GOMBLOH SEJAK DULU BETAH MENGGUNAKAN SANGKAR RADJA

PIALA PROBOLINGGO #2

Awas!!! Gombloh Come Back dan Kembali Siap Jarah Pulau Jawa

Lama tak terdengar kabarnya, love bird Gombloh milik H. Helmi Ata Buana dari Antasari SF Samarinda, kini kembali turun gunung dan siap melahap even-even akbar di Pulau Jawa. Seperti di even Piala Probolinggo kemarin (22/7), yang menjadi penanda come backnya Gombloh di Pulau Jawa pasca mengalami mabung.

Dalam lawatannya di gelaran garapan Budi Djarum dan KNI-K Kraksaan ini, Gombloh berhasil membawa kemenangan besar dengan juara 1, 1, 2, 3, 3 dan 5. Lawan yang dihadapi Gombloh bukanlah love bird biasa. Bintang-bintang Jawa Timur seperti Cepot, Kustono, Lukaku, Merdeka, Avatar dan Pemburu juga ikut nimbrung di gelaran ini.

 

 

GOMBLOH IN ACTION

 

Kekean panjang bervolume tembus dengan jeda bunyi rapat, berhasil disuguhkan saat juri Radjawali Indonesia bertugas menilai Gombloh. Bahkan setiap aksinya di atas arena, juri yang bertugas harus menambah bendera warna merah. “Edan love bird itu yang pake sangkar Radja Merah Putih. Kayak robot nyaris tak berhenti ngekek,” terdengar celetukan dari penonton yang terkagum dengan aksi Gombloh.

Mr. Fendi yang kali ini mengawal Gombloh menuturkan, bahwasanya Gombloh baru sebulan ini mulai kembali turun berlaga. “Ini laga di Minggu ke empatnya Gombloh setelah selesai mabung. Alhamdulillah sudah mau maksimal diajak main jauh. Dengan hasil ini, Insya Allah tim Antasari SF siap turun kembali di even-even pulau Jawa.”

 

SUDAH SAATNYA JAGOAN MAU TAMPIL MAKSI. Gunakan Moncer1 dari Super Kicau, asupan paten para juara. Bisa diberikan dengan beragam cara, bisa teteskan langsung pada paruh (bila burung terbiasa dipegang tangan), teteskan pada minuman, oles dan campur dengan makanan atau EF, atau suntikkan pada EF seperti jangkrik.

Untuk tahap awal, berikan setiap hari selama sepekan. Lihat dan perhatikan perubahan yang terjadi. Selanjutnya bisa diberikan mulai H-2 atau sesuai kebutuhan. HATI-HATI BARANG TIRUAN.

 

Sebelumnya Gomboh hanya main di even-even seputaran pulau Borneo saja. Di antaranya juara 1 empat kali di even Dewaruci Cup Sangatak, Juara 1 empat kali Di even Gunung Kawi Areborn Balikpapan dan juara 1 lima kali di Kajati Cup Kutim. Raihan yang tidak dengan mudah diraih Gombloh, karena saat ini di pulau Kalimantan sudah banyak love bird yang kualitasnya di atas rata-rata dan berkarakter konslet.

Tim Antasari SF di gelaran Piala Probolinggo tak hanya membawa Gombloh, ada satu gacoannya di kelas kenari yang bernama Meteor juga diboyong menemani Gombloh. Kenari berpostur bongsor ini berhasil mencuri kemenangan di kelas kenari bebas Kraksaan sebagai juara 1, dan di kelas kenari bebas Radjawali sebagai juara 2.

 

SANGKAR YANG NYAMAN SALAH SATU PENUNJANG KENARI METEOR TERUS BERPRESTASI

 

Kenari yang sudah kenyang akan prestasi di even akbar ini, kembali tampil memukau saat beraksi di atas arena. Berbekal lagu glenderan Gold Finch dan Blackstrooth, Meteor tampil ngedur sepanjang penilaian bergaya gela gelo. Volumenya yang mengkristal, mampu menembus gendang telinga sehingga berhasil menarik perhatian sang pengadil lapangan.

“Terima kasih panitia dan teman-teman kicaumania Jawa Timur atas sambutannya yang sangat ramah. Terima kasih juga buat mas Doy Lumajang yang telah menemani kami main di Jawa Timur. Sampai bertemu lagi di even selanjutnya di pulau Jawa,” pungkas Mr. Fendi mewakili H. Helmi Ata Buana yang pada kesempatan ini sedang menjalani ibadah di tanah suci.

 

DATA JUARA PIALA PROBOLINGGO, KLIK DI SINI

 

MR FENDI KAWAL GOMBLOH MAIN DI PULAU JAWA

 

PARA PUNGGAWA ANTASARI SF SAMARINDA SETIA KAWAL GOMBLOH DI SETIAP PENAMPILANNYA

KATA KUNCI: piala probolinggo love bird gombloh kenari meteor antasari sf love bird cepot sangkar radja prio sutrisno serba serbi sangkar burung

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp