BENI PESONA & HANES. DUKUNG PENUH BUPATI CUP BANYUMAS

BUPATI CUP 2017 BANYUMAS

Suguhkan 2 Lapangan, Jadi Momentum Bersatunya EO Se-Banyumas

Memasuki tahun 2017, perkembangan dunia hobi burung berkicau makin pesat saja. Banyak event organizer (EO) baru bermunculan hampir di semua kota. Tak pelak, setiap hari pasti ada lomba atau latber. Bahkan di kota besar, dalam satu hari ada lomba atau latber yang digelar berbarengan.

Fenomena ini juga terjadi di Kota Purwokerto Kabupaten Banyumas. Di wilayah Banyumas, hampir tiap hari ada lomba atau latber. Senin sampai Minggu, bahkan malam hari juga digelar lomba. Beberapa EO terpaksa menggelar lomba berbarengan dengan EO lainnya.

Tidak adanya wadah untuk menyatukan EO yang ada, menjadikan susah untuk membuat lomba yang benar-benar meledak dari sisi jumlah peserta. Kebanyakan lomba hanya berjalan biasa, dikarenakan susahnya koordinasi antar EO. Saling jegal antar EO, sudah biasa terjadi.

Kalau seperti ini terus, niscaya tidak bisa membuat lomba yang benar-benar berkualitas, terutama dari sisi jumlah peserta. Sampai kapan hal ini akan terus terjadi? Hanya EO di wilayah Banyumas yang tahu.

 

 

RIO-JESSY. SELAMAT DATANG DI BUPATI CUP BANYUMAS

 

3 DESEMBER 2017, EO BERSATU BANYUMAS GELAR BUPATI CUP

Minggu, 3 Desember 2017 akan menjadi tonggak sejarah baru bagi dunia perburungan di wilayah Kota Purwokerto Kabupaten Banyumas. Di hari tersebut, EO se-Banyumas melebur menjadi satu di bawah naungan EO Bersatu Banyumas. Gelaran perdananya yang bertajuk Bupati Cup 2017 Banyumas akan digelar di GOR Satria Purwokerto.

Ide terbentuknya EO Bersatu Banyumas muncul dari Rio, Jessy, dan kawan-kawan yang menginginkan Kota Purwokerto memiliki lomba yang benar-benar berkualitas, dengan melibatkan seluruh EO yang ada di wilayah Banyumas.

Gayung pun bersambut, EO se-Banyumas menyambut baik ide ini dan berkomitmen untuk bersatu, menggelar even Bupati Cup Banyumas. Perwakilan dari semua EO diambil untuk dijadikan panitia, yang bertujuan agar saling memiliki even ini.

Selain EO se-Banyumas, even ini juga didukung penuh oleh tokoh perburungan di wilayah Barlingmascakeb (Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, Cilacap dan Kebumen), yaitu Beni Pesona dan Hanes. Kedua tokoh ini melebur menjadi satu di kepanitiaan Bupati Cup.

“Digelarnya even Bupati Cup Banyumas, semoga menjadi momentum bersatunya EO se-Banyumas. Even ini melibatkan semua EO yang ada, jadi lomba ini milik bersama yang wajib disukseskan oleh semua elemen perburungan di Banyumas,” tutur Beni Pesona.

 

DUTA BUPATI BANYUMAS. SAAT RAIH RUNNER UP JUARA UMUM BC DI EVEN KA SPKT CUP I PURWOKERTO

 

SUGUHKAN 2 LAPANGAN, EVEN BERTABUR BONUS DAN DOORPRIZE

Even perdana EO Bersatu Banyumas ini menyuguhkan 2 lapangan dengan tiket utama 350 ribu di kelas Bupati untuk murai batu dan love bird. Di kelas ini, hadiah juara pertama sebesar 5 juta ditambah dengan bonus 1,5 juta + 3,5 juta. Bonus juara 1 tak hanya di kelas Bupati, juara 1 di kelas lainnya juga mendapat bonus hadiah.

Juara umum bird club akan diganjar uang tunai 1,5 juta + tropi eksklusif, sedangkan juara umum single fighter mendapat uang tunai 750 ribu + tropi eksklusif. Doorprize utama berupa sepeda motor, handphone, kompor gas, sangkar, jam dinding, dispenser, kipas angin, dan lainnya.

Selain didukung kicaumania lokal Banyumas, peserta juga datang dari berbagai kota lintas blok. Saat ini pesanan tiket masih terus mengalir. Bagi yang ingin mengikuti lomba dan belum memesan tiket, bisa datang ke GOR Satria besok Minggu, untuk membeli langsung ke bagian petugas tiket.

“Saya ucapkan terima kasih kepada semua EO dan kicaumania yang telah mendukung even ini. Semoga even perdana di bawah naungan EO Bersatu Banyumas ini bisa berjalan lancar, sukses peserta, dan sukses di semua lini,” ucap Rio.

 

BROSUR DAN JADWAL BUPATI CUP 2017 BANYUMAS, KLIK DI SINI

KATA KUNCI: bupati cup banyumas

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp