FAIZIN DM. TIGA KALI BERTURUT-TURUT RAIH JUARA SINGLE FIGHTER

BUPATI CUP 3 KULUNPROGO

Sebagian Besar Peserta Siap Gerudug Piala Cisadane Tangerang

Sejumlah jagoan yang relatif baru berhasil melesat menjadi juara di gelaran rutin Bupati Cup Kulonprogo yang ke-3. Pada gelaran Minggu 21 Juli 2019 ini, lokasi bergeser dari sebelumnya di alun-alun, ke Pasar Hewan Terpadu Pengasih, berjarak sekitar 2,5 KM.

Suasana Pasar Hewan yang biasanya sepi di luar hari pasaran pun, mendadak meriah, penuh oleh kehadiaran kicaumania yang hadir dari berbagai daerah, mulai Jawa Timur, Jawa Tengah, dan tentu saja dari DIY. Hadirnya para tamu dari luar daerah diharapkan bisa meninggalkan kenangan yang baik, apakah itu destinasi wisata, kuliner yang enak, hingga keramahan penduduk yang tanpa dibuat-buat, sehingga bisa menjadi bahan cerita yang tersebar luas ketika kembali pulang ke daerahnya masing-masing.

 

 

MR. TITO DREAM SENGON. MB MICK JEGGER NYERI, SIAP LANJUT KE PIALA CISADANE TANGERANG

 

Salah satu jagoan baru yang penampilannya langsung menghentak dan mengejutkan adalah murai batu Mick Jegger. Gaco milik kicaumania yang juga masih relatif baru ini, langsung memborong juara 1 hingga dua kali. Penampilannya garang, membawakan lagunya dengan speed rapat nyaris tanpa spasi. Volume juga begitu keras hingga tembus ke luar pagar. Mick Jegger sesungguhna jago pelapis, sedang dipersiapakan dengan matang untuk turun ke Piala Cisadane 1 Tangerang, kemudian Twister Cup semarang, dan gongnya di Piala Raja.

“Mick Jagger akan jadi salah satu kekuatan kami ke Piala Cisadane, jago lain yang siap pun akan kita boyong ke sana. Insya Allah, kita turun dengan kekuatan penuh. Namun, ke sana pun tetap dengan niat utama silaturahmi. Kalah menang, itu hal biasa saja, bagaimana kita setiap lomba bisa menemukan sahabat baru dan bisa bersenda gurau. Prestasi itu ibarat bonus.”

 

ESNAWAN SH. COTTE LATTE, JAGO BARU LANGSUNG BORONG JUARA. SIAP KE PIALA CISADANE

 

Jago baru juga diturunkan oleh Esnawan, SH. Bila biasanya menurunkan Captain Marvel yang sudah langganan juara, kali ini bersama hwamey Cotte Latte mampu memborong dua kali juara 1 dan sekali runner up. Nyatris hatrik.

”Marvell mabung, Alhamdulillah langsung dapat penggantinya pada hari Selasa malam, ini langsung turun.  Materi lagunya memang bagus, kaget juga melihat penampilannya tadi,  main ekornya juga oke.” jelas Esnawan memastikan akan kembali berangkat ke Piala Cisadane 1 Tangerang.

 

 

Setelah sebelumnya di Piala Pakualam hanya meraih runner up Single Fighter, kali ini Faizin DM langsung tancap gas sejak awal, dan melenggang relatif tanpa kesulitan berarti hingga dinobatkan menjadi Juara Umum SF. Bila melihat catatan sebelumnya, ternyata Faizin DM  selalu merebut juara SF pada glaran yang pertama dan ke dua, sehingga ini adalah prestasi untuk yang ke tiga kalinya secara berturutan merebut juara umum SF.

Pada gelaran tahun sebelumnya, Faizin mengumpulkan poin melalui cucak hijau DC, gaco yang kala kitu sering memborong juara. Kini Faizin memiliki jago baru sebagai penggantinya, Ningkrat. Saat ini kondisi sesungguhnya belum sempurna, paska mambung. Namun ternyata mau tampil kesetanan hingga langsung sapu bersih juara 1 tiga kali, alias hatrik.

 

FQ LAMPUNG KRU. LB KALIMOSODO SIAP KE PIALA RAJA

 

”Ningkrat sebenarnya sudah kita pegang cukup lama, tapi mabung dan kini baru bisa pulih lagi. Lihat saja, bulu di kepalanya memang belum tumbuh sempurna. Alhamdulillah Ningrat mau tampil maksimal, mudah-mudahan besok di Cisadane bisa lebih oke karena bulu juga semakin matang,” tutur Faizin bersama adiknya Lucky yang selalu tampil kalem.

Bersama jagoan love bird Kalimosodo milik IQ Lampung ( H. Fiqih), Zamroni yang bergabung memperkuat Duta Piala Raja, sukses membawa pulang juara 1 di kelas Love Bird Umum Binangun. Disusul Triple dan Roro, keduanya milik Faizin DM. Kalimosodo sesungguhnya burung yang sudah dipersiapkan turun di Piala Raja tahun lalu, namun Zamroni berhalangan hadir karena orang tuanya sakit.

 

 

”H. Faqih sangat ingin berpartisipasi di Piala Raja, tapi waktu itu karena saya berhalangan mendadak akhirnya tidak bisa hadir. Salah satau jagonya Kalimosodo saya tangani di Malang. Insa Allah tahun ini H. Faqih bisa berpartisipasi.” Zamroni yang kini terus memanaskan jagonya mulai dari Jatim, Jateng, hingga ke Jakarta.

Sementara itu, Teddy BKS kali ini sukes melesatkan jagoan yang baru yang masih bocah, murai batu Si Anu milik Anton Tepos dari Jepara. Si Anu baru beberapa kali diturunkan lapangan terus menunjukan trend positif. Terbukti di Kulongprogo kali ini, walau mendapat gempuran keras dari jago-jago matang, masih bisa mengimbangi dengan membawa pulang juara 2 dua kali.

 

DATA JUARA BUPATI CUP 3 KULONPROGO, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA CISADANE TANGERANG, KLIK DI SINI

BROSUR TWISTER CUP SEMARANG, KLIK DI SINI

BROSUR DREAM SENGON CUP JOGJA, KLIK DI SINI

BROSUR MAHAKARYA BOROBUDUR, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA RAJA, KLIK DI SINI

 

TEDY-BKS. MURAI BATU SI ANU TAMPIL SANGAR

 

DREAM SENGON KRU. MB MICK JEGGER GOYANG KULONPROGO. GAS KE TANGERANG & PIALA RAJA

 

H.BAGIA-SH. BERKENAN HADIR DI LAPANGAN

 

H. SAMSUL HADI. JURI SENIOR PBI

 

 

LUCKY. CH NINGRAT BORONG JUARA 1

 

DUTA-PIALA-RAJA JUARA BC

 

PANITIA. TERIMA KASIH & SAMPAI JUMPA DI EVEN BERIKUTNYA

 

KATA KUNCI: bupati cup 3 kulunprogo faizin dm

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp