RADJA 4 KOTA

RADJA 4 KOTA DI YOGYAKARTA

Tiket Bisa Dipesan Secara Gotong Royong, Lokasi di Sindu Kusuma Edupark

Ini yang beda dari konsep lomba Radja 4 Kota bersama RGN DPW Kedu-DIY di Yogyakarta, 3 Oktober 2021. Satu paket tiket berlaku untuk 4 sesi/race, boleh diisi satu burung, dua burung, 3 burung, sampai 4 burung. Nama burung/pemilik/alamat boleh sama, boleh beda.

Hal ini dijelaskan oleh Benz Wira, sebab masih cukup banyak pertanyaan terkait konsep baru yang ditawarkan ini. Terdapat beberapa hal yang dianggap membingungkan bagi sebagian kicaumania.

 

BENZ WIRA, KETUA DPW RGN KEDU-DIY

 

“Jadi, kami memang mencoba menawarkan sesuatu yang berbeda, antara lain dengan memaketkan 4 sesi/race untuk satu jenis burung dalam satu tiket. Untuk murai batu, tiket dibandrol satu juta, untuk 4 jenis burung lainnya yaitu anis merah, cendet, kacer, dan cucak hijau, tiketnya 500 ribu rupiah.”

Nah, sampai di sini, ada beberapa pertanyaan yang ditujukan kepada panitia. Bagaimana bila burung tidak kuat main sampai 4 kali, apakah 4 sesi itu bisa diisi burung yang berbeda, baik dengan nama sendiri-sendiri (beda-beda), atau hanya boleh diisi untuk satu burung?

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

“Pertanyaan yang cukup baik. Itu boleh diisi satu burung, dua burung, tiga burung, tentu maksimal diisi 4 burung. Kalau 4 burung tentu masing-masing main 1 kali. Kalau punya burung lebih dari satu untuk jenis yang sama dan kebetulan sedang kondisi, boleh dibawa semua. Kalau hanya punya satu burung, boleh mengajak teman-teman lain yang punya jenis burung sama untuk bergabung dan memsan tiket bersama, boleh berdua, bertiga, bahkan berempat,” imbuh Benz.

Untuk atas nama pemesan tentu pakai salah satu nama, atau pakai nama team, tapi untuk nama burung dan nama pemilik, boleh beda-beda. Alamat pun prinsipnya boleh sama, boleh beda. “Yang perlu digarisbawahi, kami akan menghitung poin untuk satu jenis burung yang sama, basik menghitungnya adalah alamat. Jadi, bila ingin meraih poin tertinggi dan mendapatkan hadiah tambahan, alamat dibuat sama, ya dibuatlah nama team apa begitu, atau pakai nama SF ya silakan, tinggal nama pemilik menyesuaikan, biar matching.”

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon / vocher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER. Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda motor, hingga mobil baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021.

 

Pembelian tiket secara iuran atau gotong royong, memang bisa karena beberapa sebab. Pertama, karena burung tidak kuat main sampai 4 kali, sementara si pemilik hanya punya satu burung yang siap. “Alasan lainnya, mohon maaf, mungkin ada sebagian kicaumania yang merasa berat kalau harus membeli paket satu tiket 1 juta atau 500 ribu. Solusinya, silakan mengajak teman lainnya yagn punya jenis burung sama untuk bergabung kemudian memesan bersama untuk tiap satu tiketnya.”

Cara mendapatkan tiket, Anda wajib pesan terlebih dahulu, sebab panitia tidak akan menjual tiket di lapangan. Ini juga perlu diperhatikan supaya tidak “kecele”. Atau bila masih ragu-ragu, Anda bisa bertanya lebih detil ke bagian reservasi tiket.

 

 

Event ini memang sengaja didisain dengan sejumlah pembatasan. “Jenis burung hanya 5, masing-masing main 4 kali, jadi total hanya akan ada 20 sesi atau kami menyebutnya race. Tiap sesi hanya akan diisi maksimal 24 burung saja.”

Menurut Benz, semua itu tentu ada alasan atau latar belakangnya, yaitu demi ketelitian dalam penilaian atau demi mendukung fairplay, dan yang tak kalah penting juga demi bisa menjalankan protokol kesehatan dengan baik dan benar. “Ini jadi tekad kami dari keluarga besar RGN khususnya di lingkup Kedu-DIY untuk sepenuhnya mendukung pemerintah dalam menjaga kesehatan dan keselamatan bersama.”

 

 

Infomarsi penting lainnya, lokasi lomba yang awalnya akan digelar di Taman Kuliner, bergeser ke lokasi lain yang lebih luas dan kondusif, dengan fasilitas pendukung yang lebih lengkap dan memanjakan, yaitu Sindu Kusuma Edupark di jalan Jambon (anak Jalan Magelang).

“Karena lokasinya juga merupakan wahana rekreasi keluarga, tentu Anda bisa mengajak anggota keluarga dan handai tolan sekalian untuk refreshing setelah sekian lama berada di rumah terus. Lokasi wisata ini juga sudah menerapkan prokes sehingga Insya Allah aman untuk seluruh keluarga.”

 

BROSUR DAN JADWAL LOMBA RADJA 4 KOTA, 3 OKTOBER, KLIK DI SINI

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

KATA KUNCI: radja 4 kota

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp