan dari Malang, membawa dua amunisi di kelas cendet dan cucak hijau. Rudi Samaan berhasil membawa pulang dua gelar lewat amunisi andalannya Mechanix. "Hari ini saya hanya membawa Mechanix saja, gaco lainnya akan bermain di gantangan lain minggu besok," jelasnya kepada Burungnews.

 

 

Memperlihatkan aksi nagen satu titik disertai tonjolan lagu gereja tarung, walak kecek dan jangkrikan, Mechanix berhasil dianugerahi koncer A yang pertama oleh dewan juri di kelas cendet A sebagai sang juara.

Kembali tampil paling mencolok, lagi-lagi nama Mechanix belum bisa digeser oleh lawan-lawannya untuk menduduki posisi pertama yang kedua kalinya. Disusul oleh Star Boy dan Siliwangi milik Imam dari Bungurasih di posisi dua dan tiga.

 

RUDI SAMAAN (TENGAH) ANTARKAN MECHANIX MERAIH DOUBLE WINNER.

 

Sayangnya pada sesi terakhir, Mechanix tampil sedikit menurun hingga belum bisa memborong semua gelar dan harus melepas sesi yang terakhir. "Perubahan cuaca dari panas ke mendung, membuat penampilannya tambah menurun," ujar Rudi Samaan usai sesi foto dengan Burungnews.

Kemeriahan anniversary Dewa yang ke-23 dengan datangnya komunitas love bird dari Surabaya yaitu CLBK dengan memainkan 3 kelas. "Ini adalah wujud cinta kami kepada gantangan Dewa 99, dengan tampil full tim untuk meramaikan kelas kekek mania," jelas Jokodono.

 

MECHANIX AMANKAN SATU GELAR PERTAMA DI SESI CEBDET A.

 

Keanehan terlihat pada sesi kedua kelas love bird fighter B, keisengan pasukan CLBK dengan menyuruh seluruh panitia Dewa 99 duduk dipinggir lapangan. Untuk penilaian dilakukan sendiri oleh pasukan CLBK. "Hanya ide gila ini yang bisa kami persembahkan untuk Dewa 99, karena kami bukanlah tim besar," bilang Jokodono.

Tiga jagoan milik CLBK, Velentino Rossi milik Joko, Lokojoyo milik Abah Denz dan Mansion milik Boss Muda bergantian untuk menjadi jawara pada tiga sesi yang diperlombakan. [dick's]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA 23rd ANNIVERSARY DEWA 99 – SIDOARJO 10 SEPTEMBER, KLIK DI SINI

DATA JUARA 23rd ANNIVERSARY DEWA 99 – SIDOARJO 11 SEPTEMBER, KLIK DI SINI

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

CLBK TAMPIL FULL TIM UNTUK MERAMAIKAN ULTAH DEWA 99 KE-23.

 

PARA JAWARA DI KELAS TLEDEKAN.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

KATA KUNCI: 23rd anniversary dewa 99 sidoarjo kenari dancer cendet mechanix

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp