SUASANA LOMBA. KELAS ANIS MERAH DIPENUHI BURUNG BERKUALITAS

BUPATI CUP BANYUMAS #1

CH Slento & Pleci Vozzil Gaet Juara di Laga Pembuka, DT Bupati Cup Banjarnegara Berkibar

 

 

 

Kualitas mumpuni, kembali ditunjukkan oleh cucak hijau Slento milik Hari BF Banjarnegara. Slento turun di kelas pembuka pada gelaran Bupati Cup Banyumas yang dihelat Minggu 17 September 2017, berhasil menjadi yang terbaik dengan menyisihkan lawan tangguh yang datang dari berbagai kota.

Tampil garang dengan sayap ngentruk, volume tembus dengan variasi lagu yang komplit mampu dipertontonkan Slento. Prestasi ini, membuat Hari pede turun di Piala Raja Jogja pekan depan.

"Rabu 13 September, Slento juga juara 1 di Bojongkoneng Banjarnegara. Hari ini kembali juara 1 lagi. Semoga di Piala Raja bisa tampil maksimal dan membawa tropi Mahkota Raja," ucap Hari.

 

HARI BF DT BUPATI CUP BANJARNEGARA. CH SLENTO UNGGUL DI KELAS BUPATI

 

Teguh RPM Punggelan, specialis burung pleci dari Banjarnegara juga juara 1 di sesi pembuka melalui aksi memukau Vozzil. Teguh berharap, di sesi berikutnya bisa raih juara 1 lagi seperti pada even-even sebelumnya.

Baik Hari maupun Teguh, keduanya tergabung dalam Duta Bupati Cup Banjarnegara yang akan punya hajat pada Minggu, 12 November 2017. Bertempat di Alun-Alun Banjarnegara dengan hadiah wah, bonus melimpah tanpa syarat, dan doorprize utama Sepeda Motor.

 

TEGUH RPM. VOZZIL TERBAIK DI KELAS PLECI JATAYU

 

Di kelas anis merah Bungah, Yanto AG dan Indra yang menurunkan Super Nova milik Beni Pesona dari Lestari SF mampu masuk peringkat dua. Awal hingga akhir lomba, Super Nova terus bergoyang bak penari samba.

Prestasi ini, membuat Yanto optimis kalau Super Nova bisa bersaing dengan anis merah papan atas nasional. Menurut Yanto, penampilan Super Nova belum pada penampilan top formnya. "Masih ada dongaknya, perlu polesan lagi," tutur Yanto.

 

YANTO AG & INDRA. AM SUPER NOVA MILIK BENI PESONA, RUNNER UP KELAS BUNGAH

 

Yopie Kucir Purbalingga dan Hendra Kasur dari Gombong, juga tampak hadir di even ini. Kehadiran kedua tokoh perburungan blok tengah ini, guna mencari gaco baru untuk diturunkan di Piala Raja Jogja.

Rombongan Damai Indonesia BC dari Wonosobo yang dikomandani Ponco, sukses menggondol juara 1 kelas love bird Bupati melalui andalannya yang bernama Rudal. Ngekek panjang tanpa jeda seperti love konslet, membuat Rudal mengumpulkan poin tertinggi.

 

YOPIE KUCIR. BERBURU GACO UNTUK PIALA RAJA

 

ABS SF Wonosobo yang memperkuat Duta Dandim Cup Wonosobo, hadir bersama Dali guna mensosialisasikan evennya. "Mohon dukungan, dan partisipasinya di Dandim Cup Wonosobo yang akan di gelar 26 November di Taman Fatmawati," undang Dali.

Sampai berita ini ditulis, even Bupati Cup Banyumas gawenya Jatayu Bird Community Purwokerto yang dibuka oleh Bupati Banyumas, bapak Ir. H. Achmad Husein berjalan lancar, tertib, dan penuh persaingan sengit. Adi Jatayu selaku ketua pelaksana mengucapkan banyak terimakasih atas kehadiran Kicau mania di gantangan Jatayu BC Larangan Purwokerto.

 

ABS DT DANDIM CUP WONOSOBO. GELAR LOMBA PADA 26 NOVEMBER

 

 

KATA KUNCI: bupati cup banyumas slento vozzil bupati cup banjarnegara hari bf teguh rpm dandim cup wonosobo jatayu bc

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp