PAK KAMITUWO (KANAN), FORTUNER JUARA 1 DAN 2

LINSANG GENI CUP BLITAR, #1

Murai Fortuner Puncaki Kelas Utama, Kenari Binomo Kembali Bertaji

Meski hujan perhelatan tetap jalan, murai batu pesertanya luar bisa, di kelas utama tiket 155 K di juarai Fortuner, sedangkan Samurai jagoan di The Land Of King memuncaki tiket 55K. Kenari Binomo kembali top form dan berhasil jadi champion di sesi A.

Murai batu tiket utama 155 K, persaingannya sangat ketat antara gantangan 39 yang ditempati Fortuner milik Kamituwo Kalidawir, dan gantangan 25 yang ditempati SS1 milik Wildan dadi Badak Hitam yang dijoki Mr. Limbok.

 

 

MR. SOFYAN (KANAN) DAN MR. DWI PUTRA PANJI, B. LOKA JAYA CHAMPION MURAI 110K

 

Fortuner kerja maksimal, roll tembak dimuntahkan dengan gaya sujud-sujud sangat mecolok dari awal sampai akhir penjurain. Demikian pula dengan SS1 juga kerja mumpuni. Namun akhirnya para juri Independen Profesional yang bertugas mengganajar Fortuner dengan poin 300 sedangkan SS1 poin 200. Jadilah Fortuner sebagai championnya.

Gaco andalan Kamituwo ini diturunkan lagi di sesi ke tiga atau tiket 110 K, namun disesi ini Fortuner harus mengakui kehebatan B. Loka Jaya milik Sofyan dari Putra Panji BC. “Di tiket 110 K, kerja Fortuner kurang maksimal, karen faktor cuaca, hujan mempengaruhi kinerjanya,” terang Kamituwo.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Fortuner sebelum ke kontes ini sempat difacumkan alias diisitirahatkan, “Setelah kita trek di berbagai lomba, seperti di Piala Dandim Kediri  tiket 1,1 juta juara 1, di R3 BC juara 1, kita istirahatkan kurang lebih 1-2 minggu untuk memulihkan kondisinya biar fit dan mau kerja maksimal lagi,” terangnya.

Dan saat di Piala Dandim Kediri itulah Fortuner sempat ditawar 250 juta oleh kicaumania, namun tidak dilepas, “Belum saya lepas, saya maunya 300 K,” tandas Kamituwo.

 

MR. RAYNAN (KANAN), SAMURAI BABAT HABIS LAWAN DI MURAI 55K

 

Sedangkan murai B. Loka Jaya milik Sofyan yang berhasil meraih juara 1 di tiket 110 K, juga bukan burung sembarangan. Meski baru tiga kali turun lomba saat dipegang Sofyan yang dikawal Mr. Dwi Putra Panji, gaco ini telah mengukir prestasi di gantangan Sultan juara 1 dan di Ngadirejo BC juga juara 1.

“Even ketiga yg diikuti Loka Jaya ya di sini, di Linsang Geni Cup, meraih juara 1 di sesi 110 K,” papar Mr. Dwi yang murai batu Bimonya meraih juara 1 di sesi D dan Mr. Dwi juga akan menggelar Love Bird Cup III pada 19 Februari 2023, “Tiket LB Cup III: 500 K, 300 K, 100 K, 80 K, 50 K dan 30 K,” jelasnya.

 

MURAI JAGAL MILIK MR. PAIDI JUARA 1 SESI 80K

 

Murai batu tiket 80 K juga seru, persaingan ketat terjadi antara gantangan nomor 39 dan 25, menurut juri Widodo kedua burung tersebut tampil sama mewahnya. Dan saat di koncer bebas oleh para juri, gantangan 39 yang di tempati murai Jagal milik Mr. Paidi dari Duta Jagal Sapi meraih koncer A full sedangkan gantangan 25 yang ditempati Jaya Raya milik Pak Su dari Putra Candi BC harus puas sebagai runner upnya.

Jaya Raya gaco baru, kerja maksimal, namun kurang hoky. “Jaya Raya dapat posisi runner up, pada kesempatan ini kami undang semua kicaumania untuk hadir ke Anniversary Putra Candi (25/12) di Sawentar Kanigoro Blitar,” kata Pak Su.

 

 

Murai batu tiket 55 K akhirnya dipuncaki Samurai milik Reynan dari Armed mengalahkan  The Jack besutan Jefri dari Borobudur 69. Samurai ini pernah meraih juara 3 di The Land Of Kings, PB Dimoro double winner. “Samurai istimewanya pada tonjolan dan variasi lagu, dominannya suara gereja dan cililin,” terang Reynan.

Kelas kenari dibuka 2 kelas, kelas A dipuncaki Binomo milik Verry BRI Duta Bupti Cup Blitar sang peraih juara 1 di Piala Raja, sedangkan di sesi B di juarai Tini milik Yeyen dari TGR Sangkar.

 

MR. VERRY BRI DUTA BUPATI CUP BLITAR, BINOMO JUARA 1 KENARI A

 

Menurut Mr. Verry BRI, Binomo baru sembuh dari suaranya yang serak sehabis pulang dari Piala Raja, “Kondisinya sekarang sudah maksimal, volume dan durasinya stabil, siap berlaga lagi,” kataMr. Verry yang ikut mengundang kicau mania untuk ikut lomba di even PBI Cab. Kab. Blitar yang bertajuk Bupati Cup Blitar yang akan digelar pada 27 November mendatang.

Kelas lovebird mantab, pesertanya stabil banyak. Romeo milik Karto dari JTN Jaten Kademangan tampil gila, ngekek maksimal nyaris kuatrik, di sesi LB MP 200 A meraih juara 1, MP 200 B juara 2, MP 200 C juara 1, dan di M3 A juara 1. Kalau saja di MP 200 B juara 1 bisa kuatirik, namun demikian dengan merangkum 3x juara 1 alias hatrik saja Romeo sudah mampu menyabet gelar lovebird terbaik.

 

PAK SU PUTRA CANDI, JAYA RAYA RUNNER UP MURAI 80K

 

Sebenarnya Romeo dulunya merupakan lovebird obyokan, “Dulu saya beli harganya 100 K dapat 2 burung, salah satunya Romeo ini. Kalau sekarang penawaran terakhir  1,3 jt. Belum saya lepas, saya masih suka lovebird warna pasjo ini,” terang Karto.

Sedangkan lovebird Cika milik Ara alias Arif Gempar Konslet juga meretas prestasi dibeberapa kelas, diantaranya: MP 200 A juara 2, MP 200 B juara 1 dan di M3 A juara 3. Prestasi Cika cukup banyak pernah juara 1, 2, 3 dan 4 di Family BC, Juara 1, 2 dan 2 di Bofago. Apa rahasianya yang membuat Cika bisa selalu tampil istimewa? “Saya kasih pakan plus vitamin Sardot alias syaraf pedot (putus, Red.), membuat burung cuek kanan kiri,” ungkap Arif.

Ngekekmania asal kota Malang juga ambil bagian, Amel milik Riyan dari Baselor SF berlaga di sesi MP 200 A kebagian juara 3, “Amel sudah kerja maksimal, apa mau dikata dapat juara 3, kalau prestasinya pernah runner up di Malang Raya,” pungkas Riyan. (ferry)

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA LINSANG GENI CUP BLITAR, KLIK DI SINI

 

 

MR. KARTO (KIRI), LOVEBIRD  ROMEO NYARIS KUATRIK

 

MR. ARIF GEMPAR KONSLET (KIRI), ANDALKAN SARDOT UNTUK LOVEBIRD JAGOANNYA

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

MR. YEYEN (2 DR KIRI), TINI JUARA 1 KENARI B

 

MR. ARIF, (2 DR KANAN), CIKA JUARA 1 LB MP 200 B

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

MR. DWI PUTRA PANJI (2 DR KANAN), SIAP GELAR LOVEBIRD CUP III FEB 2023

 

KENARI TINI (KIRI), RUNNER UP SESI B

 

 

 

 

KATA KUNCI: linsang geni cup blitar murai fortuner kenari binomo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp