PANITIA DAN JURI ANNIV KE-12 PUTRA CANDI BC

DATA JUARA 12TH ANNIVERSARY PUTRA CANDI BC, BLITAR

Menobatkan MB Athar, CH Rocket, Cendet Meteor dan Kacer Messy Sebagai Burung Terbaik

Ramai, seru dan sukses, gelaran Anniversary Putra Candi BC, Minggu 03 Desember 2023, di gantangan Putra Candi yang berlokasi di sekitar candi Sawentar, Kec. Kanigoro, Kab. Blitar. Kelas murai, dan cucak hijau, pesertanya membludak.

Selain itu di kelas cendet, kacer, anis merah dan konin juga ramai. Hal ini  tak lepas dari kiprah pengurus dan anggota Putra Candi BC yang selama 12 tahun ini selalu ikut meraimaikan event diberbagai gantangan baik di dalam maupu di luar Blitar.

 

PAK SU (KIRI) KETUA PENYELENGGARA, SERAHKAN TROPI MURAI TERBAIK PADA MB ATHAR

 

Istimewanya lagi, banyak BC, komunitas, maupun single fighter yang ikut mendukung gelaran ini, seperti PB Dimoro Kota Blitar dan gantangan R3 BC yang biasanya menggelar latber Minggu rutin, kali ini diliburkan.

Mr. Sumardi atau yang lebih akrab disapa pak Su selaku ketua penyelenggara 12th Anniversary Putra Candi BC sangat menaruh hormat dan apresiasi yang mendalam. “Terimakasih atas dukungan dan partisipasi dari semua kicaumania Nusantara baik BC maupun SF, terlebih pada pengelola gantangan PB Dimoro dan R3 BC yang hari ini diliburkan dengan tujuan untuk ikut mensukseskan gelaran ini,” katanya.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Selain itu, dukungan juga datang dari PBI Cab. Kab. Blitar berupa uang pembinaan bagi murai peraih juara satu yang memakai ring, pokoknya bering tak harus bering PBI, yang akhirnya diraih oleh murai Joker milik Abah Hendra dari Garasi Murai Blitar juara 1 murai batu G-24 220K. Serta uang pembinaan dari Mr. Dwi Putra Panji bagi peraih juara 3 disemua sesi murai batu. Juga ada doorprize murai trotol dari DAD BF Blitar, yang diraih Brian dari Team Joyo BF Blitar.   

Diakhir lomba, panitia menobatkan juara burung terbaik: Murai terbaik diraih Athar milik Mr. Hasan dari Blitar Buah juara 1 dan 1. Cucak hijau terbaik diraih Rocket milik Mr Aris Dari Duta Brimob 78 dengan kemenangan juara 1, 1 dan 2. Cendet terbaik diraih Meteor milik Mr. Satria dari Sadeng SF juara 1, 2 dan 2. Kacer terbaik diraih Messy milik Mr. Yeyen dari KMB juara 1, 1 dan 2.      

 

CH ROCKET MILIK MR. ARIS MERAIH JUARA CUACK HIJAU TERBAIK

 

“Selamat bagi para juara, terimakasih pada semua kicaumania Blitar Raya dan sekitarnya, mohon ma’af yang sebesar-besarnya jika ada kesalahan. Lanjut lagi di Anniversary Putra Candi yang ke-23 tahun depan,” pungkas Mr. Kenung selaku ketua pantia. [Ferry]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

MR. SATRIA (TENGAH), METEOR JUARA CENDET TERBAIK

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

KACER MESSY MILIK MR. YEYEN PERAIH KACER TERBAIK

 

MB JOKER DAPAT UANG PEMBINAAN DARI PBI CAB. KAB. BLITAR KRITERIA JUARA 1 MURAI BERING

 

 

MR. BRIAN DARI TEAM JOYO BF BLT DAPAT DOORPRIZE MURAI TROTOL DARI DAD BF BLT

 

SAM OKE (KAOS MERAH), KETUA PB DIMORO AKAN GELAR HUT BRIMOB 78 PD 10 DES

 

 

MR. EKO R3 (TENGAH) AKAN GELAR ANNIV. R3 BC PD 17 DES

 

PANITIA ANNIV. KE-12 PUTRA CANDI BC, SUKSES

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: 12th anniversary putra candi bc blitar mb athar ch rocket cendet meteor kacer messy

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp