BONCEL (TENGAH) PAKAI RDR UNTUK MENGEMBALIKAN PERFORMA MONYET.

KONTES MANCAR BC JOMBANG

Pakai Ramuan RDR, Monyet Kembali Naik Podium

Monyet adalah love bird simpanan Andrias Kaka yang sudah lama tidak naik gantangan. Afkir katanya. Tapi di tangan Boncel, Monyet kembali naik podium. Rahasianya ramuan RDR.

"Ya, Monyet memang gaco milik saya, tapi karena sudah lama tidak mau ketawa di lapangan, saya anggap afkir. Tapi saya heran juga, kok Boncel bia menampilkan Monyet kembali. Salut saya sama Boncel, empat jempol deh buat dia," kata Andrias Kaka kepada Burungnews.

 

 

DEWI SRI MESKI DEKAT BALIBU TETAP RAJIN KETAWA.

 

Di Kontes Mancar BC di Desa Mancar, Peterongan, Jombang pada Jumat Sore, 20 April, Monyet memang tidak masuk podium utama. Tapi dengan mencatat durasi panjang dan parkir di line up ketiga, bagi Andrias Kaka pemilik love bird durasi hebat, Sarjana Muda, Nonik dan Senopati, ini prestasi yang luar biasa.

Ia sampai tidak percaya dibuatnya. "Gak percaya ya sudah. Tapi ini buktinya, ada piala dan piagam. Dan selanjutnya, Monyet jadi milik saya ya. Jangan diminta kalau sudah mau pulih dan kembali mencatat durasi ekstrim," jawab Boncel ketika dikonfirmasi Burungnews.

 

JAWARA KELAS LOVE BIRD A.

 

Di kelas Love Bird Dewasa B, gaco yang jadi lawan Monyet bukan gaco papan bawah. Rata-rata sudah mengoleksi puluhan tropi dari berbagai even dan rajin mencatat durasi mewah. Ratu andalan Erwan dari Bangsri yang meraih podium utama terpantau meraih durasi super.

Sedangkan Laskar andalan Ndunk dari Laskar Jombang yang juga dikawal Adrian Boncel, mencatat durasi P2. Dewi Sri andalan H Feri malah terpuruk ke posisi enam besar, setelah di kelas A meraih podium dua.

 

JUARA DI KELAS LOVE BIRD BABY B.

 

"Bikin love bird mau ketawa di lapangan itu susah. Ada kiatnya. Tapi yang pertama, love bird harus punya senjata durasi mewah. Love bird macet tentu ada sebabnya, itu yang harus kita gali dan temukan solusinya," kata Adrian Boncel.

Terus terang, kata Boncel, ia pakai RDR untuk mendongkrak performa Monyet. RDR yang dimaksud Boncel adalah Ramuan Daun-daunan dan Rempah (RDR) seperti Jamu Tradisonal Jawa.

 

SUDAH SAATNYA JAGOAN MAU TAMPIL MAKSI. Gunakan Moncer1 dari Super Kicau, asupan paten para juara. Bisa diberikan dengan beragam cara, bisa teteskan langsung pada paruh (bila burung terbiasa dipegang tangan), teteskan pada minuman, oles dan campur dengan makanan atau EF, atau suntikkan pada EF seperti jangkrik.

Untuk tahap awal, berikan setiap hari selama sepekan. Lihat dan perhatikan perubahan yang terjadi. Selanjutnya bisa diberikan mulai H-2 atau sesuai kebutuhan. HATI-HATI BARANG TIRUAN.

 

"Saya bikin ramuan sendiri, saya kasih nama RDR dari rebusan daun pepaya, daun mengkudu, kencur dan batang kemangi. Setelah direbus sampai mendidih, diendapkan dan diambil airnya saja. Hasil rebusan ramuan jawa ini buat minum harian," ungkap Boncel.

"Daun pepaya ambil secukupnya, daun mengkudu lima lembar, kencur secukupnya dan batang kemangi secukupnya, direbus memakai air dua gelas. Kalau sudah mendidih dan diperkirakan tinggal satu gelas, baru diangkat, Kemudian didinginkan dan disaring diambil airnya saja," lanjut Boncel lebih detail.

 

JANSEN RAIH PODIUM PUNCAK KELAS CUCAK HIJAU A.

 

Ramuan ini diberikan hanya untuk minum pagi hari, satu sendok teh dicampur dengan air minum. Setelah penjemuran, air minum diganti yang bersih, kemudian ditetesi Quatrick, vitamin burung khusus buat pendongkrak stamina.

Setelah terapi sekitar dua minggu, barulah Monyet diuji coba di gantangan. Hasilnya lumayan bagus, meski belum maksi seperti semula. "Untuk kali ini, bukan juaranya yang saya bidik, tapi bagaimana penampilannya di atas gantangan. Alhamdulillah sudah agak pulih," katanya.

 

JAWARA KELAS CUCAK HIJAU B.

 

Di arena Mancar BC, Burungnews juga mendapat tips trik untuk menyiasati, agar gaco love bird dewasa tetap rajin ketawa meski digantang dekat gaco balibu. Dewi Sri andalan H Fery dari Laskar Jombang adalah salah satu gaco yang susah ketawa bila digantang dekat balibu.

Dewi Sri tentu bukan satu-satunya gaco yang bermasalah dengan kondisi ini. Banyak kok. New Samba andalan H Samba, Alexis andalan Alfen dari Langgeng Mulya SF, Laskar andalan Ndunk dari Laskar Jombang, Tira andalan Ipunk dari Jombang bahkan Betet milik BUdi Bogem juga bermasalah bila dekat dengan balibu.

 

LOVE BIRD TETAP MERIAH DI ARENA MANCAR.

 

Danny Goendoel, perawat sekaligus Joki Dewi Sri menemukan solusi jitu. "Gaco love bird dewasa kalau digantang dekat Balibu sering tidak bisa top form. Bahkan banyak yang sampai OB karena terlalu membendung emosinya," kata Danny.

Untuk menyiasatinya, kata Danny, kondisi birahi love bird harus diatur. "Caranya, dengan melakukan pemanasan atau ditrek sebelum digantang. Kontrol pemberian ekstrafooding jagung atau kangkung. Dengan cara ini, Dewi Sri lebih cepat nembak dan bisa mengabaikan lawan sekitarnya, meski ada gaco balibu," lanjutnya.

 

SILVI MASIH JADI JURI FAVORIT DI MBC.

 

Di kontes Mancar BC kali ini, Dewi Sri yang menempati gantangan 15 bersebelahan dengan gaco nomor 16 yang masih balibu. Kendati demikian, durasi Dewi Sri tetap panjang dan rajin. Dewi Sri meraih juara II di kelas A, dikalahkan PHP andalan Samsul Huda dari Trawasan.

Sementara itu, di kelas Baby A, Mega orbitan Akmal M dari Kauman berhasil mencatat poin tertinggi mengungguli Mahania orbitan Jumar dari Gading dan Izzi orbitan Andi dari Sambong. Di kelas Baby B, giliran Yulanda yang meraih podium puncak, diikuti Izzy dan Mega. Laskar Jr milik Ndunk yang dikawal Boncel meraih juara IV.

 

DWIPA JURI SENIOR DI MBC.

 

Di kelas Cucak Hijau, Jansen andalan Adeng berhasil membungkus prestasi emas mengalahkan Bonexs milik Tholib dari Sumobito BC dan Kopler andalan H I'ik dari Kemplor SF. Namun saat turun di kelas B, Kopler berhasil mengalahkan Jansen.

"Selamat atas prestasi yang diraih, semoga dari arena Mancar BC, banyak pengalaman berharga yang bisa dipetik. Seperti saling bertukar tips trik perawatan gaco dan lain lain. Salam Kicaumania," kata Wawan Gatyen, Ketua MBC.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

KATA KUNCI: kontes mancar bc jombang mancar bc jombang pakai ramuan rdr

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp