TIM R2 BC NYARIS MEMBAWA KOMANDO MEREBUT DUA KEMENANGAN.

JANGKAR SURABAYA FIGHTER

Vacum 8 Bulan Komando Nyaris Nyeri, LB Natasya Ngekek 2 Menit

Tampil perdana setelah vacum 8 bulan Komando tampil bagus hingga nyaris merebut dua kemenangan pada latber rutin Jangkar Surabaya Fighter Sabtu, Agustus 2020. Sementara itu love bird Natasya mampu ngekek dengan durasi 2 menit real lapangan.

Cucak hijau Komando milik Lukman dari R2 BC langsung naik daun di kawal oleh Maliki dan Angga DSF mampu tampil beringas setelah vacum 8 bulan dalam bertapanya. "Andai saja pada 1 menit akhir sesi kedua tidak turun pasti juara lagi," bilang Maliki.

 

 

TOS JUARA 1 DAN 2 DI SESI AWAL CUCAK HIJAU A.

 

Aksi hyper dibarengi irama lagu gereja tarung. cililin, kenari dan tengkek buto bisa mengambil gelar pertama buat Komando yang pernah ditawar 20 Juta pada sesi cucak hijau A, setelah menang tos dengan Hydrococo milik Cak To dari Mojokerto yang harus puas berada di posisi kedua.

Kembali tampil stabil pada sesi yang kedua membuat Lukman percaya bisa membawa pulang dua gelar kemenangan, namun sayang pada satu menit akhir penjurian Komando turun hingga harus puas berada di posisi ke 6. Untuk juaranya diambil oleh Suro milik Kuswandi dari Kober BC diikuti oleh Good Father milik Ryan dari Tenggilis BC dan Marques milik Santo dari Surabaya di posisi kedua dan ketiga.

 

SURO MENYODOK PADA SESI KEDUA CUCAK HIJAU B.

 

Dengan hasil ini membuat Lukman makin percaya dengan amunisinya untuk siap ditarungkan pada lomba-lomba selanjutnya. "Setelah dia terus tampil stabil pada latberan nantinya akan saya coba pada even Regional," jawab Lukman kepada Burungnews.

Sedangkan pada sesi murai batu nama Wisanggeni amunisi anyar milik Suryadi dari Dukuh Kupang mampu tampil gemilang dengan mengandalkan tembakan lagu jedah rapat mirip love bird untuk menguasai podium tertinggi. Dibuntuti oleh Senopati milik Rudy dari Jarwo SF dan Penthol milik Zamil dari KG Timur sebagai juara kedua dan ketiga.

 

 

Untuk sesi kedua murai batu B, Penthol yang berada di posisi ketiga pada awal lomba berhasil mengambil satu gelar pada kelas ini diikuti oleh Tersangka milik Arief dari Bumiarjo. "Terima kasih buat juri yang bertugas, hari ini saya bisa membawa pulang dua trophy penghargaan sebagai juara 1 dan 3," terang Zamil.

Begitu juga pada sesi teler mania, Longbeach milik Robby10 dari PAM'S harus puas berbagi kemenangan dengan Juwet milik Andika dari Dukuh Pakis pada dua kelas yang diperlombakan. Sedangkan Buser milik Mocca dari Wiyung hanya mampu menduduki posisi kedua dan ketiga untuk dua sesi yang diikutinya.

 

MB PENTHOL MEMBAWA PULANG JUARA 1 DAN 3.

 

Di kategori paruh bengkok Natasya jagoan lama milik Abah Tarmin dari Bonita Lovers yang sukses minggu lalu pada even Sobat DF, kembali bisa mengukir namanya di daftar juara teratas sebanyak dua kali dengan kekean paling panjang.

Durasi 2 menit real lapangan yang diperlihatkan oleh Natasya pada sesi awal love bird fighter A membuat dewan juri sampai kewalahan untuk menyebut CUK 12 hingga dihadiahi koncer A mutlak. Santik milik H Zaini dari Legend SF dan Bima milik Abah Deni dari Astroboy membuntuti di peringkat dua dan tiga.

 

WISANGGENI PERDANA DIGANTANGKAN LANGSUNG JUARA.

 

Tampil kembali pada sesi yang kedua, penampilan Natasya sedikit menurun namun masih bisa merebut gelar yang kedua untuk menyenangkan hati sang juragan Abah Tarmin. "Mungkin dia kecapaian karena sering dilombakan dalam even maupun latber," bilang sang pengawal burung kepada Burungnews sebelum pulang.

Love bird Cantona milik Dedi Kidal dari Soga BC menjadi satu-satunya jawara pada kelas love bird bebas, juara kedua dan ketiga diambil oleh BM milik Dytha dari Lovers BC dan Perak milik Yudi dari EMP SF. "Cukup sekali saja mainnya, pemanasan yang bagus buat menuju lomba latpres ++ Mega Super Vaganza Minggu besok di gantangan IBM BC," jelas Ivan Kenthung sang pengawal burung. [ADIK]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

NATASYA MEMBORONG DUA KEMENANGAN KELAS LOVE BIRD FIGHTER.

 

CANTONA SATU-SATUNYA JAWARA PADA SESI LOVE BIRD BEBAS A.

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

SALEHO AMANKAN SATU GELAR SESI AWAL LOVE BIRD BALIBU

 

LONGBEACH MENJADI JAWARA DI SESI PEMBUKA LOMBA

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

 

KATA KUNCI: jangkar surabaya fighter komando lb natasya

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp