MB Rawit usai juara 1 di BnR New Parsetya Kota Bekasi

Mr. RUDY HERSTAWAN BEKASI

MB Rawit Selalu Stabil dengan Muntahan Lagu Ciamik, Ini Tipsnya

Penampilan murai batu Rawit, gacoan Rudy Herstawan dari Kampung Sawah Kota Bekasi di kontes burung Jabodetabek, sudah banyak diketahui. Perfomanya stabil, selalu menggelontorkan lagu ciamik. Hampir di setiap event, selalu pulang membawa tropi.

Pekan ini pada Minggu 27 September 2020, MB Rawit kembali meraih juara 1 di kelas 300 ribu, event BnR New Prasetya - Road To Dewa Dewi Cup 1. Pesertanya meriah, lawannya burung-burung kelas berat dari seputaran ibu kota.

Halaman Gedung Prasetya, Pondok Gede, Kota Bekasi yang begitu besar sampai terlihat sempit. Tak kurang 1.200 peserta merapat ke sini. Sebagian besar memang dari Jabodetabek, namun ada pula yang datang jauh dari Bandung, Tegal, hingga Jepara.

 

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

Ini hanya sebagian kecil saja dari prestasi yang diraih Rawit. Sebelumnya sudah sering meraih prestasi dalam berbagai event di sekitaran Jabodetabek, dengan EO yang berbeda.

Tak heran bila di ibuka kota dan sekitarnya, nama Rawit sudah tak asing lagi. Kawan dan lawan benar-benar segan.

Selain perfoma atau kinerja yang mantap dan stabil, juga didukung dengan materi irama lagu yang mumpuni. Secara periodik sering nembak lagu cililin panjang, sesekali ngesap lagu kenari yang jadi pamungkas di detik-detik akhir.

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

“Rawit termasuk burung dingin dengan perawatan yang mudah,” kata Mr. Rudy kepada burungnews.com.

Bagaimana perawatan Rawit hingga bisa seperti sekarang  ini?

Bila disimak secara detil, setiap individu burung sebenarnya karakter sendiri-sendiri sehingga tidak bisa disamaratakan. Namun bagi Anda yang masih mencari setingan karena merasa masih belum pas, apa yang dilakukan pada Rawit, boleh juga disimak dengan baik.

 

 

Beberapa bagian, atau malah semuanya, mungkin bisa diadopsi untuk jagoan Anda. Siapa tahu juga cocok dan pas.

Menurut Rudy, setiap hari Senin sampai Kamis, pagi dan sore, Rawit rutin buka kerodong lalu diberikan EF jangkrik 3 pada hari, sore hari kembali 3,  plus ulat kandang ½ ekor setiap sore.

Hari Jumat, Rawit diberi jangkrik pagi 4 dan sore 4,  ditambah ½ ekor ulat kandang. Hari Sabtunya  EF dinaikkan, Jangkrik pagi 6 dan sore 6, plus ulat kandang 1 ekor. Kroto segar diberikan 1 cepok 2 kali seminggu, hari Rabu dan Sabtu. Untuk menjaga bulu tetap cling, Rawit mandi seminggu 3 kali mulai hari Senin, Rabu, dan Sabtu.

 

 

Setingan menjelang lomba, Rawit harus disendirikan dan ditempatkan pada cuaca yang sejuk, diberikan EF ulat kandang ½ ekor plus kroto segar, dan 4 ekor jangkrik. “Setelah EF diberikan, baru kemudian dikrodong dan siap digantangkan,” tutur Rudy.

Sejumlah laga akbar yang akan digelar di blok barat juga siap dihadiri, mulai Piala Pasundan Bandung (11/10), Bandung Lautan Api (25/10), Piala Kota Kembang Bandung (8/11), BnR Satoe Cup Cibubur, hingga Anniversary Mr. Jengkol Cup di Bekasi. [Mitro-Er, maltimbus]  

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

VIDIO MC FAJAR MENGAJAK KICAUMANIA KEMBALI HADIR DI ANNIVERSARY KE-5 Mr. JENGKOL:

 

KATA KUNCI: mr. rudy herstawan bekasi mb rawit

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp