BAGI TAKJIL BERTEMAKAN BERSATU UNTUK KEBAIKAN DARI CIAS DAN BEBERAPA KOMUNITAS BURUNG BERKICAU DAN E

CIAS Gandeng Komunitas dan EO, Bagi Takjil Bertemakan ''Bersatu Untuk Kebaikan'

Beberapa komunitas burung berkicau CIAS (Cucak Ijo Arek Suroboyo), 7371 Team dan Royal BC Jakarta serta EO BnR Mentari dan JR Independent bersatu bagi-bagi takjil dengan tema "Bersatu Untuk Kebaikan", Minggu 27 Mei di depan Polsek Wiyung.

Solidaritas anak kicau mania memang harus di acungi jempol, seusai lomba atau menggantangkan burung mereka bersiap untuk bakti sosial rutin di Bulan Ramadhan dengan membagikan takjil. “Ini adalah kegiatan rutin tahunan dari CIAS dan beberapa teman-teman komunitas,” buka Ade Laksono perwakilan dari CIAS.

 

 

ADE LAKSONO DAN ANDREY SURABAYA. BERSATU UNTUK BERBAGI KEBAIKAN.

 

CIAS menjadi koordinator dari beberapa komunitas dan EO yang bersatu menuju kebaikan di Bulan Suci Ramadhan. “Kali ini kita membagikan seribuan takjil hasil dari solidaritas anak CIAS, 7371 Team dan Royal BC Jakarta serta EO BnR Mentari dan JR Independent,” tambah Ade.

Pembagian takjil kali ini dipilih daerah seputaran Wiyung, tepatnya di depan Polsek Wiyung. Selain membagikan takjil kepada pengendara yang melintas, warga sekitar juga kebagian takjil. Tidak kurang dari 1 jam, takjil tersebut ludes yang dilanjutkan dengan buka bersama.

 

CIAS, ROYAL BC TEAM, 7371 TEAM, BnR MENTARI, DAN JR INDEPENDENT. NGOPI BARENG PLUS BERBAGI DI BULAN SUCI RAMADHAN.

 

Suasana buka bersama sengaja dikonsep sederhana di sekitaran tempat bagi-bagi takjil. “Intinya kegiatan ini selain berbagi kasih di bulan suci juga menjadi ajang silaturahmi komunitas dan EO. Sambil lesehan kita juga sharing plus ngopi bareng membahas dunia perburungan untuk menjadi lebih baik lagi,” ungkap Andrey Surabaya dari Royal BC Team yang ditemani Denny Erriyanto dari 7371 Team, Basuki Rahmad dari gantangan Gema serta seluruh anggota team CIAS.

Ade Laksono, Andrey Surabaya, Denny Erriyanto, dan Basuki Rahmad berharap kegiatan ini terus berlanjut untuk ke depannya, syukur-syukur lebih banyak lagi komunitas yang ikutan. “InsyaAllah tahun depan bisa lebih baik dan meriah, serta bisa menggandeng lebih banyak lagi komunitas burung berkicau,” harap Ade Laksono.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

WARGA SEKITAR IKUTAN KEBAGIAN PEMBAGIAN TAKJIL.

 

 

PERWAKILAN DARI ROYAL BC TEAM.

 

DOA BERSAMA SEBELUM PEMBAGIAN TAKJIL DI DEPAN POLSEK WIYUNG.

 

BUKA BERSAMA DENGAN KONSEP SEDERHANA SING PENTING GUYUB RUKUN.

 

 

KATA KUNCI: cias (cucak ijo arek suroboyo) 7371 team royal bc jakarta bnr mentari jr independent bagi takjil bertemakan

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp