KRESNO PUTRO SF. JUARA UMUM SINGLE FIGHTER

AUB CUP SOLO

Bahana Borong Juara, Ultimate Menang Nyeri

Setelah sukses di Sedayu Cup Jogja, love bird Bahana kembali melanjutkan tren positif di jalur juara dengan meraih tiga kali podium pertama dan dua kali runner up di AUB Cup Solo. Kemenangan ini sekaligus mengantarkan Kresno Putro SF keluar sebagai juara umum.

Ngekek rajin dan gacor dari awal sampai akhir perlombaan, love bird Bahana andalan Arif MH Kecil SF berhasil memborong sejumlah gelar juara di AUB Cup yang digelar pada Minggu, 13 Mei 2018. Tampil maksi, love bird warna hijau ini berhasil undang decak kagum peserta yang hadir di STMIK AUB Solo.

 

 

KRU MH KECIL SF. LOVE BIRD BAHANA BORONG JUARA

 

“Bahana tiga kali juara satu dan sekali juara dua. Borong juara lagi setelah kamis lalu hatrik di Sedayu Cup Jogja. Udah mulai enak dan ketemu settingannya,” ujar Rizky yang diamini oleh Agung dan Tyan. Prestasi ini sekaligus mengantarkan Kresno Putro SF keluar sebagai juara umum single fighter.

Ling Ling, amunisi milik Ribut AG/Pethoex berhasil mencuri kemenangan di kelas AUB setelah bersaing ketat dengan Bahana dan AJK. Berulang kali meluncurkan kekekan panjang, amunisi andalan Natim BC ini berhasil memperoleh poin tertinggi di akhir penilaian.

 

NATIM BC. JUARA UMUM BIRD CLUB

 

Poin kemenangan Natim BC juga didapatkan dari anis merah Rossi 46, love bird Belang, PAUD Janda Manja dan Ona Oni yang berhasil meraih posisi puncak di kelas masing-masing. “Terima kasih untuk dukungan kawan-kawan sehingga Natim BC berhasil meraih juara umum di gelaran kali ini,”

Penampilan prima dan gemilang ditunjukkan oleh murai batu Ultimate dengan meraih dua kali posisi pertama alias nyeri. Dengan gaya tarung ngeplay dan sujud-sujud, murai batu andalan Salsabila BF ini tampil menonjol dengan aksi ngerol panjang dikombinasi dengan tonjolan-tonjolan dahsyat.

 

SALSABILA BF. MURAI BATU ULTIMATE MENANG NYERI

 

Kemenangan ini semakin menasbihkan Ultimate sebagai salah satu murai batu papan atas di wilayah Solo dan sekitarnya. “Hari ini Ultimate kerja maksi, mbongkar terus dari awal sampai akhir. Rencana e besok Minggu mau lanjut ke Soba,” ungkap Rizal.

Di kelas ring, penampilan luar biasa ditunjukkan oleh murai batu Sakerah, gacoan baru milik Rudi NRS dengan meraih posisi puncak. Bermaterikan lagu rancak, murai batu noktah ini mampu menghipnotis juri dengan alunan lagu rol speed dan tonjolan-tonjolan yang enak di telinga.

 

RUDI NRS. MB SAKERAH JUARA KELAS RING

 

Salah satu kunci performa maksimal Sakerah di gelaran kali ini berkat pakan Omega Vit yang Ia berikan setiap hari. “Sakerah ini korban Omega Vit, nggak mau berhenti bunyi tadi begitu krodong dibuka. Luar biasa efeknya,” ungkapnya.

Di kelas kenari, Rudi juga berhasil menempatkan Giant di podium pertama kelas Standar Bebas Bintang. Kenari bongsor ini nyaris menggandakan kemenangan setelah berhasil menempati posisi kedua di kelas Standar Bebas Sejati.

 

MAMAD SOLO. SUKSES BERSAMA ROJO BRONO DAN BAGINDA RAJA

 

Penampilan tak kalah apik juga ditunjukkan oleh Baginda Raja milik Mamad Solo yang berhasil finish di posisi runner up kelas ring. Usung Duta Irfan Putra Cup, Mamad juga sukses meraih juara pertama dan kedua di kelas kacer melalui Rojo Brono.

Tampil nagen sambil membongkar semua isian, Rojo Brono yang di sesi VIP harus mengakui keunggulan Tombo Ati berhasil melakukan balas dendam dan keluar sebagai yang terbaik di kelas Bintang. “Tadinya mau main ke Hitam Putih Cup, trus diminta main di sini. Main yang dekat aja, eh malah kebagian juara,” ungkapnya.

 

PANITIA AUB CUP SOLO

 

Panitia mengucapkan terima kasih atas kedatangan peserta di gelaran kali ini. Meski bersamaan dengan sejumlah even besar di Solo Raya, antusiame peserta di gelaran kali ini benar-benar luar biasa. “Mohon maaf apabila ada kekurangan selama berjalannya lomba, sampai jumpa di even-even kami selanjutnya,” pungkas Mardi.

 

DATA JUARA AUB CUP SOLO, MINGGU 13 MEI 2018 LIHAT DI SINI

 

AGENDA DAN BROSUR LOMBA LIHAT DI SINI

 

SUASANA LOMBA

 

DR. ANTON RESPATI, SE, MM. BERIKAN SAMBUTAN

 

PEMBERIAN CINDERA MATA PADA KEPALA STMIK AUB

 

JOKO BONITA. GALANG DUKUNGAN UNTUK BOYOLALI CUP 4

 

KATA KUNCI: aub cup kresno putro natim bc bahana ultimate mh kecil

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp