OPANK. PAUD RONGENG MEMANG NYERI

SOLO RAYA CUP II #2

Ronggeng Mencuat, Basudewa dan Marocak Dominan

Bersaing dengan love bird-love bird PAUD papan atas, nama Ronggeng besutan Opank mencuat setelah meraih dua kali podium pertama di Solo Raya Cup II. Di kelas dewasa, dominasi Basudewa dan Marocak tak terbendung setelah borong sejumlah gelar juara.

Hadirnya burung-burung papan atas seperti Marocak, Roro, Woyo-Woyo, Basudewa, Hokky Chan, RCA, Anggun dan Mimut di Solo Raya Cup II menjadikan laga kelas love bird sebagai partai neraka yang sarat akan tensi panas.

 

 

KURNIA BF. LB MAROCAK KUATRIK

 

Marocak, gaco baru Kurnia BF Banjarnegara berhasil meraih juara pertama kelas utama Kraton setelah bersaing sengit dengan Basudewa dan Mimut. Dengan gaya khas nyeklek sambil buka paruh, love bird lutino ini ngekek gacor nyaris tanpa jeda dari awal sampai akhir lomba.

 

=========================

INI LOH... PAKAN BURUNG BERKUALITAS YANG LAGI NGE-HIT SAAT INI. Ayo coba dan buktikan, jangan sampai ketinggalan...

===========================

 

Dari semua kelas yang diikuti, gaco milik Ferry Yong ini berhasil meraih empat kali podium pertama dan sekali podium kedua. Kemenangan ini makin menasbihkan kedigdayaan gaco-gaco asal Banjarnegara di berbagai even di blok tengah.

 

KEDUNGMULYO SF. LB BASUDEWA BORONG JUARA

 

Penampilan tak kalah menawan juga ditunjukkan oleh love bird Basudewa dengan meraih tiga kali juara pertama alias hatrik. Ngekek rajin dan gacor, love bird biru ini berhasil mengumpulkan point tertinggi di kelas Balekambang A, Pasar Klewer B dan BNR.

Di kelas PAUD, nama Ronggeng kembali mencuat setelah meraih dua kali podium pertama alias nyeri di kelas Pasar Klewer A dan B. Ditempel ketat oleh Radja milik Tree Lombok, love bird yang baru berusia 4 bulan ini berhasil keluar sebagai kampiun setelah mengumpulkan nilai tertinggi di kelas Pasar Klewer A.

 

LB RONGGENG BERSAMA UNTHULNYA

 

Tampil menonjol dengan kerajinan dan keaktifannya, gaco andalan Opank ini kembali meraih juara satu di kelas Pasar Klewer B. Panjangnya kekekan love bird warna hijau ini dapat membuat peserta berdecak kagum mengingat dalam satu kali tarikan, juri langsung memberikan bendera merah kuning.

Bl-Bj, gaco andalan Selaksa Jagat berhasil menempati posisi kedua di kelas Pasar Klewer B setelah tampil apik dan memberikan perlawanan sengit pada Ronggeng. Sengitnya persaingan di kelas love bird di Solo Raya Cup makin menunjukkan makin digemarinya burung paruh bengkok ini di kalangan kicaumania.

 

 

Meski sempat dihujani protes dari beberapa kontestan, namun lomba tetap berjalan tertib dan kondusif sampai akhir. Meskipun sistem penilaian poin yang digunakan oleh BNR saat ini mulai diterima, sejumlah love bird lovers mengaku kangen dengan sistem lama (coretan) yang dianggap lebih mudah dipahami.

 

DATA JUARA SOLO RAYA CUP II LIHAT DI SINI

AGENDA DAN BROSUR LOMBA LIHAT DI SINI

 

==========================

JANGAN LEWATKAN, PAMUNGKAS AKHIR TAHUN 2017.

SELENGKAPNYA, KLIK BANER DI ATAS

KATA KUNCI: solo raya cup marocak basudewa ronggeng

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp