BEDJO SF. MB BOMBER 22 MAKIN MENJANJIKAN

LATPRES PKM KLATEN

CH N-max dan KN Al Kahfi Borong Juara, MB Bomber 22 Makin Menjanjikan

Cucak hijau N-Max dan kenari Al Kahfi berhasil meraih juara pertama dan kedua di Latpres PKM Klaten Spesial Sumpah Pemuda. Tampil menjanjikan di kelas Murai Batu Bintang, Bomber 22 andalan Bedjo SF berhasil menduduki podium kedua.

Latpres PKM Klaten Spesial Sumpah Pemuda yang digelar pada Jumat, 28 Oktober 2022 di Pasar Hewan Plembon, Klaten berjalan ramai dan kondusif. Kondisi cuaca yang relatif cerah membuat pemain Klaten dan sekitarnya berbondong-bondong untuk hadir di gelaran yang dimotori oleh Ndan Harno ini.

 

 

NDAN HARNO. SUKSES GELAR LATPRES SPESIAL SUMPAH PEMUDA

 

Usung Duta Anniversary Akaratu, Solly, Yatut, dan kawan-kawan datang ke PKM Klaten untuk melakukan sosialisasi untuk lomba yang menurut rencana akan digelar pada Minggu, 25 Desember 2022. Membawa cucak hijau N-Max andalan H. Sun, mereka juga adu kualitas dengan gaco-gaco lain sekaligus pemanasan sebelum turun ke Batavia Cup.

Dengan materi lagu panjang dan suara terdengar jelas, N-Max sukses mencuri perhatian juri dan finish di posisi kedua Cucak Hijau VIP dan posisi pertama Cucak Hijau Bintang. Sebagai salah satu gaco papan atas di Klaten dan sekitarnya, kualitas N-Max memang sudah teruji dan tak perlu diragukan lagi.

 

DUTA ANNIVERSARY AKARTU. CH N-MAX JUARA 1 DAN 2

 

Hasil positif juga didapatkan oleh kenari Al Kahfi milik Edo/Rivai yang berhasil menduduki podium kedua Kenari Bebas Bintang dan podium pertama Kenari Bebas Sejati. Tampil ngedur dengan buka tutup rapat, kenari berpostur bongsor ini mampu menghipnotis juri dengan materi lagu indah yang dibawakan.

Menurut Rivai, salah satu misi yang diusungnya ketika menurunkan Al Kahfi adalah melakukan sosialisasi dan menggalang dukungan kenarimania blok tengah untuk hadir ke Paguyuban Kenari Seluruh Indonesia (PKSI) yang akan digelar pada Minggu, 20 November 2022 di Masterpiece Arena.

 

RIVAI. KENARI AL KAHFI JUARA 1 DAN 2

 

Penampilan menjanjikan yang ditunjukkan oleh Bomber 22 di kelas Murai Batu Bintang berhasil mengantarkan amunisi andalan Bedjo SF ini menduduki podium kedua. Meski belum menjadi yang terbaik, Herrin Bravo mengaku puas dengan kerja Bomber 22 mengingat ini merupakan salah satu penampilan terbaiknya.

Dengan seabreg materi lagu rancak yang dibawakan, murai batu ekor putih ini makin menggila di tengah sampai akhir penilaian. Power dan volume suara makin terdengar jelas, jeda makin rapat, tekanan untuk musuh pun makin bertubi-tubi.

 

PANITIA DAN JURI PKM KLATEN

 

Di akhir gelaran, Ndan Harno mengucapkan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi kicaumania di Latpres PKM Klaten Spesial Sumpah Pemuda kali ini. Ia mengingatkan apabila PKM Klaten menggelar latber rutin tiap Jumat mulai pukul 14:00 WIB.

 

UCUP KLATEN. LB YAYUK PARABOLA DUA KALI RUNNER UP

 

AGUS KNALPOT. AM QATALISA MENANG NYERI

 

 

KATA KUNCI: pkm klaten

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp