KELAS LOVE BIRD PAUD DAN DEWASA PALING MERIAH

KONTES MANCAR BC JOMBANG

Ajang Sharing Para Pemain

Arena Mancar BC di Desa Mancar, Peterongan Jombang bukan sekadar arena kontes, tapi juga jadi ajang sharing para pemain. Mau tanya apa saja soal gaco, tinggal dekati pemain yang moncer, pasti dijawab sampai detail.

Contohnya saat ada seorang pemain pemula tanya soal jenis kelamin love bird di sebuah warung kopi di samping arena, langsung dijawab oleh pakarnya sampai dikasih contoh mana love bird jantan dan betina.

 

 

ICHA JURI FAVORIT DI MANCAR BC

 

Begitu juga pas ada yang tanya soal penjodohan dan bagaimana ciri-ciri love bird yang sudah jodoh. Langsung dipraktekkan detik itu juga. "Tidak ada rahasia. Kalau ada yang tanya, dan kita tahu, pasti dijelaskan sampai detail. Dengan begitu, kita tidak sekadar omba, tapi juga menimba ilmu," kata Yoyok, pemain love bird dari Jombang.

Salah satu penjelasan yang menarik perhatian burungnews.com adalah soal menentukan ciri-ciri love bird yang sudah jodoh. Santoso dari Sengon Jombang langsung mengambil gaconya dan memasukkan ke sangkar Yoyok. Kebetulan, gaco punya Santoso jantan dan punya Yoyok betina.

 

AJANG SHARING PARA PEMAIN CIRI LOVE BIRD JODOH

 

Begitu dimasukkan, si jantan langsung garuk-garuk kepala dan si betina OB atau mbebek. "Ini salah satu contoh real kalau burung itu sudah jodoh. Meskipun betina, kadang juga bisa manggut-manggut seperti jantan. Tapi kalau betina, tidak pernah garuk-garuk kepala. Itu hanya ada pada love bird jantan yang birahi," ungkap Santoso sambil menunjukkan aktifitas kedua gaco.

Terlepas dari sharing para pemain, sudah tentu kompetisi di Mancar BC pada Jumat, 9 Februari yang dinahkodai Wawan Gatyen berlangsung sengit. Meskipun cuaca sedang tidak bersahabat, mendung dan sempat gerimis, para pemain tetap antusias. Kelas Love Bird Dewasa dan Paud nyaris penuh.

 

JUARA KELAS BABY A

 

Kompetisi pun beralngsung sengit karena banyak gaco hebat yang merapat. Di kelas Paud A, Zagita milik Heri S dari Sempeng terpantau ngekek sampai P1. Gaco ini juga rajin ngekek durasi Lanjut dan Masih. Turun di kelas A, Zagita meraih juara I. Utah Jr orbitan SK BF dan Narkoba milik Ary Yusuf mengikuti di peringkat II dan III.

Yang menarik lagi adalah Achi orbitan Iwan 23 dari Kakal SF. Gaco ini turun di kelas Baby dan Paud. Di kelas Baby B, Achi sukses membungkus prestasi emas dan di kelas Paud B meraih juara II. Yang jadi pertanyaan, bagaimana cara nyeting gaco ini agar durasinya tidak lebih dari Masih 1 saat turun di kelas Baby. Padahal, saat turun di kelas Paud, Achi berulangkali mencatat durasi Masih 2.
 

GALAU NYARI SETINGAN KARENA JAGO BELUM MAU TAMPIL MAKSIMAL? Di Moncer1 saja, lalu lihat perubahannya dalam sepekan! Moncer1, produk berkualitas dari Super Kicau Grup, terbukti khasiatnya. Waspada barang TIRUAN.

 

Di kelas Baby A, Snever orbitan Ilyas dari Nglundo berhasil mencatat poin terbanyak, plus beberapa kali mencatat poin Masih 1. Arudam Jr orbitan Roni dari Madura juga rajin, namun kalah di hitungan Masih 1, sedangkan di peringkat III, Nyi Ratu orbitan Tuki dari Pelangi SF juga sangat rajin mencetak poin.   Nyi Ratu berhasil naik ke peringkat II saat turun di kelas Baby B, dikalahkan Achi prbitan Iwan 23.

Pertarungan di kelas Cucak Hijau A cukup sengit, meski kondisi cuaca lagi mendung. Hampir semua gaco yang turun kerja. Namun, Sangkuriang andalan Dedi dari Begejek Team berhasil mendominasi. Gaco yang dilengkapi lagu roll tembak ini tidak hanya dominan di sauara kapas tembak dan cililin, tapi juga punya suara khas walang krak. Lagu roll tembak Sangkuraing berhasil meredam kehebatan Si Kecil orbitan Andreas dari Cangkring dan Cablek milik Hadi dari Jombang.

 

JUARA KELAS PAUD A

 

"Selamat atas prestasi yang diraih. Terimakasih atas partisipasi dan dukungan rekan-rekan Kicaumania yang membuat arena Mancar BC lebih hidup. Kami siap menampung saran dan kritik untuk kemajuan arena Mancar BC," kata Wawan Gatyen.

 

JUARA KELAS PAUD B

 

JUARA KELAS LB DEWASA A

 

JUARA KELAS CUCAK HIJAU A

 

G2 JUARA KELAS KENARI

 

KATA KUNCI: mancar jombang

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp