RICHARD (KANAN), BERSAMA ALEXIS DAN MAFIA

RICHARD SEKAR JAGAD SF

Saya Orang Purwokerto, Sewajarnya Dukung Piala Ngapak 2

Nama Richard dari Sekar Jagad SF Purwokerto menjadi lebih dikenal, setelah dua jagoan kolibrinya, Alexis dan Mafia, bergantian merebut juara 1 di Piala Canting 4 Pekalongan. Bila tak ada halangan, Richard pun bakal turun lagi di Piala Ngapak 2, pada 7 Juli mendatang.

Kepada burungnews.com, Richard mengaku penghobi biasa saja, bahkan bisa dikatakan masuk kategori pemain “pinggiran”. “Mainnya saja burung kecil kolibri, ini kan identik dengan burungnya pemain pemula, pemain pinggiran, ha ha ha,” ujarnya usai menurunkan Mafida dari gantangan di sesi ke-2. Mafia baru saja meraih koncer A dan meraih juara 1. Ada pun Mafia, sudah meraih juara 1 di sesi sebelumnya.

Namun, diakuinya urusan hobi, sebenarnya adalah bukan soal jenis burung yang dipilih. “Jenis burung itu tak semata soal pilihan, tiap orang punya alasan kenapa memilih jenis burung tertentu. Mungkin karena senangnya itu bisa menikmati, relatif mudah mengurusnya, dan banyak alasan lainnya. Saya pun begitu, merasa cocok dan sreg kalau menikmati suara kolibri. Pun dengan suasana pertemanan sesama kolibri mania. Semakin banyak teman, lintas kota. Itu hal lain yang saya nikmati setelah terjun di hobi burung, khususnya kolibri, dan mulai ikut lomba. Kebetulan ini bisa juara 1, dua kali lagi, tentu ini menambah semangat.”

 

 

 

Karena kolibri, ia dan kawan-kawan lainnya bisa menuju Pekalongan. “Kalau event seperti di Pekalongan saja kita hadir, apalagi kalau di kota sendiri, di alun-alun Banyumas besuk, ya masa sampai tidak hadir. Pasti kami dukung. Kecuali ada halangan yang sangat penting.”

Richard pun merinci prestasi yang pernah diraih oleh Alexis dan Mafia, berikut keunggulan dan rawatannya.

PRESTASI ALEXIS:

  • Piala Jatreng Gayeng 2018, juara 1, 2
  • Kapolres Cup Wonosobo 2018, juara 2
  • Satria Ngapak Cup 2018, juara 1
  • dan banyak juara di latpres dan lomba lokal yang hilang jejak

Keunggulan Alexis: gaya ngobra tetapi ngerol nembak, lagu tidak monoton seperti kebanyakan konin lainnya. Kadang bunyi sambil gelo-gelo mirip anis merah yang sedang teler. Rawatan hanya masalah seting birahi dan menjaga kebersihan kandang. Alexis disebutnya burung lokal Purwokerto, ia mendapatkan dari sesama teman komunitas.

 

TOPSONG MINI PELET, paling cocok untuk burung kecil seperti kolibri, ciblek, tledekan, sogon, dan lainnya. Lebih eifisien karena dimakan habis (tidak diecer-ecer), kandungan nutrisi seimbang pas untuk burung lomba. Bisa didapatkan di kios burung terdekat. HOTLINE 0813.2941.0510

 

 

PRESTASI MAFIA:

Mafia burung yang baru diseting ulan, setelah dua tahun disebut Richard ngengkel. Prestasinya belum sebanyak Alexis, lebih banyak di latber dan latpres lokal Purwokerto dan sekitarnya. Yang lumayan besar adalah Joglo Akik Banyumas juara 4 dan Piala RJS 48, juara 2. Setelah itu langsung  dicoba ke Piala Canting.

Mafia memiliki keunggulan dengan mengeluarkan lagu tembakan yang disambung. Sekali narik bisa nyambang dua lagu, misalnya awal cililin kemudian nyambung ke lagu belalang raja. Bukan paruhnya maksimal, sehingga volumenya jugan nyaring terdengar sampai ke luar lapang.  Rawatan relatif sama, mengatur birahi dan kebersihan kandang.

Dengan prestasi dan beberapa keunggulan di atas, Ridhard berharap bisa kembali meraih prestasi  di gelarna Piala Ngapak2, yang notabene digelar di kampung sendiri. “Semoga mau tampil maksimal, apalagi ini secara persiapan lebih baik karena lokasi lebih dekat dengan rumah.”

 

 

Sementara itu, Banteng dan kawan-kawan panitia Piala Canting sedang terus mematangkan persiapan, agar lomba benar-benar bisa berjalan kondusif, tertib, nyaman untuk semuanya.

Banteng mengaku akan lebih memperketat sisi keamanan. "Sejak awal lomba, peserta segera menggantang burung tanpa saling tunggu, setelah itu juga harus segera keluar memantau dari luar pagar tanpa boleh teriak. Dengan begitu semua nyaman, para juri pun bisa menilai lebih lepas, lebih teliti, tidak terganggu dan tertekan. Hasilnya insya Allah akan lebih memuaskan. Jadi semua persiapkan ini akan menjadi lebih mudah kalau semua pihak, terutama dari sisi para peserta, juga bersedia memberikan dukungan secara penuh."

JUARA PIALA CANTING, KLIK DI SINI

BROSUR DAN JADWAL PIALA NGAPAK 2, KLIK DI SINI

 

 

 

KATA KUNCI: richard sekara jagad sf purwokerto konin alexis konin mafia piala ngapak 2 piala canting 4

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp