HERI BELANTARA DAN CENDET ABIMANYU

SALMA BC JOMBANG

Cendet Abimanyu Tolak Mahar, Durasi LB Kendedes Tembus Istimewa 14

Pertarungan di kelas Cendet di gelaran Salma BC berlangsung sengit. Perhatian para pemian tertuju pada Abimanyu yang memiliki suara jernih menghentak. Di kelas Love Bird Fighter, Durasi mewah Kendedes tak tertandingi.

Suara gereja tarung diulang tiga kali dan dipungkasi suara kapas tembak menggulung menjadi senjata andalan Abimanyu untuk meredam kehebatan gaco-gaco cendet hebat yang turun di gelaran Salma BC di Tembakberas Gang I, Jombang pada Selasa 30 Maret 2021.

 

 

JUARA KELAS CUCAK HIJAU VIP

 

Vokal prenjak jantan dipadu prenjak betina nan jernih juga mampu membuat telinga para juri terngiang hingga tak kuasa menahan kepala untuk melirik ke arah Abimanyu yang digantang di nomor 26.

"Cendet itu memang tidak nagen di satu titik, tapi justru itu menjadi kesempatannya untuk mengambil nafas hingga bisa membongkar suara keras dan berdurasi mewah. Materi isiannya juga variatif, ada gereja tarung, kapas tembak, prenjak, dan cucak jenggot," urai Dicky, Korlap di Salma BC.

 

JUARA KELAS MURAI BATU VIP

 

Bukan hanya tim juri yang dibikin terngiang oleh pukulan suara Abimanyu, banyak pemain juga berdecak kagum menyaksikan aksi gaco milik Heri Belantara dari Jombang ini. Bahkan, ada pemain yang sempat mendekat ke Heri yang duet dengan Iid Boy sembari menawarkan pinangan. Sayang, gayung belum bersambut.

"Bukannya tidka cocok dengan mahar yang ditawarkan, malah tadi sempat terpikir untuk menerima tawarannya, tapi partner saya ternyata masih melarang, karena masih ingin mematangkan setingannya. Dan saya setuju sekali, sebelum dilepas ke teman, pola perawatan harus fix dulu. Bagi kami menjual burung bukan sekedar menerima duit, tapi kepuasan pembeli dan hubungan berkelanjutan menjadi prioritas kami," bilang Heri yang diamini Iid Boy.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Di kelas Cendet A, Abimanyu mendapat tekanan dari P 60 milik H Udin dari Lumpangbolong dan BM andalan Arif Tatak dari Upas Legi. Namun karena pukulan suaranya yang lantang dan durasi roll tembaknya yang panjang, membuat kedua gaco harus rela mendampingi di podium dua dan tiga.

Di sesi B, Abimanyu sudah tidak nampak lagi di gantangan. Heri dan Iid Boy keburu pulang karena langit mulai terlihat murung pertanda akan hujan. Di sesi B, giliran P 60 yang menguasai laga. Gaco yang dikawal Sukoco Tombo Ati ini sukses meretas prestasi emas.

 

JUARA KELAS LOVE BIRD FIGHTER A

 

Di kelas Murai Batu Vip, Heri dan Iid Boy juga menurunkan gaco andalannya, sayang performanya lagi down hingga tak mampu mengisi line up juara. Gaco yang sukses mendulang emas di sesi ini adalah Antagonis orbitan Gilang dari Bochas SF, diikuti Manuk 1000 orbitan Angga Sukmajati di podium dua, dan Darah Biru milik Fandi TNT di podium tiga.

Di kelas Murai Batu A, Darah Biru berhasil merebut tahta. Gaco milik Fandi dari TNT ini menggilas kehebatan Libas yang diusung Bagus Satria dari Sambong SF, serta Danaglos andalan Didik Speed dari PRD 78 yang baru saja tuntas mabung.

 

KOMUNITAS TRUCUK SANGAT KOMPAK

 

Di kelas Cucak Hijau yang dibuka tiga sesi, memunculkan tig agaco sebagai penguasa tahta. Di kelas Vip, tropi utama menjadi milik Graji Angin milik Khamid yang dikawal Muhadi Bogang dari Pasar Pon Team.

Di sesi A, giliran Bima Sakti milik Om Dj yang menjamu tim juri dengan vokal mewahnya hingga mendapat hadiah koncer A mutlak. Di sesi Cucak Hijau B, Rudi dari Peterongan bisa pulang dengan senyum terkembang, karena Nella kesayangannya mampu mempersembahkan prestasi emas.

 

 

Di kelas Love Bird Fighter, terjadi pertarungan hebat sejumlah gaco berdurasi mewah. Satu diantaranya adalah Chief Kendedes milik H. Hery Sableng dari SGG BC. Di sesi A,  Chief Kendedes melontarkan kekean berdurasi istimewa 2 dan panjang 2.

Artomoro milik Bareta Pradana sebenarnya mampu menganam poin yang dibukukan Chief Kendedes. Sayangnya, setelah mencatat durasi super 2, gaco milik wartawan media hobi ini terhenti. Bareta pun harus puas mendampingi H Hery di posisi runner up, bersama Ivan dari Widjoyo SF yang meraih juara III lewat gaco andalannya: Random.

 

JUARA KELAS KENARI A

 

Di sesi B, kehebatan Chief Kendedes makin menjadi. Juri yang mengawal dibuat kuwalahan, karena Chief Kendedes mampu ngekek panjang hingga tembus istimewa 14. Tak berselang lama, Chief Kendedes kembali menggelontorkan durasi istimewa 2, hingga poin yang diraih jauh meninggalkan rival.

Di kelas Trucuk, ada aturan baru yang disepakati oleh para pemain yang tergabung dalam komunitas. Yakni, apabila ada gaco yang terpantu bunyi ropel sampai 10 kali, maka nilainya akan hangus. Menurut Rikko BS Ketua Salma BC, kesepakatan ini dibuat untuk memberi kesempatan gaco pemula untuk mengoleksi tropi.

 

JUARA KELAS CUCAK HIJAU A

 

"Bukan pihak panitia yang memberi aturan ini, tapi justru atas usulan dari teman-teman di komunitas trucuk. Karena usulan ini kami anggap positif, maka kami uji cobakan di gelaran ini. Tadi ada gaco di nomor 15 dan 09 yang dinyatakan lepas pantau karena sudah bunyi ropel lebih dari 10 kali. Nyatanya, meski nilainya hangus si pemilik gaco saya lihat malah tepuk tangan," kata Rikko.

"Alhamdulillah gelaran Salma BC kali ini berlangsung mulus dan kondusif. Atas nama panitia kami ucapkan terimakasih kepada semua teman-teman pemain yang hadir. Dan terimakasih juga sudah mau mematuhi aturan Salma BC untuk tetap memakai masker selama gelaran berlangsung," imbuh Rikko BS, Ketua Salma BC. (RAFFAEL)

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

JUARA KELAS LOVE BIRD M2 A

 

JUARA KELAS LOVE BIRD M1 A

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk hwamey, murai batu, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon / vocher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER. Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda motor, hingga mobil baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021.

 

 

 

KATA KUNCI: salma bc jombang cendet abimanyu lb kendedes

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp