WAWAN (KANAN) DAN BEBEK SUKSES DOMINASI SESI LB LEWAT AKSI SABRINA

BnR BRAWIJAYA NEW NORMAL 2

Sabrina Dominasi Sesi LB, Ngopi Team Borong Tropi

Andalkan durasi kerja yang istimewa Sabrina sukses dominasi sesi love bird pada kontes BnR Brawijaya New Normal 2, Surabaya. Bawa banyak gacoannya, Ngopi Team berhasil borong tropi.

Meskipun beberapa waktu ini tren dari burung paruh bengkok alias love bird terlihat lesuh, tapi di gantangan BnR Brawijaya, Surabaya sepertinya tidak berlaku. Terbukti, beberapa kelas love bird terlihat full gantangan saat kontes rutinnya pada hari Minggu (21/06).

 

 

SABRINA BERHASIL DOMINASI SESI LB

 

Dihadapan ratusan para ngekek mania, love bird Sabrina milik Wawan dari Rizky Trans berhasil unjuk gigi lewat durasi kerjanya yang istimewa. Burung yang dikawal oleh Bebek ini tampil dengan durasi rata-rata 20-30 detik sekali tarik, namun jedanya sangat fantastis karena tidak sampai 5 detik Sabrina bisa ngekek kembali dari jeda mengambil nafasnya.

Tak hanya sekali, burung betina yang bermain single ini pun menunjukkan kestabilannya saat bermain dibeberapa kelas. Pada kelas love bird A dan fighter A Sabrina berhasil meraih juara 1, sedangkan di sesi love bird P1 A serta L1 A masih mendapat hasil positif dengan menduduki posisi runner up.

 

Sebagai obat, terbukti efektif. Sudah sering mampu mengatasi kondisi kritis, apalagi cuma sakit "biasa". Di saat perubahan musim dari kemarau menuju penghujan seperti sekarang, juga sangat baik untuk mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

“Alhamdulillah Sabrina bisa mendapat hasil baik pada hari ini. Padahal banyak yang bilang kalau burung single itu susah untuk menstabilkannya jika dibuat main, tapi Sabrina berbeda. Ini burung mintanya digantangkan setiap hari dan Alhamdulillah selalu pulang bawa tropi alias jarang zonk,” ucap Wawan.

Sementara itu pasukan Ngopi Team yang dikomandoi langsung oleh sang ketua David berhasil memborong banyak tropi. Tentunya pencapaian apik ini juga berkat banyaknya gaco yang dibawanya. Mulai dari murai batu, cucak hijau, sogok ontong, cendet dan kacer semuanya ditampilkan dengan indah.

NGOPI TEAM BERHASIL BORONG TROPI LEWAT BERBAGAI GACONYA

 

Pada sesi murai batu, Hammer milik Frengky membuktikkan tajinya sebagai burung jawara. Burung yang sudah kenyang akan prestasi ini pun sukses menggondol pulang tropi 1 saat berlaga di sesi murai batu C.

Sedangkan di sesi cendet giliran Teroris berunjuk kebolehan lewat tembakan beruntun gereja tarungnya. Dari 2 sesi yang diikutinya, Teroris berhasil merih gelar nyaris nyeri. “Banyak gaco kami yang lama tidak diturunkan saat masa pandemi, jadi saat ada latber seperti ini merupakan momen yang pas untuk mencoba bagiamana kinerja gaco kami,” jelas Frengky.

 

MB MODUS SUKSES RAIH NYERI

 

Pada sesi murai batu, keperkasaan ditunjukkan Modus milik Upin Ipin dari Bagong. Burung yang kesehariannya tanpa dijemur ini tampil begitu trengginas akan gaya hyper sujud-sujudnya. Untaian materi cililin dan srindit yang menjadi andalannya dikeluarkan dengan volume tebal.

Ditambah kestabilannya dalam membawakan lagu dan gaya pada 10 menit lebih penjurian saat itu membuat Modus sukses meraih nyeri alias juara 1 sebanyak 2 kali. “Alhamdulillah Modus bisa menunjukkan keganasannya walau melawan burung-burung mewah lainnya hari ini,” kata Upin Ipin.

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

Di sesi cucak hijau, Gedang Godog yang merupakan gaco lama yang sudah mempunyai segudang prestasi Kembali menampilkan keterampilannya dalam mengolah vokal. Burung yang dikawal oleh Benny Rayap Laut ini pun menjadi tontonan saat memperlihatkan aksi njambul serta ngentroknya yang hyper.

Jika bicara soal materi, amunisi milik H Budi Ndrenges ini terdengar mengeluarkan lagu gereja tarung dan kapas tembak dengan suara kasarnya. Kestabilannya pun sangat apik, tak heran jika Gedang Godog berhasil meraih juara 2 saat berlaga di sesi A dan menjadi juara 3 di sesi B.

 

CH GEDANG GODOG KEMBALI RAIH PRESTASI USAI DARI MASA MABUNGNYA

 

“Burung ini baru selesai dari masa mabungnya, walau saya rasa kurang sedikit untuk mencapai maksimalnya tapi kinerjanya hari ini sudah memuaskan. Semoga Gedang Godog bisa kembali berada diposisi top performnya dan terus diberikan kestabilan,” bangga Benny Rayap Laut. [SINGGIH]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

ALPART KUASAI SESI ANIS MERAH A

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

PARA JAWARA SESI CUCAK HIJAU A

 

SESI CUCAK HIJAU FULL GANTANGAN

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: bnr brawijaya new normal 2 lb sabrina ngopi team

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp