H CAHAYA BERSAMA PUTRANYA HAITAMI. TERIMA KASIH BUAT SEMUA PIHAK ATAS SUKSESNYA PUTRA CANDI CUP

PUTRA CANDI CUP KALSEL, #2

Berawal dari Rasa Iseng, Haji Cahaya Sukses Satukan Kicaumania Kalimantan

Terlaksananya event Putra Candi Cup pada hari Minggu (22/5) menjadi momen bersejarah bagi H. Cahaya. Pasalnya, berawal rasa iseng bikin event, ternyata berakhir dengan ramai dan sukses dalam menyatukan para kicaumania Kalimantan.

H. Cahaya, atau akrab disapa H. Gadul, tentunya sudah tidak asing lagi di kalangan para Kicau Mania Tanah Air. Sempat bikin heboh saat meminang Love bird Gendewo dengan harga fantastik 500 juta rupiah tahun 2017 silam. Kemudian juga pemilik Candi Putri yang mempunyai kekekan durasi terpanjang sejagad saat ini. Dia baru saja sukses menyelenggarakan even perdananya bertajuk Putra Candi Cup pada hari Minggu, 22 Mei 2022.  

 

 

SUASANA LOMBA. AMAN & KONDUSIF

 

Putra Candi Cup dengan penjurian Radjawali Indonesia yang mengambil lokasi di gantangan Carmel (eks. Jordan), Jalan Peramuan, Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, telah berlangsung semarak dan kondusif. Menariknya, event yang tadinya berawal dari  iseng-iseng justru banjir peserta, bahkan dianggap telah sukses menyatukan para kicaumania.

Momen bersejarah Putra Candi Cup dihadiri pula oleh tokoh-tokoh peburungan Kalimantan dan luar Kalimantan, di antaranya H. Dian, Indra Andong Pesut SF, H. Hilmi Antasari SF, H. Wahid Yusuf, H. Robby, Dwi Sampit CKM SF, AA Duki pencetus Kopdar Konslet dan masih banyak lainnya.

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

“Awalnya kami itu sekadar iseng-iseng bikin event, tapi gak tahunya ramai peserta malahan banyak pula tokoh-tokoh yang hadir. Selain terharu saya juga merasa bangga, dari lubuk hati yang teramat dalam saya mengucapkan banyak-banyak terima kasih karena telah menyempatkan hadir. Jadi sekarang yang punya hutang saya karena kalau beliau-beliau nanti bikin event maka saya diharuskan berangkat,” ucap H. Gadul sembari tertawa.

Dari jalannya lomba yang memainkan 37 kelas gelaran Putra Candi rupanya menjadi magnet tersendiri di kalangan para kicaumania. Selain kemasannya yang mewah, tropi eksklusif juga menjadi incaran para kicaumania. Dari data pihak panitia terdapat sedikitnya 1.423 tiket terjual ludes.

Gelaran Putra Candi Cup sendiri ditutup dengan menobatkan burung-burung  terbaik serta BC dan SF. Untuk burung terbaik terdapat Murai Borneo Asabil milik HMS 70 dari BBL BC, Kacer dipegang Silet CKM SF. Kemudian di kelas Murai Batu Non Gembung diperoleh Sakera milik Aidil Laskar Pelangi BC Samarinda, lalu kenari terbaik yakni Tanonk Sak jago Pacat BBL BC. Untuk LB Balibu dan Konin masing-masing Anisopati gaco David BBL BC dan Raja Petir milik Habib-Habib Atlantis BC.

 

KELAS MURAI BATU FULL GANTANGAN

 

Selanjutnya di kelas love bird dewasa dan cucak hijau di borong Andong dari Pesut SF Samarinda, masing-masing yakni diraih Pasti jawara di kelas LB UMUM setelah sukses megumpulkan point terbanyak 420. Kemudian di kelas fighter menempatkan Juminten dengan poin 240 dan Bejo 125 poin.

Adapun untuk juara umum dan runner up BC dan SF, di antaranya diraih BBL BC dengan total poin 2.595. Kemudian runner up team diperoleh Laskar Pelangi BC dari Samarinda dengan total poin 420. Dan juara umum SF di raih Pesut SF juga dari Samarinda Kaltim setelah sukses mengumpulkan poin sebanyak 2.695. Sedang Runner up SF yang berhasil yakni Madu Banjar besutan H. Ahim dari Banjarmasin. [Bambang Borne]

 

 PARA PERAIH BURUNG TERBAIK SAAT POSE BERSAMA

 

 BBL BC BESUTAN DON SUBI MENYABET JUARA UMUM TEAM

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

INDRA ANDONG FOTO BERSAMA CREW PESUT SF USAI MENERIMA TROPI JUARA UMUM PERORANGAN

 

LASKAR PELANGI BC SAMARINDA RUNNER UP TEAM

 

MADU BANJAR SF BESUTAN H AHIM RUNNER UP PERORANGAN

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

KETUA PELAKSANA MULKEDU DIBERIKAN PENGHARGAAN DARI H GADUL

 

 JURI RADJAWALI MENERIMA PENGHARGAAN DARI H GADUL

 

 

Gubernur Jabar Cup, 12 Juni 2022. Event yang bakal meledak, jangan sampai Anda tidak menjadi saksi sejarah besar ini. KLIK DI SINI selengkapnya. 

 

KATA KUNCI: putra candi cup h cahaya indra andong pesut sf madu banjar sf laskar pelangi bc bbl bc don subi

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp